Terbit: 26 August 2016
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

Cara mengobati angin duduk dengan mengonsumsi obat nitrogliserin. Nitrogliserin adalah obat vasodilator, yaitu obat yang membuka pembuluh darah dan meningkatkan aliran darah menuju otot jantung. Nitrogliserin digunakan untuk mengobati gejala angin duduk, seperti nyeri dada atau tekanan yang terjadi ketika tidak ada cukup darah yang mengalir ke jantung.

Angin Duduk – Pengertian Obat Nitrogliserin

Nitrogliserin tersedia dalam bentuk aksi cepat dan bentuk aksi lambat:

  • Bentuk nitrogliserin aksi cepat digunakan untuk meredakan angin duduk atau digunakan sebelum beraktivitas yang biasanya menyebabkan angin duduk. Bentuk cepat termasuk tablet atau semprotan oral. Tablet ditempatkan di bawah lidah (sublingual) atau antara pipi dan gusi (bukal). Semprotan digunakan pada atau di bawah lidah.
  • Bentuk nitrogliserin aksi lambat digunakan untuk mencegah angin duduk terjadi. Obat tidak digunakan untuk menghentikan gejala angin duduk yang biasanya terjadi secara tiba-tiba. Bentuk-bentuk aksi lambat termasuk pil, tablet, dan salep kulit. Penggunaan nitrogliserin sebaiknya berdasarkan rerep dari dokter.

Kapan menggunakan nitrogliserin aksi cepat?

Dokter Anda akan menyarankan menggunakan nitrogliserin aksi cepat ketika seseorang mengalami kondisi tertentu yang berhubungan dengan angin duduk, di antaranya untuk:

  • Meredakan angin duduk yang terjadi secara tiba-tiba
  • Mencegah angin duduk, ketika seseorang melakukan kegiatan seperti berjalan
    menanjak atau melakukan hubungan seksual.

Penyimpanan Obat Nitrogliserin

Cara penyimpanan obat nitrogliserin dengan menaruh di dalam wadah yang gelap (seperti wadah cokelat), kedap udara, wadah kaca berwarna gelap yang tidak dapat ditembus cahaya. Jaga wadah selalu tertutup rapat. Jauhkan pil nitrogliserin dan semprotan nitrogliserin dari suhu panas atau lembab.

Ketika nitrogliserin sudah kedaluwarsa, obat ini tidak dapat bekerja. Jika persediaan nitrogliserin Anda melewati tanggal kedaluwarsa, dapatkan resep baru sesegera mungkin. Menjaga nitrogliserin Anda dalam wadah yang tertutup rapat dan gelap. Jangan membuka nitrogliserin sublingual Anda sampai Anda memerlukan. Ganti tablet Anda setiap 3 sampai 6 bulan sekali. Sementara semprotan nitrogliserin dapat bertahan hingga 2 tahun.

Anda mungkin merasakan sakit kepala ketika Anda menggunakan nitrogliserin, atau Anda mungkin merasa terbakar atau kesemutan di bawah lidah. Tapi jika Anda tidak merasakan sakit kepala, merasa terbakar atau kesemutan di bawah lidah Anda, bukan berarti obat ini tidak bekerja.

Angin Duduk – Halaman Selanjutnya: 1 2 3 4 5


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi