Terbit: 24 September 2018
Ditulis oleh: Gerardus Septian Kalis | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Mata merupakan salah satu panca indra yang paling penting dalam kehidupan manusia, dengan mata, manusia bisa menikmati keindahan alam yang begitu luar biasa. Mengingat indra ini memiliki peran yang begitu penting, akan tetapi tidak semua orang mengetahui bagaimana cara menjaga kesehatan mata yang benar.

Cara Alami Menjaga Kesehatan Mata

Oleh karena itu, agar mata Anda tetap sehat dan bisa terus menikmati keindahan, Anda harus memelihara kesehatan mata Anda dengan baik. Caranya adalah dengan makan makanan yang banyak mengandung semua nutrisi yang dibutuhkan oleh mata.

Perlu diketahui, secara tidak sadar beberapa aktivitas sehari-hari membuat mata Anda lelah. Beberapa faktor yang menyebabkan mata terlihat lelah, antara lain:

  • Baca sambil tiduran.
  • Nonton televisi dengan jarak yang cukup dekat.
  • Membaca diatas kendaraan yang berjalan.
  • Paparan cahaya matahari.
  • Menyetir pada malam hari.
  • Melihat fokus yang lebih kecil seperti memasukkan benang ke jarum.

Menjaga Kesehatan Mata dengan Makanan

1. Wortel

Wortel mengandung vitamin A yang dipercaya menjaga kesehatan mata, pertumbuhan, perkembangan, dan fungsi kekebalan tubuh. Selain itu, wortel mengandung biotin (salah satu vitamin B) yang berperan dalam metabolisme lemak dan protein. Selain beta-karoten, manfaat wortel juga didapat dari kandungan serat, vitamin K, dan kalium.

2. Tomat

Selain kaya akan Vitamin C, buah tomat juga kaya akan vitamin A yang sangat cocok untuk kesehatan mata. Jadi, tidak ada alasan bagi Anda untuk tidak mengonsumsi buah yang satu ini, apa lagi harganya cukup murah dan mudah ditemukan dimana-mana.

3. Telur

Cara menjaga kesehatan mata lainnya yang dapat mudah dilakukan adalah dengan mengonsumsi telur. Telur tidak hanya kaya akan Vitamin B12 dan juga Vitamin D, tapi juga kaya akan Vitamin A yang sangat baik untuk kesehatan mata manusia.

Kandungan lutein dan zeaxanthin yang terdapat dalam putih telur dipercaya dapat mencegah penyakit katarak. Telur juga merupakan salah satu jenis makan yang sangat mudah ditemukan dan memiliki rasa yang enak.

4. Coklat hitam

Bagi Anda yang tidak menyukai sayuran, Anda bisa menggantinya dengan coklat hitam. Coklat hitam dipercaya dapat melindungi mata dari kebutaan berkat adanya flavonoid yang berfungsi melindungi pembuluh darah mata dan memperkuat kornea mata dan retina.

5. Sayur bayam

Seperti diketahui bahwa bayam juga kaya akan vitamin A yang sangat baik untuk kesehatan mata. Hal itu berkat adanya kandungan lutein dan zeaxanthin yang sangat di butuhkan oleh mata.

Nah, itulah beberapa cara menjaga kesehatan mata yang bisa Anda coba. Selain makanan, terdapat beberapa langkah menjaga kesehatan mata lain yang harus Anda lakukan, di antaranya:

  • Batasi paparan sinar UV

Paparan berlebih sinar ultraviolet (UV) dari matahari dalam jangka waktu yang lama dapat menyebabkan gangguan pada kesehatan mata seperti meningkatkan risiko katarak dan degenerasi makular. Pastikan mata Anda terlindung dari sinar matahari dengan menggunakan kacamata hitam yang memiliki proteksi terhadap sinar UV.

  • Tidak merokok

Merokok dapat meningkatkan risiko Anda terkena berbagai penyakit mata seperti katarak, kerusakan saraf mata dan degenerasi makular. Selain itu, dengan berhenti merokok, Anda juga bisa terhindar dari risiko penyakit jantung dan tekanan darah tinggi.

  • Rutin periksa mata

Guna memastikan kesehatan mata tetap terjaga dengan baik, lakukan pemeriksaan mata secara rutin setiap 6 bulan sekali. Tidak semua penyakit mata memiliki keluhan, seperti misalnya glaukoma yang sering kali tidak menimbulkan gejala. Dengan pemeriksaan mata rutin, penyakit mata dapat terdeteksi sejak dini.

Perlu diketahui, selain makanan yang mengandung vitamin A, cara menjaga kesehatan mata yang juga tidak boleh terlewatkan adalah dengan memenuhi asupan tubuh dengan makanan yang mengandung vitamin C, vitamin E, asam lemak omega-3, lutein, dan zink agar Anda terhindar dari berbagai penyakit mata seperti degenerasi makular dan katarak.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi