Terbit: 21 March 2018 | Diperbarui: 27 October 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Berolahraga merupakan sebuah aktivitas kebugaran yang wajib dilakukan oleh semua orang. Tujuan olahraga sendiri adalah memaksimalkan kinerja seluruh organ yang ada pada tubuh manusia. Tidak luput pula, olahraga pun mampu meningkatkan hormon serta sel baik yang bersarang dalam tubuh. Semakin lancar produksi hormon dan sel tersebut, semakin tinggi pula daya tahan tubuh terhadap ancaman penyakit.

Awas, Pakai Jaket Saat Olahraga Bisa Berbahaya!

Photo Credit : pexels.com

Tapi, olahraga juga bisa menjadi bumerang bagi seseorang. Bukannya mendapat manfaat kesehatan, justru pada kasus tertentu olahraga bisa mendatangkan gangguan kesehatan yang cukup mengkhawatirkan. Hal tersebut karena beberapa faktor, seperti salah dalam berolahraga, terlalu memforsir tenaga, hingga kebiasaan yang kurang tepat, salah satunya yakni mengenakan jaket tebal saat berolahraga.

Ya, mengenakan jaket adalah salah satu tren masa kini yang sering dilakukan oleh semua kalangan, khususnya generasi milenial. Padahal, mengenakan jaket pada saat olahraga sangat tidak dianjurkan sebab akan menimbulkan gangguan serius pada tubuh. Menurut berbagai penelitian mengatakan jika  olahraga merupakan proses penguapan keringat yang akan dikeluarkan oleh tubuh. Sedangkan jika seseorang mengenakan jaket, maka proses penguapan tersebut akan terhambat.

Penguapan tersebut sebenarnya akan membantu mendinginkan suhu tubuh seseorang yang sedang hangat karena berolahraga. Tapi apa jadinya jika suhu tubuh tidak kunjung dingin karena proses penguapan terhambat?

Setidaknya ada 3 macam masalah yang serius pada hal ini, yakni dehidrasi berat, kram panas, heat stroke. Pertama, Anda akan mendapatkan dehidrasi berat yang akan mengakibatkan tubuh lemas, pusing, kelelahan, gangguan mental, gangguan otak, hingga akhirnya pingsan. Lalu, Anda juga bisa terkena kram panas, yang artinya seluruh otot pada tubuh Anda akan kejang karena tidak mampu menangani suhu panas di dalam tubuh.

Yang terakhir adalah heat stroke. Mungkin Anda sedikit asing dengan istilah ini, tapi percayalah, tidak sedikit yang telah mengalami ini bahkan sampai berpotensi kematian. Heat stroke sendiri akan membakar sel serta hormon dalam tubuh Anda karena suhu yang terlampau panas. Selain itu, heat stroke juga bisa menyebabkan cairan darah menjadi kental sehingga sangat sulit untuk disebarkan ke seluruh tubuh.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi