Terbit: 23 May 2018 | Diperbarui: 31 August 2023
Ditulis oleh: Gerardus Septian Kalis | Ditinjau oleh: Tim Dokter

Ibu hamil dianjurkan untuk menghindari junk food alias makanan cepat saji karena dapat membahayakan kehamilan. Apa bahaya ibu hamil makan fast food? Simak bahaya dan cara menghindarinya di bawah ini!

8 Bahaya Sering Makan Fast Food bagi Ibu Hamil

Bahaya Makan Fast Food saat Hamil

Tahukah Anda dibalik kemudahan mengonsumsi dan rasa yang diberikannya, fast food memiliki dampak buruk bagi ibu hamil? Nah, berikut ini adalah dampak buruk yang bisa terjadi apabila ibu hamil sering mengonsumsi fast food, antara lain:

1. Memicu Keguguran

Konsumsi fast food seperti mi instan bisa membuat pencernaan menjadi terganggu. Selain pencernaan terganggu, makanan juga bisa memicu janin tidak kuat dalam rahim atau keguguran. Oleh karena itu, langkah terbaik yang bisa ibu hamil lakukan adalah tidak mengonsumsi fast food.

2. Meningkatkan Risiko Penyakit Jantung

Sebuah penelitian menunjukkan adanya peningkatan risiko penyakit jantung pada bayi yang ibunya banyak mengonsumsi makanan tinggi lemak saat masa kehamilan. Namun hal ini belum bisa dipastikan dengan akurat karena masih memerlukan penelitian lebih lanjut.

3. Memicu Munculnya Diabetes Gestasional

Berbagai macam makanan fast food, mulai dari makanan yang dalam kemasan maupun makanan yang ada di restoran membuat Anda tidak sadar bahwa tubuh sudah terlalu banyak mengonsumsi fast food.

Jika hal itu tak kunjung disadari maka penyakit diabetes gestasional bisa muncul. Bahaya diabetes saat hamil akan menyulitkan janin mengambil nutrisi baik pada ibu, bahkan anak juga bisa terkena diabetes.

4. Menambah Lemak Dalam Tubuh

Fast food adalah makanan yang dapat membuat lemak tubuh menjadi semakin banyak. Ketika ibu hamil terlalu banyak mengonsumsi fast food maka dalam tubuh ibu akan terdapat banyak timbunan lemak yang nantinya akan mengganggu kesehatan janin.

Baca Juga: 5 Daftar Makanan Pengganti Nasi untuk Ibu Hamil

5. Berisiko Mengalami Obesitas

Nutrisi yang diterima janin adalah apa yang dimakan oleh ibu. Ketika ibu hamil mengonsumsi fast food, selain bisa menyebabkan obesitas pada tubuh ibu, ia juga bisa menyebabkan obesitas pada anak.

Sebuah penelitian menunjukkan, bayi yang lahir dan disusui dari ibu yang terbiasa mengonsumsi makanan fast food sejak hamil, lahir dengan berat badan yang lebih gemuk dan berisiko tinggi terserang obesitas.

6. Malnutrisi

Fast food umumnya tidak memberikan nutrisi yang dibutuhkan untuk perkembangan janin, seperti untuk otak, tulang, sistem kekebalan dan berbagai organ tubuh bayi. Oleh karena itu, bila ibu selalu mengonsumsi fast food maka bukan nutrisi yang didapatkan tetapi malah anak kekurangan nutrisi dan terlahir tidak sehat.

Selain berdampak buruk pada perkembangan janin, terlalu banyak mengonsumsi fast food juga bisa membuat kehamilan lebih rentan. Ibu hamil menjadi lebih berisiko mengalami gangguan kesehatan, seperti kelelahan, sakit maag, diabetes, ataupun stretch mark.

Risiko mengonsumsi fast food jauh lebih tinggi pada ibu hamil yang mengonsumsi fast food saat trimester akhir, dibanding ibu hamil yang mengonsumsinya di awal kehamilan saja.

7. Menyebabkan Kecanduan Junk Food pada Bayi

Wanita yang mengonsumsi junk food selama kehamilan dapat mengubah kimiawi otak janin dalam kandungan dan memprogramnya untuk kecanduan sumber makanan yang tidak sehat.

Degan efek tersebut, anak-anak tidak akan lagi mengalami hormon ‘rasa enak’ melalui makanan sehat dan dengan demikian berada dalam kondisi fisik atau mental yang buruk.

8. Menyebabkan Alergi

Alergi terhadap makanan tertentu biasa terjadi dan mungkin ada banyak alasan yang menyebabkan peningkatan alergi. Mengonsumsi junk food memiliki kaitan dengan peningkatan alergi seperti asma, eksim, demam, dan rhino conjunctivitis.

Junk food mengandung produk akhir glikasi lanjutan yang memicu proses glikasi yang bisa menyebabkan beberapa masalah. Biasanya muncul efek samping setelah mengonsumsi junk food saat hamil yang tingkat keparahannya bervariasi berdasarkan imunitas dan metabolisme tubuh.

Baca Juga: Bahaya Minum Soda saat Hamil, Ini 10 Dampaknya bagi Janin

Cara Mengatasi Keinginan Makan Junk Food saat Hamil

Berikut ini adalah beberapa langkah yang bisa Anda lakukan untuk menghindari bahaya makanan fast food, antara lain:

1. Biasakan untuk Sarapan

Memulai hari dengan asupan gizi yang baik bisa mengurangi keinginan untuk makan pada jam-jam selanjutnya. Ibu hamil bisa mengonsumsi telur rebus, jeruk, sereal gandum, atau minum segelas susu pada saat sarapan.

2. Menyiapkan Camilan Sehat

Siapkan camilan sehat saat Anda sedang hamil. Camilan ini berguna ketika sewaktu-waktu ibu hamil merasa lapar. Sebab, jika Anda merasa lapar secara tiba-tiba dan tidak punya sesuatu untuk dimakan, kemungkinan akan memilih jenis makanan yang tidak tepat.

3. Mengukus atau Merebus Makanan

Selain memerhatikan jenis makanan, ibu hamil dapat mempertimbangkan untuk mengganti kebiasaan menggoreng makanan, misalnya dengan mengukus atau merebus. Camilan seperti keripik atau kentang goreng bisa Anda ganti dengan keripik yang terbuat dari buah-buahan atau sayur.

Baca Juga: Bolehkah Ibu Hamil Makan Mie Instan? Ini Fakta Medisnya!

4. Alihkan dengan Aktivitas

Cobalah mengalihkan diri Anda dari keinginan atau mengidam dengan berjalan-jalan atau melakukan aktivitas lain setiap kali muncul mengidam makan junk food. Seiring waktu, mengidam perlahan menghilang, dan Anda akan berhenti dari kecanduan junk food.

5. Bikin Rencara Makan untuk Seminggu

Untuk menghindari junk food, mulai sekarang rencanakan makanan harian Anda selama seminggu. Dengan mengetahui apa yang akan Anda makan nantinya, ini bisa menghilangkan pikiran dan keinginan serta menjadi terbiasa makan sehat.

Selain itu langkah-langkah tersebut, berhati-hati saat makan di luar dan sebaiknya makan sehat jika memungkinkan. Lakukan olahraga ringan, makan sering tetapi sehat, dan, jika tetap konsisten, Anda akan melihat keinginan mengidam itu hilang.

Nah, itulah bahaya makan junk food bagi ibu hamil dan tips untuk menghindarinya. Ingat, kesehatan kehamilan sangat penting agar Anda dan janin dalam kandungan lahir dengan sehat. Semoga informasi ini bermanfaat ya, Teman Sehat!

 

  1. Romita P. 2022. Eating Junk Food During Pregnancy – Is It Safe for You & Baby?. https://parenting.firstcry.com/articles/junk-food-during-pregnancy-is-it-safe-for-you-baby/ (Diakses pada 12 Juli 2023)
  2. Venkat, Ushree. Tanpa Tahun. 9 Solid Reasons To Avoid Junk Food During Pregnancy. https://parenting.miniklub.in/junk-food-during-pregnancy/ (Diakses pada 12 Juli 2023)
  3. Shatzman, Celia. 2023. How Your Pregnancy Junk Food Cravings Affect Baby. https://www.thebump.com/a/eating-junk-food-while-pregnant-effects-baby-more-than-we-ever-realized (Diakses pada 12 Juli 2023)


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi