Terbit: 6 June 2016
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Seorang blogger dari Meksiko sedang mendatangi sebuah Rumah Sakit lokal dan menemukan seorang dokter tertidur di meja kerjanya. Waktu saat itu menunjukkan pukul 3 pagi, waktu yang sebenarnya normal bagi manusia untuk tertidur. Setelah mengambil gambar dokter yang tertidur tersebut, Ia memposting fotonya di Internet dan mengkritiknya sebagai dokter yang kurang bertanggung jawab pada pasiennya. Alih-alih mendapatkan dukungan dari netizen, ia justru mendapatkan reaksi yang jauh berbeda dari yang Ia perkirakan.

Seorang Blogger Mengambil Gambar Dokter yang Tertidur di Meja Kerjanya. Saat Ia Mempostingnya Di Internet, Reaksi Para Netizen Sangat Berbeda Dari Yang Ia Perkirakan…

Setelah foto ini beredar luas di Internet, seorang dokter lainnya di Meksiko juga memposting foto dirinya yang juga tertidur dengan baju kerja khas dokter dengan keterangan: Saya juga tertidur saat bekerja. Dalam hitungan jam, banyak dokter dari seluruh dunia memposting foto-foto yang serupa.

dr-sleep-cpver
Banyak orang yang tidak menyadari jika dokter dan para perawat bisa bekerja dengan waktu shift hingga 36 jam di Rumah Sakit! Bahkan, banyak pekerja medis yang mengaku jika mereka bekerja 80 jam per minggu, dua kali dari jam kerja para pekerja normal, namun tanpa mendapatkan gaji lembur sama sekali. Banyak dokter di Rumah Sakit yang bahkan tidak pernah merasakan bagaimana bekerja delapan jam sehari.

Dr-sleep11

Dengan adanya fakta ini, kita tentu harus menyadari jika siapapun yang bekerja lebih dari 24 jam non stop, tentu akan sulit untuk tetap terjaga. Sangat manusiawi jika mereka akhirnya ingin beristirahat dan memejamkan matanya kapanpun dan dimanapun saat ada kesempatan. Beberapa menit pun akan sangat berarti.

Dr-sleep

Dokter di seluruh dunia menunjukkan solidaritas dengan memposting foto mereka sendiri saat beristirahat.

Dr-sleep3

Namun, tentu jangan bayangkan para dokter ini akan beristirahat dengan nyaman. Mereka hanya perlu memejamkan matanya sebentar karena mereka juga manusia yang butuh beristirahat.

Dr-sleep4

Sebagian dokter menyerukan ini sebagai slogan mereka, “Kita adalah manusia, bukan mesin!”

Dr-sleep7

Kekurangan tidur dapat menyebabkan kesalahan yang berarti nyawa seseorang dapat hilang.

Dr-sleep5

Tahukah anda, sebuah operasi bisa berlangsung hingga empat jam tanpa jeda sama sekali dan memaksa dokter untuk tetap fokus pada hal-hal detail selama proses ini demi keselamatan pasien.

Dr-sleep6

Dr-sleep8

Alih-alih mempertanyakan tanggung jawab para dokter yang tertidur karena hakikatnya mereka sebagai manusia, kita seharusnya bertanya, mengapa jumlah pekerja medis di Rumah Sakit masih kurang banyak. Karena, jika saja jumlah dokter atau perawat lebih banyak, mungkin kasus dokter yang tertidur ini tidak akan terjadi.

Dr-sleep10

Seharusnya, blogger ini berpikir lebih jauh dahulu sebelum melompat pada kesimpulan dan menghakimi perilaku orang lain. Apabila kita bisa merasakan berada dalam posisi orang tersebut, kita akan menyadari bahwa kita akan melakukan hal yang sama.

Dr-sleep-cover2

Bagi para dokter di tanah air, bagaimana pendapat anda mengenai fenomenda ini? Lantas, apakah Anda juga akan ikut memposting foto Anda yang sedang tertidur sebagai solidaritas pada pekerja medis lainnya?

Dikutip dari: Tabooya


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi