Terbit: 27 March 2023
Ditulis oleh: Mutia Isni Rahayu | Ditinjau oleh: dr. Sheila Amabel

Pada usia kehamilan 1 minggu janin belum terbentuk dan calon ibu sedang mengalami menstruasi. Lantas, bagaimana ciri-ciri kehamilan di minggu pertama? Simak penjelasan selengkapnya dalam ulasan berikut.

Perkembangan Janin di Usia Kehamilan 1 Minggu

Perhitungan Kehamilan 1 Minggu

Usia kehamilan merupakan patokan waktu yang digunakan untuk menandai suatu proses kehamilan.

Patokan waktu ini dimulai dari hari pertama menstruasi yang dialami oleh ibu dan berakhir pada hari perkiraan lahir (HPL) yang terjadi pada minggu ke-40.  Meskipun HPL terhitung di minggu 40, ada kalanya bayi akan lahir di minggu 41 atau 42.

Usia kehamilan 1 minggu BUKAN terjadi saat Anda pertama kali mendapatkan hasil positif (dua garis) pada pemeriksaan test pack. Saat Anda terlambat haid dan melakukan pemeriksaan test pack, bisa jadi sudah memasuki usia kehamilan 5-6 minggu.

Bila Anda positif saat periksa test pack, segera ingat kembali kapan hari pertama haid Anda sebelumnya dan tandai di kalender, itulah hari pertama usia kehamilan Anda.

Usia kehamilan dihitung berdasarkan siklus menstruasi. Bidan dan dokter akan menentukan hari pertama menstruasi sebelumnya sebagai hari pertama kehamilan Anda. 

Terbentuknya janin terjadi pada sekitar akhir minggu kedua dan awal minggu ketiga yaitu saat ibu mengalami masa subur dan berhubungan seksual dan sel telur (ovum) dibuahi oleh sel jantan (spermatozoa).

Jadi, pada usia kehamilan 1 minggu Anda mengalami menstruasi seperti biasa. Pada usia ini, tubuh sedang mempersiapkan ovulasi. Sekitar hari ke-5 menstruasi, sel telur akan matang dan siap untuk dilepaskan. 

Beberapa keluhan haid mungkin muncul pada saat ini, namun kemungkinan besar Anda sudah terbiasa dengan gejala-gejala tersebut karena menstruasi memang rutin terjadi setiap bulan.

Baca Juga11 Persiapan Kehamilan yang Wajib Diketahui Agar Bayi Terlahir Sehat

Bisakah Hamil 1 Minggu Diperiksa Melalui USG?

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, usia kehamilan 1 minggu dihitung saat hari pertama menstruasi. Artinya, calon ibu tentu tidak menyadari bahwa dirinya sedang hamil pada minggu pertama kehamilan. 

Oleh sebab itu, pemeriksaan USG belum dapat dilakukan saat usia kehamilan baru berusia 1 minggu. Namun, pemeriksaan USG memang dapat dilakukan sejak trimester 1 kehamilan.

Kehamilan pada umumnya baru dapat dideteksi atau baru disadari saat memasuki usia 4 minggu; yang ditandai dengan tidak ada proses menstruasi pada calon ibu. 

Saat menyadari terlambat menstruasi pada bulan itu, maka Anda dapat melakukan pemeriksaan kehamilan dengan test pack. Alat ini akan mendeteksi hormon kehamilan pada urine. 

Jika muncul hasil positif, maka kemungkinan besar Anda sedang dalam kondisi hamil. Namun, pemeriksaan kehamilan dengan test pack ini bisa memberikan hasil yang salah. Oleh sebab itu, penting untuk melakukan pemeriksaan ke dokter setelah melakukan pemeriksaan kehamilan dengan test pack

Pemeriksaan Kehamilan 1 Minggu

Sebagian pasangan mungkin tidak menjalani pemeriksaan kehamilan pada usia kehamilan 1 minggu ini. Namun, bagi pasangan yang sedang merencanakan kehamilan, konsultasi bisa juga dilakukan. Ini disebut dengan konsultasi prakonsepsi atau prakehamilan.

Konsultasi pra kehamilan dapat membantu meningkatkan peluang kehamilan. Selama konsultasi prakonsepsi atau prakehamilan ini, dokter dapat merekomendasikan berbagai tips yang dapat Anda terapkan bersama pasangan untuk mewujudkan kehamilan.

Pada pemeriksaan pra kehamilan, dokter akan memeriksa riwayat kesehatan secara keseluruhan, riwayat vaksin, hingga ada tidaknya infeksi menular seksual. Selain itu, dokter juga mungkin akan mengevaluasi gaya hidup, diet, olahraga, dan kebiasaan lainnya yang dapat memengaruhi kehamilan. 

Pemeriksaan laboratorium juga bisa dilakukan untuk mengetahui apakah ibu mengalami infeksi yang berpotensi mempersulit kehamilan atau menimbulkan keguguran, seperti toksoplasmosis, rubella, cytomegalovirus (CMV), dan herpes simpleks. Pada beberapa kondisi, suami juga bisa melakukan pemeriksaan analisis sperma.

Sementara itu, pasien yang memiliki kondisi kronis seperti diabetes atau tekanan darah tinggi sebaiknya memberi tahu dokter tentang kondisinya tersebut. Anda dapat bertanya pada dokter tentang langkah apa saja yang bisa dilakukan untuk mengendalikan kondisi selama persiapkan kehamilan.

Selain itu, Anda juga harus berkonsultasi pada dokter tentang penggunaan obat baik itu obat resep, obat bebas, maupun suplemen herbal. Setiap obat berisiko menimbulkan efek samping tertentu dan sebagian mungkin mempengaruhi kehamilan.

Maka dari itu, berkonsultasi dengan dokter tentang penggunaan obat adalah hal wajib bagi Anda yang sedang mempersiapkan kehamilan.

Perubahan Tubuh Ibu saat Hamil 1 Minggu

Bentuk perut ibu hamil 1 minggu tentunya tidak berbeda dengan bentuk perut ketika tidak hamil. Ciri-ciri hamil muda 1 minggu pertama juga baru akan muncul beberapa minggu setelahnya. 

Perubahan tubuh pada usia kehamilan 1 minggu pada dasarnya adalah perubahan tubuh yang terjadi pada saat menstruasi.

Setiap wanita memang memiliki gejala menstruasi yang berbeda-beda. Beberapa orang merasakan lebih banyak gejala dari yang lainnya.

Berikut adalah beberapa gejala yang mungkin terjadi:

  • Perut kembung.
  • Jerawat.
  • Perubahan suasana hati dan kecemasan.
  • Perubahan hasrat seksual.
  • Perubahan kebiasaan buang air besar, sembelit atau diare.
  • Kelelahan.
  • Depresi.
  • Nafsu makan meningkat.
  • Sakit kepala.
  • Intoleransi terhadap alkohol.
  • Nyeri sendi dan otot.
  • Kram perut.
  • Nyeri payudara.
  • Peningkatan berat badan akibat retensi cairan.

Pada kehamilan di minggu pertama, janin belum terbentuk akan tetapi tubuh sedang mempersiapkan kehamilan. Saat menstruasi, lapisan dalam rahim (endometrium) meluruh karena turunnya hormon estrogen dan progesteron, kemudian setelah bersih akan siap tergantikan dengan lapisan endometrium yang baru.

Indung telur (ovarium) kemudian mulai menyiapkan telur untuk dilepaskan saat masa subur. Lapisan dalam rahim (endometrium) kemudian mulai menebal kembali hingga kemudian siap implantasi (tertanamnya embrio ke dalam dinding rahim).

Baca Juga: Manfaat Mengelus Perut saat Hamil Bagus untuk Perkembangan Janin

Tips Kehamilan Minggu Pertama

Penting diketahui, berbagai hal yang Anda lakukan saat hamil 1 minggu akan memengaruhi keberhasilan pembuahan. Berikut adalah beberapa tips yang bisa diterapkan agar kehamilan yang sehat dapat terwujud, di antaranya:

1. Mengenali Kapan Masa Subur

Melakukan hubungan seksual di saat yang tepat dapat meningkatkan kemungkinan kehamilan. Maka dari itu, mengenali masa subur adalah hal yang wajib dilakukan.

Saat ovulasi (keluarnya sel telur dari dalam indung telur) terjadi, sel telur (ovum) memiliki waktu sekitar 12-24 jam untuk hidup. Jika pada masa itu telur tidak dibuahi oleh sperma, maka kehamilan tidak akan terjadi. Sperma sendiri dapat bertahan selama sekitar 5 hari dalam rahim.

Hubungan seksual dapat dilakukan sebelum ovulasi terjadi hingga saat ovulasi. Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk memeriksa masa subur Anda adalah dengan bantuan kalender ovulasi atau kalkulator masa subur.

Jika diperlukan, Anda juga dapat menggunakan alat strip tes ovulasi yang dapat menunjukkan masa subur dengan cara mengukur kadar hormon dalam tubuh.

2. Vitamin Prenatal

Jika sedang mempersiapkan kehamilan, Anda sebaiknya mempertimbangkan untuk mengonsumsi vitamin prenatal.

Salah satu nutrisi yang paling penting dalam mempersiapkan kehamilan adalah asam folat. Namun suplemen multivitamin prenatal juga bisa mengandung beberapa nutrisi lain seperti zat besi, kalsium, dan vitamin D.

Konsumsi asam folat atau vitamin kehamilan sebaiknya dilakukan 2-3 bulan sebelum Anda hamil atau menikah.

3. Jaga Asupan Makanan

Menjaga asupan makanan sebelum dan selama kehamilan sangat penting dilakukan untuk menjaga kesehatan Anda dan janin.

Jenis makanan yang direkomendasikan saat sedang mempersiapkan kehamilan adalah sebagai berikut:

  • Buah-buahan.
  • Sayuran.
  • Protein tanpa lemak.
  • Lemak sehat.
  • Biji-bijian berserat.

Peningkatan nafsu makan pada saat menstruasi adalah hal yang umum terjadi. Meskipun nafsu makan meningkat, pastikan Anda mengurangi asupan makanan tidak sehat dan menggantinya dengan makanan yang lebih sehat.

4. Perbanyak Konsumsi Air Putih

Selain memastikan asupan air putih cukup, Anda juga sebaiknya melatih diri untuk mengurangi asupan minuman yang tidak sehat. Kurangi asupan alkohol dan minuman manis yang tidak baik untuk kesehatan selama hamil dan mempersiapkan kehamilan.

Baca Juga10 Jus Buah untuk Membantu Program Hamil

5. Olahraga Teratur

Olahraga memang seringkali bukan menjadi aktivitas pilihan utama saat sedang menstruasi. Namun banyak penelitian yang menunjukkan bahwa olahraga justru dapat menurunkan ketidaknyamanan saat menstruasi.

Olahraga juga membantu memelihara kesehatan secara keseluruhan sehingga tubuh juga akan lebih siap dalam menghadapi kehamilan.

Kebiasaan olahraga ini juga tentunya harus dijaga selama kehamilan. Olahraga rutin saat hamil dapat meningkatkan kesehatan fisik dan mental. Anda juga akan merasa lebih siap dalam menghadapi persalinan.

6. Kendalikan Stres

Stres dapat menjadi salah satu faktor yang menyebabkan kehamilan sulit terjadi. Maka dari itu, saat mempersiapkan kehamilan, jangan lupa untuk selalu membuat diri Anda bahagia.

7. Berhenti Merokok

Merokok pada dasarnya memang tidak baik untuk kesehatan, terutama jika Anda sedang mempersiapkan kehamilan.

Seorang perokok biasanya lebih sulit hamil dibandingkan yang bukan perokok. Selain itu, merokok juga dapat meningkatkan risiko keguguran. Maka dari itu, jangan tunggu hamil untuk berhenti merokok. Sebaiknya lakukan segera ketika Anda merencanakan kehamilan.

 

  1. Cirino, Erica. 2019. 1 Week Pregnant: What Are the Signs?. https://www.healthline.com/health/pregnancy/pregnancy-symptoms-week-1. (Diakses pada 24 maret 2023).
  2. Emma’s Diary. 2022. Pregnancy By Week. https://www.emmasdiary.co.uk/pregnancy-and-birth/pregnancy-week-by-week/pregnancy-week-1. (Diakses pada 24 Maret 2023).
  3. Pevzner, Holly. 2021. Week 1 of Your Pregnancy. https://www.verywellfamily.com/1-week-pregnant-4158813. (Diakses pada 24 maret 2023).


DokterSehat | © 2025 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi