Terbit: 14 September 2017
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Banyak orang yang mengeluhkan tubuhnya yang terus mengalami kenaikan berat badan akibat dari kebiasaan tidak bisa berhenti makan dan ingin terus ngemil. Tak disangka, pakar kesehatan menyebutkan bahwa terdapat ada beberapa kondisi kesehatan yang bisa membuat tubuh memiliki keinginan untuk ngemil tanpa henti. Apa sajakah kondisi kesehatan tersebut?

Gara-Gara Hal Ini, Kita Tidak Bisa Berhenti Makan dan Selalu Ingin Ngemil

Tubuh sedang haus
Tahukah anda jika terkadang tubuh tidak bisa membedakan rasa haus dan rasa lapar? Jika kita termasuk dalam orang yang malas minum air dan tidak berusaha untuk mencukupi kebutuhan air minum harian, maka besar kemungkinan tubuh menyalahartikan sinyal haus ini menjadi lapar sehingga membuat kita terus ingin ngemil. Karena alasan inilah ada baiknya kita mencoba untuk minum air terlebih dahulu sebelum ngemil karena bisa jadi setelah minum tubuh kita tidak lagi merasakan sensasi lapar.

Kurang tidur
Banyak orang yang menyepelekan pentingnya tidur dengan waktu yang cukup. Padahal, jika kita mengalami kurang tidur, maka keseimbangan metabolisme tubuh akan terganggu dan bisa memicu gangguan nafsu makan dan akhirnya membuat kita selalu ingin ngemil.

Kekurangan protein
Jika kita tidak menerapkan pola makan dengan kadar gizi seimbang dan kekurangan asupan protein, maka tubuh akan cenderung kekurangan energi. Hal ini ternyata disikapi tubuh dengan cara mencari sumber energi lainnya dan akhirnya menimbulkan keinginan untuk terus makan.

Kekurangan nutrisi
Tubuh akan terus meminta asupan makanan jika belum benar-benar dicukupi kebutuhan nutrisinya. Jika kita hanya ngemil makanan yang kaya kalori namun rendah nutrisi layaknya keripik atau jajanan kaya MSG lainnya, tubuh tetap saja tidak akan mendapatkan nutrisi tersebut dan terus merasa lapar.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi