Terbit: 19 September 2018 | Diperbarui: 22 June 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Apa itu lemah syahwat? Lemah syahwat atau biasa disebut dengan impotensi adalah ketidakmampuan mempertahankan ereksi penis saat melakukan senggama. Lemah syahwat adalah sesuatu yang cukup umum dialami pria seiring pertambahan usia, tentu dengan tingkat impotensi yang beragam. Lantas, adakah obat lemah syahwat yang bisa digunakan?

Bagaimana Cara Mengatasi Lemah Syahwat Tanpa Obat? Cek di Sini

Inilah Cara Mengatasi Lemah Syahwat Secara Alami

Sebelum menjelaskan mengenai obat lemah syahwat, perlu diketahui bahwa pria di usia produktif juga bisa mengalami lemah syahwat. Selain ditandai dengan kesulitan ereksi pada penis dan sulitnya mempertahankan ereksi, lemah syahwat juga kerap disertai dengan menurunnya gairah seksual.

Lemah syahwat juga bisa dipengaruhi oleh beberapa faktor di antaranya: kelainan pembuluh darah, kelainan sistem saraf, pengaruh obat, kelainan pada penis dan masalah psikis.

Penyebab lemah syahwat yang bersifat fisik lebih banyak ditemukan pada pria lanjut usia, sedangkan masalah psikis lebih sering terjadi pada pria yang lebih muda.

Kondisi ini tentu sangat mengganggu kaum pria karena memengaruhi kepercayaan diri, menciptakan gangguan psikologis, dan keutuhan hubungan asmara dengan pasangan.

Berikut adalah cara mengatasi lemah syahwat sebelum dilakukannya terapi dengan obat-obatan, antara lain:

  • Banyak bergerak

Olahraga dapat melancarkan aliran darah dan menjadi faktor penting dari kuatnya ereksi. Selain itu, olahraga dapat meningkatkan tekanan darah dengan meningkatkan nitrogen monoksida dalam pembuluh seperti saat mengonsumsi viagra. Sementara latihan angkat beban dapat meningkatkan produksi testosteron, zat utama terkait kuat tidaknya ereksi dan seks.

  • Tidur cukup

Waktu tidur berpengaruh terhadap kadar testoteron seseorang. Rendahnya kadar testoteron terkait dengan adanya gangguan ereksi.

  • Konsumsi semangka

Meski buah ini sering digambarkan sebagai buah pelepas dahaga karena kandungan air yang cukup tinggi, faktanya semangka dipercaya mampu mengatasi lemah syahwat berkat kandungan citrulline nya. Asam amino pada semangka ini memiliki kemampuan meningkatkan aliran darah ke penis.

Meski kandungan citrullin pada semangka mampu melemaskan pembuluh darah, namun hal ini tidak menargetkan organ tertentu seperti obat resep untuk disfungsi ereksi. Penelitian lebih lanjut perlu dilakukan untuk mengonfirmasi peran citrulline dalam meningkatkan kinerja seksual.

  • Berhenti merokok dan hindari minuman beralkohol

Salah satu efek samping dari merokok adalah lemah syahwat. Hal ini terjadi dikarenakan efek samping yang ditimbulkan berupa penyempitan pembuluh darah ke penis—yang seharusnya membawa darah untuk terjadinya ereksi. Selain aliran darah ke penis terganggu, aktivitas merokok juga dapat menyebabkan penyumbatan dan penyempitan pembuluh darah di bagian tubuh yang lain.

Tidak hanya merokok, Anda juga harus menghindari minuman beralkohol karena dapat mengganggu fungsi saraf sehingga dapat memicu terjadinya lemah syahwat.

Perlu diketahui, dalam proses terangsangnya seorang pria, ada beberapa fase yang dilewati. Fase yang pertama adalah fase arousal atau fase perangsangan. Pada fase ini segala stimulasi merangsang, bisa muncul dari setiap panca indra seperti melalui tontonan, bisikan, ataupun ingatan.

Sedangkan pasien lemah syahwat, bisa jadi tidak terangsang dengan hal tersebut. Kondisi ini bisa bermacam-macam penyebab, misalnya trauma akan hubungan seksual, gangguan depresi, atau rangsangan yang tidak cukup kuat.

Sementara latihan khusus harus dilakukan oleh penderita lemah syahwat akibat masalah psikis, yaitu dengan teknik pemusatan sensasi 3 tahap. Teknik ini mendorong hubungan intim dan kehangatan emosional yang lebih menitikberatkan kepada membangun sebuah hubungan:

Tahap I : Bercumbu, pasangan berkonsentrasi untuk menyenangkan satu sama lain tanpa menyentuh daerah kemaluan.

Tahap II : Pasangan mulai menyentuh daerah kemaluan atau daerah erotis lainnya, tetapi belum melakukan hubungan badan.

Tahap III : Melakukan hubungan badan.

Selain menggunakan teknik di atas, cara lain yang disarankan adalah melakukan konseling pada psikolog atau psikiater.

Obat Lemah Syahwat

Setelah Anda mengetahui cara mengatasi lemah syahwat tanpa obat-obatan, hal lain yang juga bisa dilakukan adalah menggunakan obat lemah syahwat yang sudah diresepkan oleh dokter.

Pada umumnya dokter akan memberikan pengobatan sesuai dengan penyebab dari lemah syahwat yang dialami. Terdapat obat lemah syahwat oral yang berguna membantu melebarkan pembuluh darah, sehingga memaksimalkan ereksi seperti obat yang mengandung sildenafil dan tadalafil.

Guna mewaspadai adanya kontraindikasi pemakaian dan menghindari efek samping yang tidak diinginkan, selalu konsultasikan dengan dokter sebelum Anda mengonsumsinya.

Obat lemah syahwat lainnya adalah terapi hormon seperti suntikan testosteron, serta pembedahan.

Pada beberapa kasus, lemah syahwat bisa menjadi tanda adanya penyakit yang lebih serius yang dialami penderita. Sebuah studi menunjukkan adanya keterkaitan antara penyakit lemah syahwat dengan penyakit jantung, stroke, dan penyakit kardiovaskular lainnya.

Selain beberapa cara mengobati lemah syahwat seperti di atas, terdapat cara lain yang bisa digunakan untuk mengatasi lemah syahwat, di antaranya:

  • Akupuntur

Pada umumnya, akunpuntur banyak digunakan untuk mengatasi nyeri punggung, akan tetapi teknik pengobatan yang berasal dari China ini juga dipercaya mengatasi lemah syahwat. Melalui terapi ini, sejumlah jarum halus ditempatkan di beberapa bagian tubuh untuk mengatasi lemah syahwat atau pun menghilangkan rasa sakit.

  • Obat L-arginine

Obat lemah syahwat lain yang bisa digunakan adalah L-arginine. L-arginine adalah asam amino yang secara alami ada di tubuh. Obat lemah syahwat ini membantu tubuh membuat oksida nitrat. Oksida nitrat melemaskan pembuluh darah yang berguna untuk membantu ereksi.

Sebuah penelitian mengungkapkan, 31 persen pria yang mengalami lemah syahwat dan mengonsumsi 5 gram L-arginine per hari, mengalami perbaikan signifikan dalam fungsi seksual.

Studi lain menunjukkan bahwa L-arginine dikombinasikan dengan pycnogenol, produk tanaman dari ekstrak kulit pohon pinus–mampu memulihkan kemampuan seksual pada 80 persen peserta setelah penggunaan selama dua bulan. Sementara 92 persen telah pulih dari lemah syahwat setelah pemakaian selama tiga bulan

L-arginine juga dapat diperoleh tubuh dari makanan yang mengandung protein, seperti daging merah, daging ayam, ikan, kacang-kacangan, gandum utuh, kedelai, dan produk olahan susu.

Nah, itulah beberapa obat lemah syahwat yang bisa Anda gunakan. Jika Anda ragu untuk menggunakannya konsultasi dahulu dengan dokter spesialis urologi atau andrologi agar Anda mendapatkan penanganan yang tepat.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi