Informasi Blorec Tab 30’S

 Golongan Obat  Obat keras (butuh resep dokter)
 Kategori  Hipertensi
 Manfaat
  • Hipertensi
  • Gagal jantung
  • Angina pektoris
 Dosis  Sesuai yang diresepkan dokter
 Aturan Pakai  Dikonsumsi bersama dengan makanan
 Kemasan  Tablet 25 mg x 3 x 10

Apa Itu Blorec Tab 30’S?

Blorec Tab 30’S adalah obat untuk menurunkan tekanan darah tinggi atau hipertensi. Mengandung bahan aktif carvedilol yang efektif merelaksasi pembuluh darah. Obat ini juga dapat membantu mengobati nyeri dada dan gagal jantung. Penggunaan obat ini harus dengan resep dokter.

Manfaat

  • Hipertensi
  • Gagal jantung
  • Angina pektoris

Komposisi

Carvedilol 25 mg

Dosis

Dokter umumnya akan mementukan dosis berdasarkan kondisi pasien. Dosis yang umum diberikan adalah 1 tablet per hari. Dosis untuk dewasa juga dapat diberikan dengan aturan sebagai berikut:

  • Dosis awal: 12.5 mg 1 x/hari selama 2 hari pertama.
  • Dosis selanjutnya: 25 mg 1 x/hari.
  • Dosis dapat ditingkatkan dengan interval sekurang-kurangnya 2 minggu s/d dosis harian maksimal yang dianjurkan yaitu 50 mg 1 x/hari atau diberikan dalam 2 dosis terbagi.

Aturan Pakai

Dikonsumsi sesudah makan

Efek Samping

  • Sindrom seperti terbakar
  • Penurunan produksi air mata
  • Gangguan pencernaan
  • Hipertensi postural
  • Bradikardi
  • Kelelahan
  • Sakit kepala
  • Pusing

Kontraindikasi

  • Penderita gagal jantung kelas IV menurut NYHA
  • Asma brokial
  • Penyakit paru obstruktif menahun
  • Disfungsi hati dengan manifestasi klinik
  • Hambatan AV derajat 2 dan 3
  • Bradikardia berat
  • Syok
  • Sick sinus sydrome
  • Hipotensi berat
  • Hipersensitivitas
  • Kehamilan atau menyusui
  • Anak-anak di bawah 18 tahun

Perhatian

  • EKG dan tekanan darah harus dimonitor jika obat ini diberikan bersama dengan verapamil atau diltiazem
  • Penyakit vaskular perifer
  • Hipoglikemia spontan atau pasien diabetes yang menggunakan insulin atau obat hipoglikemik oral
  • Gagal jantung
  • Angina prinzmetal.

Beli Blorec Tab 30’S di DokterSehat. Beli obat online lebi mudah, praktis, dan banyak penawaran menariknya. Sebelum membeli produk, pastikan memeriksan informasi lengkap produk mulai dari komposisi, dosis, efek samping, kontraindikasi, hingga tanggal kedaluwarsa produk.