Terbit: 28 April 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com– Anda sedang berencana liburan? Wah, tentu Anda sedang bersemangat menyiapkan berbagai keperluan saat akan berlibur ya. Selain kebutuhan dasar selama berlibur, jangan lupa kesehatan selama liburan juga harus tetap diperhatikan ya.

4 Tips Agar Liburan Menjadi Makin Sehat

Saat liburan kita tentu fokus dengan destinasi wisata untuk merelaksasi tubuh dan pikiran dari berbagai aktivitas harian. Namun hal ini kerap membuat kita teledor dengan kesehatan tubuh.

Untuk itu perhatikan empat hal ini agar liburan Anda menjadi liburan yang sehat:

1. Mempersiapkan kebutuhan obat dan makanan sebelum berangkat

Persiapan obat dan makanan menjadi penting. Anda tentu tidak mau liburan terganggu gara-gara lupa membawa obat yang sewaktu-waktu Anda butuhkan, kan?

Jangan lupa persiapkan pula makanan yang akan Anda konsumsi selama liburan. Tentukan apakah Anda akan membuatnya di tempat, membawa bekal atau memesan makanan di tempat liburan.

2. Memerhatikan kualitas dan menjaga kebersihan makanan

Perhatikan bahwa makanan yang akan Anda konsumsi atau telah Anda siapkan berkualitas. Hal ini dipastikan dengan menjaga kebersihan makanan secara fisik yaitu biasakan tetap mencuci tangan, alat makan dan bahan makanan, misalnya buah, sebelum mengonsumsinya.

Dan pastikan juga bahwa makanan disajikan dengan suhu yang tepat, jika Anda membawa bekal maka pastikan bekal tidak lebih dari dua jam berada pada danger zone ya.

3. Perhatikan kualitas air minum

Sebisa mungkin usahakan Anda membawa air putih dari rumah. Kondisi perjalanan jauh, lingkungan yang baru dan air minum di tempat baru yang belum terjamin kebersihannya akan meningkatkan risiko diare. Anda tentu tidak ingin hal ini terjadi, kan?

Jika Anda berlibur di pulau dan menginap di tempat terbuka selama beberapa hari, hal ini harus benar-benar Anda perhatikan dengan menjaga kualitas air minum yang layak.

Nah, itu dia tips sehat saat liburan, kini Anda bisa menikmati liburan dan tetap memerhatikan kondisi kesehatan, kan?


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi