Meski tidak sepopuler sayuran lainnya, okra ternyata menyimpan manfaat untuk pengidap diabetes. Apa saja khasiat sayuran yang juga dikenal dengan sebutan lady finger ini? Simak penjelasan lengkapnya dalam ulasan berikut.
Beragam Manfaat Okra untuk Pengidap Diabetes
Okra merupakan sayuran rendah kalori namun kaya akan vitamin dan mineral seperti vitamin B, vitamin C, kalsium, asam folat, dan potasium.
Berikut ini beberapa manfaat okra untuk diabetes, di antaranya:
1. Membantu Menurunkan Kadar Kolesterol
American Heart Association mengungkapkan bahwa penderita diabetes cenderung memiliki kadar kolesterol yang buruk. Kandungan serat dan antioksidan yang tinggi di dalamnya bisa membantu menurunkan kolesterol jahat.
Saat Anda memiliki kadar kolesterol yang tinggi dan dikombinasikan dengan diabetes, hal itu bisa memperburuk kondisi kesehatan.
Oleh karena itu, sangat penting untuk memastikan bahwa diet yang dijalani tetap menjaga tingkat kolesterol normal, salah satunya dengan rutin rutin mengonsumsi okra.
2. Menurunkan Kadar Gula Darah
Selain membantu menurunkan kadar kolesterol, okra juga dipercaya dapat menurunkan dan mengatur kadar gula darah pada tubuh.
Okra telah terbukti dapat menurunkan kadar gula darah berdasarkan hasil penelitian yang terbit pada 2015 di Asian Pacific Journal of Tropical Medicine. Oleh karena itu, sayuran hijau ini sering dijadikan sebagai pengobatan alami untuk diabetes.
Meski begitu, perlu dilakukan penelitian lebih lanjut untuk membuktikan manfaat ini karena studi mengenai manfaat okra lebih banyak dilakukan pada tikus percobaan.
Baca Juga: Apakah Nasi Putih Menjadi Faktor Utama Penyebab Diabetes?
3. Mengurangi Rasa Lapar
Konsumsi okra dapat membantu mengurangi rasa lapar sekaligus membuat rasa kenyang lebih lama. Hal ini bisa terjadi karena okra kaya akan kandungan serat. Ini merupakan bagian penting dari menjaga pola makan yang baik untuk pengidap diabetes.
Tidak hanya itu, kandungan serat pada okra juga dapat mengontrol glikemik yang lebih baik sekaligus meningkatkan sensitivitas insulin di tubuh.
4. Mengatasi Stres
Selain menjaga pola makan, penderita diabetes juga perlu mengelola tingkat stres untuk menjaga kesehatan mental. Ini merupakan bagian penting dari rencana pengobatan diabetes.
Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa ekstrak biji okra mengandung antioksidan. Kandungan tersebut dipercaya memiliki efek anti stres pada aliran darah.
5. Mengatasi Kelelahan
Terdapat satu studi yang mengungkapkan bahwa tingkat kelelahan dan waktu pemulihan bisa ditingkatkan dengan cara memasukan okra ke dalam menu harian. Namun, hal itu perlu dimbangi juga dengan rutinitas yang lebih sehat seperti olahraga.
Baca Juga: 10 Jenis Sayuran untuk Menurunkan Gula Darah, Mudah Didapatkan
Nah, itulah berbagai manfaat konsumsi okra yang bisa didapatkan penderita diabetes. Jika Anda tertarik untuk mencobanya, sebaiknya konsultasi dengan dokter terlebih dahulu, apalagi jika sedang mengonsumsi obat metformin. Sebab, sayuran ini bisa memblokir penyerapan terhadap obat tersebut.
- Anonim. 2022. Okra and Diabetes: Benefits, Risks, and Uses. https://www.webmd.com/diabetes/okra-diabetes-benefits-risks-uses. (Diakses pada 1 Februari 2023).
- Watson, Kathryn. 2019. Benefits of Okra for Diabetes. https://www.healthline.com/health/diabetes/okra. (Diakses pada 1 Februari 2023).
- Tian, Zhao. 2015. Therapeutic effect of okra extract on gestational diabetes mellitus rats induced by streptozotocin. https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/26706676/. (Diakses pada 1 Februari 2023).