Terbit: 8 June 2022
Ditulis oleh: Wulan Anugrah | Ditinjau oleh: dr. Ursula Penny Putrikrislia

Manfaat air kelapa untuk asam lambung telah banyak diketahui. Namun sebenarnya, apakah khasiat yang satu ini memang benar adanya? Daripada penasaran, simak ulasan lengkapnya melalui ulasan berikut!

Menilik Manfaat Air Kelapa untuk Asam Lambung

Manfaat Air Kelapa untuk Asam Lambung

Air kelapa memiliki rasa yang segar sehingga tidak heran jika minunam yang satu ini banyak dipilih untuk melepas dahaga.

Selain menyegarkan, kabarnya air kelapa juga baik untuk mengatasi penyakit asam lambung. Bagaimana fakta medisnya?

Memang tidak dimungkiri bahwa air kelapa tergolong minuman yang menyehatkan. Faktanya, minuman ini mengandung beragam nutrisi yang memberikan kebaikan bagi tubuh.

Salah satu khasiatnya yang cukup populer adalah untuk membantu menurunkan berat badan. Ya, air kelapa kaya akan potasium yang dapat membantu membuang kelebihan air dari dalam tubuh.

Oleh karena itu, konsumsi air kelapa bagus untuk detoksifikasi dan penurunan berat badan bagi orang yang memiliki masalah dengan retensi air.

Lebih lanjut, terdapat kandungan lain dalam air kelapa dapat mendatangkan manfaat sehat. Kandungan tersebut, yaitu elektrolit, vitamin, dan mineral. Ketiganya dapat membantu menenangkan perut dan mencegah sembelit.

Selain itu, berkat kandungan tersebut, minuman ini juga cocok untuk dikonsumsi orang yang sedang menjalani pemulihan dari penyakit atau setelah tindakan operasi.

Baca JugaBisakah Sesak Napas Karena Asam Lambung?

Mengetahui fakta bahwa air kelapa bermanfaat untuk menenangkan perut, apakah manfaat air kelapa untuk asam lambung memang benar adanya?

Faktanya, air kelapa termasuk cairan alkali yang bersifat basa. Oleh karena itu, konsumsi minuman ini saat mengalami asam lambung dapat membantu.

Air kelapa yang bersifat basa dapat mengembalikan keseimbangan pH menjadi normal.

Tak hanya itu, minuman yang satu ini juga berperan dalam membantu tubuh memproduksi lendir di dalam perut. Ini akan mencegahnya menghasilkan asam yang berlebihan,

Manfaat air kelapa untuk asam lambung juga telah dibuktikan oleh sebuah studi. Melansir Webmd, air kelapa mengurangi rasa mual, kenyang, dan sakit perut. Minuman ini juga lebih mudah dikonsumsi dalam jumlah besar selama rehidrasi.

Tetap Batasi Konsumsi Air Kelapa

Meskipun manfaat air kelapa untuk asam lambung memang ada. Anda harus tetap memperhatikan jumlah konsumsi hariannya.

Hindari konsumsi berlebihan karena malah akan menjadi bumerang tersendiri bagi kesehatan. 

Perlu Anda ketahui, minuman ini mengandung kalium yang dapat meningkatkan risiko hipokalemia. Kondisi ini terjadi ketika kadar kalsium di dalam darah cukup tinggi.

Hipokalemia dapat menyebabkan kelemahan, kelelahan, sembelit, kram otot, dan jantung berdebar.

Selain itu, perhatikan juga konsumsi air kelapa pada penderita penyakit ginjal kronis. Pasalnya, minuman ini mengandung potasium yang bisa memperburuk kondisi kesehatan pasien.

Agar manfaat air kelapa untuk asam lambung diperoleh secara optimal, konsumsilah 1 gelas dalam satu hari. Pastikan Anda meminumnya 30 menit setelah makan. Selain itu, konsumsilah selama 2 sampai 3 bulan.

Pilihan Minuman untuk Atasi Asam Lambung

Selain air kelapa, ada pilihan minuman lainnya yang baik untuk membantu mengatasi masalah asam lambung, di antaranya:

1. Air jahe

Minuman ini mengandung asam fenolik yang baik untuk menekan iritasi pada saluran pencernaan. Selain itu, air jahe dapat membantu mencegah kenaikan asam lambung.

2. Teh chamomile

Teh ini memiliki kandungan yang bersifat antiradang sehingga dapat meredakan tingkat keasaman di lambung. Selain itu, teh chamomile juga diduga baik untuk mencegah bakteri yang menyebabkan tukak lambung.

Kendati demikian, perlu penelitian lebih lanjut untuk membuktikan manfaat teh chamomile untuk asam lambung.

Baca Juga10 Pertolongan Pertama saat Asam Lambung Naik Kambuh

3. Susu almond

Salah satu minuman yang tak kalah dari air kelapa untuk mengatasi keasaman pada lambung adalah susu almond. Khasiat ini hadir berkat sifatnya yang basa.

Serupa dengan air kelapa yang basa, susu almond juga mampu meredakan, bahkan mengatasi gejala asam lambung.

Demikian penjelasan seputar manfaat air kelapa untuk asam lambung. Sebelum mengonsumsinya, perhatikan dahulu apakah Anda memiliki riwayat alergi terhadap air kelapa. Jika demikian, hindarilah konsumsinya.

Konsultasikan juga kepada dokter terkait pengobatan rumahan untuk mengatasi penyakit asam lambung. Dengan begitu, dokter akan merekomendasikan pilihan pengobatan yang sesuai dengan kondisi kesehatan Anda. Semoga bermanfaat!

 

  1. Anonim. 2018. Coconut Water Is Good for Your Overall Health, 5 Benefits You Need to Know About. https://www.hindustantimes.com/fitness/coconut-water-is-good-for-your-overall-health-5-benefits-you-need-to-know-about/story-deAY9QXu3OBWpHRpfC7MyL.html. (Diakses pada 8 Juni 2022).
  2. Erickson, Amber. 2019. Hypokalemia. https://www.healthline.com/health/hypokalemia. (Diakses pada 8 Juni 2022).
  3. Zelman, Kathleen M. 2010. The Truth About Coconut Water. https://www.webmd.com/food-recipes/features/truth-about-coconut-water. (Diakses pada 8 Juni 2022).

DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi