Terbit: 15 January 2021
Ditulis oleh: Mutia Isni Rahayu | Ditinjau oleh: dr. Jati Satriyo

Benzocaine adalah obat anestetik lokal topikal. Obat ini digunakan untuk mengatasi nyeri dan gatal. Ketahui selengkapnya tentang obat ini mulai dari manfaat, efek samping, dosis, petunjuk penggunaan, dan lainnya melalui artikel ini!

Benzocaine: Manfaat, Dosis, Efek Samping, dll

Rangkuman Informasi Obat Benzocaine

Nama Obat Benzocaine
Kelas Obat Anestetik lokal topikal
Kategori Obat resep
Manfaat Obat Mengatasi nyeri dan gatal
Digunakan oleh Dewasa dan anak-anak di atas 2 tahun
Kontraindikasi
  • Hipersensitif
  • Epiglotis (semprotan oral)
  • Methemoglobinemia
Sediaan Obat
  • Salep
  • Obat semprot
  • Obat topikal
  • Krim oles
  • Gel
  • Tablet hisap
  • Tetes telinga
  • Supositoria

Benzocaine Obat Apa?

Benzocaine adalah obat anestesi lokal topikal, yaitu obat yang menciptakan sensasi mati rasa. Obat ini bekerja dengan cara memblokir sinyal saraf di tubuh.

Obat ini tersedia tidak hanya diaplikasikan pada kulit luar, tapi juga diaplikasikan pada permukaan dalam mulut, hidung, tenggorokan, vagina, dan anus.

Benzocaine adalah obat anestesi lokal (obat bius lokal) yang biasanya digunakan untuk mengurangi rasa sakit atau nyeri akibat iritasi kulit, iritasi vagina, iritasi rektal, wasir, sakit tenggorokan, dan reaksi nyeri ringan lainnya di tubuh.

Benzocaine hadir dalam berbagai bentuk seperti obat topikal, obat oles, tetes telinga, tablet hisap, obat semprot, dan supositoria.

Merek Dagang Benzocaine

Benzocaine adalah jenis obat generik. Obat dengan kandungan yang sama dipasarkan dalam beberapa merek dagang, termasuk:

  • Borraginol-N
  • Borraginol-S
  • Otolin
  • Superhoid
  • Americaine
  • Anacaine
  • Anbesol Gel
  • Benzodent
  • Cepacol Ultra
  • Dent-O-Kain
  • Dermoplast
  • Kank-a
  • Lanacane
  • Medicone Maximum Strength
  • Numzident
  • Num-Zit
  • Orabase
  • Orajel
  • Outgro Pain Relief
  • Retre-Gel
  • Solarcaine Aerosol
  • Topex

Setidaknya ada lebih dari 100 merek dagang obat Benzocaine yang beredar di luar negeri dengan berbagai sediaan dan konsentrasi.

Manfaat Benzocaine

Manfaat obat ini secara umum adalah mengurangi rasa sakit, ketidaknyamanan, dan rasa gatal pada kulit. Berikut adalah beberapa kondisi di mana obat ini digunakan:

  • Iritasi kulit ringan.
  • Sakit tenggorokan.
  • Iritasi kulit akibat terbakar matahari.
  • Iritasi vagina atau dubur.
  • Nyeri ringan lain yang muncul di permukaan tubuh.

Obat anestesi lokal ini juga digunakan untuk membuat permukaan kulit mati rasa untuk mengurangi rasa sakit saat dokter memasukan alat medis seperti selang atau spekulum ke mulut, hidung, tenggorokan, atau vagina.

Obat topikal tidak boleh untuk mengatasi sakit gigi pada bayi dan penggunaannya untuk anak di bawah 2 tahun. Dokter mungkin juga meresepkan obat anestesi lokal ini untuk mengurangi rasa sakit dan nyeri pada bagian tubuh dan indikasi lain.

Peringatan Obat Benzocaine

Obat ini termasuk ke dalam kategori obat keras yang penggunaannya harus melalui resep dokter. Harap perhatikan beberapa peringatan penting ini sebelum menggunakan obat anestesi lokal, sebagai berikut:

  • Beritahu dokter bila Anda pernah mengalami riwayat alergi atau reaksi tidak menyenangkan setelah menggunakan obat anestesi lokal lain.
  • Obat ini tidak boleh untuk anak-anak lebih muda dari 2 tahun.
  • Penggunaan Benzokain topikal pada mulut bisa menyebabkan efek samping berupa penurunan aliran oksigen pada jaringan tubuh.
  • Obat ini dapat menyebabkan methemoglobinemia, yaitu kelainan darah akibat methemoglobin (gangguan penyaluran hemoglobin penuh oksigen ke sel-sel tubuh).
  • Penggunaan obat secara berlebihan akan membuat obat terserap ke kulit dan darah.
  • Overdosis obat ini dapat berakibat sangat fatal.
  • Beri tahu dokter sebelum menggunakan obat ini apabila Anda memiliki kondisi seperti anemia, penyakit Hemoglobin-M, defisiensi glucose-6-phosphodiesterase, asma, bronkitis, emfisema, penyakit jantung, dan luka besar pada kulit.
  • Obat ini masuk kategori C untuk keamanan penggunaan pada ibu hamil. Obat ini hanya boleh digunakan apabila manfaatnya lebih besar dibandingkan dengan risiko yang mungkin terjadi.
  • Tidak akan penelitian yang cukup tentang risiko penggunaan obat ini pada ibu yang menyusui. Apabila Anda dalam masa menyusui, konsultasikan dengan dokter sebelum menggunakan obat ini.

Untuk memastikan obat Benzokain aman untuk Anda, beritahu dokter Anda jika Anda memiliki riwayat:

  • Penyakit jantung
  • Asma
  • Bronkitis
  • Masalah pernapasan
  • Methemoglobinemia

Beritahu dokter bila Anda atau keluarga Anda memiliki riwayat methemoglobinemia, atau defisiensi enzim genetik. Jangan gunakan Benzokain topikal jika Anda pernah menderita methemoglobinemia.

Interaksi Obat Benzocaine

Interaksi obat dapat terjadi ketika obat ini digunakan bersama dengan jenis obat-obatan lain tertentu. Efek dari interaksi obat menyebabkan efektivitas obat menurun dan dapat meningkatkan potensi terjadinya efek samping.

Berikut adalah obat yang sebaiknya tidak digunakan bersamaan dengan penggunaan Benzocaine:

  • Prilocaine.
  • Natrium nitrit.
  • Obat Benzokain akan mengganggu efek terapeutik Sulfonamida bila Anda menggunakannya bersamaan.
  • Sementara Antikolinesterase akan menghambat metabolisme Benzokain bila digunakan secara bersamaan.

Daftar obat di atas kemungkinan bukan merupakan daftar lengkap. Beri tahu dokter apabila Anda sedang mengonsumsi atau belakangan mengonsumsi obat-obatan tertentu termasuk obat resep, non-resep, obat herbal, dan juga produk perawatan kulit tertent.

Konsumsi makanan atau minuman tertentu juga dapat menyebabkan interaksi obat, maka sebaiknya dihindari. Diskusikan juga dengan dokter tentang jenis makanan atau minuman yang sebaiknya dihindari selama penggunaan obat untuk menghindari interaksi obat.

Dosis Benzocaine

Obat ini tersedia dalam beberapa sediaan seperti larutan, gel, semprot, dan salep. Obat ini tersedia dalam beberapa merek dan tersedia dalam kombinasi dengan obat lain. Dosis obat yang digunakan mengatasi sakit dan gatal ini dapat berbeda-beda untuk sediaan yang berbeda.

Gunakan obat ini sesuai dengan petunjuk dosis yang ada pada kemasan atau sesuai dengan petunjuk dokter. Jangan pernah mengganti dosis tanpa berdiskusi dengan dokter maupun apoteker.

Berikut ini dosis Benzokain untuk mengatasi beberapa indikasi nyeri ringan secara umum:

  • Anestesi Permukaan Mulut dan Tenggorokan (Dewasa): Oleskan ke area yang terkena hingga 4 kali sehari dengan Benzokain sediaan gel, pasta, semprotan atau larutan hingga 20%.
  • Sakit tenggorokan (Dewasa): Gunakan dosis 10 mg (tablet hisap) untuk dilarutkan perlahan di mulut dan diulang setiap 2 jam atau sesuai kebutuhan.
  • Analgesia Topikal dan Anestesi: Oleskan 3-4 kali sehari dengan semprotan 5-20%, krim, pint, lotion, gel atau larutan Benzokain.

Setiap orang memiliki dosis berbeda tergantung pada faktor keparahan gejala penyakit. Informasi ini sama sekali tidak dapat menggantikan resep obat dari dokter.

Petunjuk Penggunaan Benzocaine

Gunakan obat sesuai dengan petunjuk penggunaan yang benar untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Berikut adalah petunjuk penggunaan Benzocaine:

  • Gunakan obat di waktu yang sama setiap hari agar dosis tidak terlewat.
  • Benzocaine salep tidak untuk ditelan, segera konsultasikan dengan dokter apabila obat tidak sengaja tertelan.
  • Gunakan obat ini sesuai dengan ketentuan dosis.
  • Jika menggunakan obat melebihi dosis atau tidak segala tertelan, segera konsultasikan ke dokter.
  • Gunakan obat ini sesuai dengan sediaannya.

Berikut ini panduan cara menggunakan obat Benzokain topikal:

  • Gunakan obat sesuai dosis dokter dan baca label cara penggunaan obat yang tertera di balik kemasan.
  • Gunakan dosis paling kecil untuk penggunaan di kulit. Obat akan mudah menyerap ke kulit.
  • Hanya untuk penggunaan luar kulit, tidak untuk kulit dengan luka terbuka.
  • Bersihkan area dengan sabun dan air sebelum mengoleskan Benzokain topikal.
  • Jangan menutup kulit yang sudah diberi Benzokain dengan perban, plester, atau apapun.
  • Berbahaya, jangan sampai obat Benzokain terpapar ke mata.
  • Supositoria rektal hanya untuk digunakan di rektum.
  • Cuci tangan Anda sebelum dan sesudah memasukkan supositoria rektal.

Petunjuk Penyimpanan Benzocaine

Simpan obat sesuai dengan petunjuk penyimpanannya untuk mencegah obat rusak dan efektivitasnya menurun. Berikut adalah petunjuk penyimpanan Benzocaine:

  • Simpan obat ini pada suhu di bawah 25°C.
  • Simpan obat ini di tempat kering dan tidak lembap, jangan simpan di kamar
  • Hindari obat ini dari cahaya atau sinar matahari langsung.
  • Hindari obat ini dari jangkauan anak-anak dan hewan peliharaan.
  • Jika obat sudah memasuki masa expired, jangan buang obat sembarangan, diskusikan dengan apoteker tentang petunjuk pembuangan obat ini.

Efek Samping Benzocaine

Setiap obat berpotensi menimbulkan efek samping, begitu juga dengan Benzocaine yang memiliki kandungan Chloramphenicol. Berikut adalah beberapa efek samping yang mungkin muncul:

  • Warna kebiruan pada kuku, bibir, kulit, atau telapak tangan
  • Kulit melepuh
  • Sensasi terbakar
  • Kulit berkerak
  • Gatal
  • Kemerahan
  • Urin gelap
  • Kulit kering
  • Kesulitan bernapas
  • Pusing
  • Pingsan
  • Demam
  • Kulit mengelupas
  • Sakit kepala
  • Iritasi hidung
  • Kulit pucat
  • Sesak napas
  • Sakit tenggorokan
  • Pendarahan atau memar tidak biasa
  • Kelelahan
  • Reaksi alergi

Efek samping penggunaan obat ini pada dasarnya sangat jarang terjadi. Efek samping dapat terjadi akibat penggunaan dosis yang kurang tepat, penggunaan jangka panjang, atau kondisi lain dari pasien. Apabila mengalami efek samping serius atau reaksi alergi, sebaiknya segera hentikan penggunaan obat.

Segera hentikan penggunaan obat ini bila Anda mengalami gejala efek samping serius atau reaksi overdosis berupa methemoglobinemia dengan gejala pusing, lelah, napas pendek, pucat, serta perubahan warna kulit, bibir, dan kuku menjadi biru atau abu-abu.

Apabila efek samping tidak kunjung membaik, segera hubungi dokter untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut. Jika merasakan efek samping lainnya yang tidak disebutkan di atas, laporkan pada dokter untuk mengetahui kemungkinan efek samping lainnya.

Harga Benzocaine

Harga Benzocaine Rp125.000. Obat ini dapat ditemukan dalam beberapa sediaan yang berbeda. Harga Benzocaine dapat berbeda-beda pada setiap sediaannya. Obat ini dapat ditemukan di berbagai apotek offline maupun online.

Itulah pembahasan tentang Benzocaine obat apa. Benzocaine adalah obat anestesi lokal untuk nyeri ringan. Informasi ini tidak menggantikan konsultasi langsung dengan dokter.

 

  1. Anonim. 2020. Benzocaine (Topical Application Route). https://www.mayoclinic.org/drugs-supplements/benzocaine-topical-application-route/before-using/drg-20072913. (Diakses 18 Januari 2020).
  2. Multum, Cerner. 2018. Benzocaine topical. https://www.drugs.com/mtm/benzocaine-topical.html. (Diakses 18 Januari 2020).


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi