Terbit: 4 August 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

Tidak hanya untuk kesehatan dan kecantikan, manfaat rumput laut juga sangat bagus untuk ibu hamil. Apa saja manfaatnya? Selengkapnya simak manfaatnya di bawah ini.

10 Manfaat Makan Rumput Laut untuk Ibu Hamil dan Janin

Kandungan Zat Gizi Rumput Laut

Rumput laut adalah tanaman laut yang kaya akan zat gizi. Zat-zat gizi yang dikandung oleh rumput laut merupakan zat gizi penting bagi tubuh. Baik rumput laut yang kering maupun yang basah mengandung berbagai zat gizi, antara lain:

  • Polisakarida.
  • Protein yang tinggi.
  • Vitamin A dan Vitamin B yang tinggi.
  • Vitamin C.
  • Mineral yang tinggi: zat besi, kalsium, yodium, dan magnesium
  • Yodium.
  • Serat.
  • EPA.
  • Asam lenoleat alfa.

Jenis Rumput Laut

Rumput laut yang dapat dijadikan sebagai makanan sehat ibu hamil hadir dalam berbagai bentuk, ukuran dan warna. Rumput laut dapat ditemukan dalam dua bentuk dasar yaitu bentuk kering dan mentah.

Rumput laut juga terlihat dalam beberapa warna yaitu kehijauan, kecokelatan, dan kehitam-hitaman. Berikut ini adalah contoh dari beberapa jenis rumput laut yang bisa dimakan, di antaranya Kelp, Kombu, Wakame, Arame, Dulse, Nori, Irish Moss, dan Alaria Esculenta.

Amankah Ibu Hamil Mengonsumsi Rumput Laut?

Sebagian besar varietas rumput laut yang dapat dimakan dianggap aman dikonsumsi ibu hamil. Akan tetapi, Anda perlu tahu bahwa tingginya kandungan konsentrasi yodium pada rumput laut bisa menjadi berbahaya bagi ibu hamil apabila mengonsumsi rumput laut dalam jumlah yang berlebih.

Manfaat Rumput Laut untuk Ibu Hamil

Dalam beberapa tahun terakhir, manfaat rumput laut telah dikenal meluas oleh masyarakat tak terkecuali di kalangan ibu hamil. Rumput laut pun bisa menjadi salah satu makanan sehat ibu hamil. Manfaat rumput laut begitu banyak bagi ibu hamil dan janin selama masih dalam batas aman konsumsi.

Berikut ini adalah manfaat rumput laut untuk ibu hamil, di antaranya:

1. Mendukung Perkembangan Janin dan Kesehatan Ibu Hamil

Mengonsumsi rumput laut selama kehamilan dapat memberikan nutrisi tingkat tinggi yang penting, baik untuk perkembangan janin maupun kesehatan ibu. Dengan begitu, ibu hamil bisa rajin mengonsumsi rumput laut asalkan jangan berlebihan.

2. Sebagai Antioksidan

Manfaat rumput laut juga bisa sebagai sumber antioksidan yang bagus. Antioksidan ini berfungsi untuk melindungi tubuh ibu hamil terhadap berbagai macam penyakit, terutama radang sendi, penyakit celiac, obesitas, asma dan bahkan depresi.

3. Mendukung Produksi Hemoglobin selama Kehamilan

Rumput laut mengandung Vitamin C yang berfungsi untuk menyerap dan menggunakan lebih banyak zat besi di dalam tubuh. Apabila zat besi lebih banyak diserap tubuh maka produksi hemoglobin pun juga lebih banyak. Perlu diingat bahwa hemoglobin bermanfaat untuk mendukung kehamilan.

4. Membantu Perkembangan Otak Janin

Rumput laut menyediakan sumber asam lemak omega-3 yang sehat dan aman bagi wanita hamil. Jadi, ibu hamil yang tidak bisa mengonsumsi ikan bisa menjadikan rumput laut sebagai alternatif untuk asupan omega-3. Asam lemak omega-3 ini bisa membantu dalam perkembangan otak janin.

5. Mencegah Risiko Kanker Payudara

Menurut beberapa penelitian telah menemukan bahwa manfaat rumput laut baik untuk meningkatkan perkembangan organ seksual secara normal. Oleh karena itu, rumput laut kemungkinan besar bisa mengurangi risiko kanker payudara pada ibu.

6. Mengobati Sembelit

Kandungan serat yang tinggi pada rumput laut membuatnya sebagai makanan sehat ibu hamil. Hal ini dikarenakan rumput laut dapat membantu mengobati sembelit dan meningkatkan kemampuan pencernaan. Perlu diketahui, ibu hamil sering kali mengalami masalah pencernaan seperti sembelit.

7. Menstabilkan Gula Darah

Mengonsumsi makanan sehat untuk ibu hamil haruslah bermanfaat guna menstabilkan gula darah selama kehamilan. Memiliki gula darah yang stabil sangat penting bagi ibu hamil dan janin. Manfaat ini dimiliki oleh rumput laut karena kandungan polisakarida.

8. Mencegah Berbagai Penyakit

Kandungan polisakarida dalam rumput laut ternyata juga bermanfaat untuk membantu mencegah beberapa penyakit pada ibu hamil. Ini termasuk penyakit degeneratif tipe II, penyakit kardiovaskular, dan memperbaiki fungsi hati.

9. Memperbaiki Tiroid

Rumput laut juga dikenal akan kandungan yodiumnya. Namun, kadar yodium ini bisa membahayakan jika dalam kadar yang tinggi. Akan tetapi, tingkat yodium dalam rumput laut cokelat bisa membantu untuk memperbaiki aktivitas tiroid yang sehat.

10. Membantu Pertumbuhan

Ibu hamil membutuhkan riboflavin (vitamin B2) untuk menggunakan karbohidrat, lemak, dan protein dalam makanan yang Anda makan. Riboflavin dapat membantu Anda menggunakan nutrisi ini sebagai energi dalam tubuh untuk pertumbuhan dan juga diperlukan untuk produksi sel darah merah.

Riboflavin juga berfungsi sebagai antioksidan dan bekerja di dalam tubuh dengan vitamin lain seperti niasin, folat, dan vitamin B6.

Itulah berbagai manfaat yang bisa ibu hamil dapatkan dari mengonsumsi rumput laut. Namun, sebaiknya konsultasikan dengan dokter kandungan terlebih dahulu dan konsumsi rumput laut dalam jumlah sewajarnya. Semoga informasi ini bermanfaat ya, Teman Sehat!

 

  1. Anonim. Tanpa Tahun. Benefits of Wakame During Pregnancy. https://kayobodycare.com/blogs/total-body-wellness/benefits-of-wakame-during-pregnancy (Diakses pada 19 Mei 2023)
  2. Anonim. Tanpa Tahun. Can pregnant women eat seaweed?. https://www.vinmec.com/en/news/health-news/nutrition/can-pregnant-women-eat-seaweed/#:~:text=Seaweed%20is%20rich%20in%20omega,problems%20and%20constipation%20during%20pregnancy (Diakses pada 19 Mei 2023)
  3. Tian C. 2020. Can You Eat Seaweed When Pregnant?. https://parenting.firstcry.com/articles/can-you-eat-seaweed-when-pregnant/ (Diakses pada 19 Mei 2023


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi