Terbit: 3 March 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com– Diet vegetarian mengharuskan kita untuk pandai dalam mengatur pola makan. Pengaturan pola makan dalam penerapan diet vegan tentu harus memerhatikan kebutuhan zat gizi tubuh, sehingga pemilihan makanan menjadi salah satu jalan yang tepat agar kebutuhan zat gizi tubuh terpenuhi.

Kalsium untuk Vegetarian Bisa Dipenuhi dari Makanan Ini

Vegetarian Berisiko Osteoporosis karena Kurang Kalsium

Salah satu jenis zat gizi yang cukup sulit pemenuhannya dalam penerapan diet vegetarian adalah kalsium. Beberapa studi mengaitkan kondisi vegetarian dengan kejadian pengeroposan tulang, hal ini disebut-sebut merupakan efek dari tidak terpenuhinya asupan kalsium pada kondisi vegetarian.

Kondisi ini wajar karena kalsium ada pada jumlah banyak di bahan makanan hewani seperti susu atau produk olahan susu dan ikan. Hal ini cukup sulit dipenuhi pada penerapan diet vegetarian. Maka  bahan makanan yang kaya akan kandungan kalsium harus dikonsumsi selama diet vegetarian.

Associaton of UK Dietitians menyebutkan beberapa bahan makanan yang kaya kalsium sebagai alternatif pilihan dalam penerapan diet vegetarian, yaitu:

1.Makanan berfotifikasi kalsium

Bahan makanan seperti susu kedelai, yoghurt, atau beberapa jenis jus buah menambahkan fortifikasi kalsium dalam produknya. Ini bisa menjadi pilihan untuk meningkatkan asupan kalsium pada diet vegetarian.

2. Tahu

Kacang kedelai merupakan salah satu bahan makanan kaya kalsium, olahan berbahan dasar kacang kedelai seperti tahu bisa menjadi sumber kalsium.

3. Sayuran berdaun

Sayur yang kaya akan kalsium adalah kale dan pakchoi.

4. Buah-buahan yang dikeringkan

Buah kering yang kaya kalsium contohnya aprikot.

Bahan makanan diatas dianjurkan dikonsumsi dalam jumlah yang cukup banyak, asal sesuai kebutuhan tubuh dan tidak berlebihan, untuk memenuhi kebutuhan kalsium tubuh kita.

Jika jenis diet vegan yang kita pilih masih memperbolehkan bahan makanan dari susu atau olahan susu, maka sangat disarankan pemenuhan kebutuhan kalsium diperoleh dari susu.

Kebutuhan kalsium yang tidak terpenuhi selama penerapan diet vegetarian dapat menyebabkan gangguan pada tulang. Sehingga pemenuhan kebutuhan kalsium akan mendukung kondisi kesehatn tubuh dan manfaat dari diet vegetarian akan dapat kita rasakan dengan maksimal.

Nah, selamat mencoba!


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi