Terbit: 30 May 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Puasa memang memiliki manfaat baik untuk kesehatan. Namun, selama berpuasa, tubuh juga akan mengalami banyak gangguan kesehatan, seperti asam lambung, bau mulut, kekurangan nutrisi dan vitamin, serta dehidrasi. Hal tersebut dikarenakan kurangnya asupan makanan dan minuman ke dalam tubuh selama berpuasa, yakni selama satu hari atau kurang lebih 12 jam.

4 Gejala yang Timbul Akibat Tubuh Kekurangan Vitamin Saat Berpuasa

Umumnya, ketika tubuh kekurangan vitamin akan timbul gejala-gejala yang cukup menjengkelkan. Berikut adalah beberapa gejala yang ditimbulkan akibat kurangnya asupan vitamin ke dalam tubuh selama berpuasa, diantaranya:

1. Sering Kesemutan

Semua orang pasti pernah mengalami kesemutan, tidak terkecuali Anda. Biasanya, bagian tubuh yang mengalami kesemutan adalah bagian kaki dan tangan. Ketika berpuasa, kesemutan juga akan terjadi, bahkan lebih sering daripada sebelumnya. Kondisi ini disebut sebagai neuropati, yang disebabkan oleh kurangnya asupan vitamin B ke dalam tubuh.

2. Rambut Rontok dan Diare

Anda mungkin pernah mengalami kerontokan rambut dan diare selama berpuasa. Hal ini dikarenakan Anda sedang kekurangan mineral zinc atau seng. Mineral ini sangat dibutuhkan oleh tubuh ketika berpuasa untuk membantu mengatur nafsu makan, mengurangi tingkat stres, dan memainkan peran penting dalam sistem kekebalan tubuh. Jika hal ini terus dibiarkan, maka bobot tubuh Anda akan semakin berkurang dan tentu saja kesehatan tubuh Anda akan semakin buruk.

3. Penglihatan Menurun

Tubuh tidak hanya kekurangan vitamin B dan mineral saja selama berpuasa, melainkan juga vitamin A. Ketika tubuh kekurangan vitamin A, maka gejala yang akan ditimbulkan adalah menurunnya penglihatan. Selain itu, dampak buruk lainnya adalah kulit kering dan sesak napas. Oleh sebab itu, sebaiknya Anda lebih banyak mengonsumsi vitamin A saat sahur dan berbuka.

4. Bibir Pecah-Pecah

Bibir pecah-pecah juga menjadi masalah yang sering dialami oleh banyak orang selama berpuasa. Hal ini diakibatkan oleh tubuh kekurangan vitamin C. Kekurangan vitamin C juga bisa menyebabkan kulit wajah terlihat pucat bahkan mood gampang turun saat puasa. Vitamin C tersebut bisa Anda dapatkan di dalam  buah dan sayuran seperti jeruk, lemon, dan pepaya.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi