Terbit: 29 April 2016
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Payudara adalah sebuah aset kecantikan wanita yang sangat berharga sehingga harus dirawat dengan baik. Bagi para wanita, payudara yang cantik dan sehat bisa menambah rasa percaya dirinya dengan signifikan. Sayangnya, tidak semua wanita menyukai ukuran payudaranya yang dianggap kurang berisi sehingga memilih untuk memakai bra yang ketat atau lebih kecil untuk membuat tampilan payudaranya menjadi lebih baik. Meskipun bisa memperbaiki penampilan, kebiasaan ini ternyata bisa memberikan resiko masalah kesehatan seperti sebagai berikut.

Jangan Memakai Bra Yang Terlalu Ketat

Pakar kesehatan menyebutkan jika bra yang terlalu ketat ternyata bisa memicu masalah sakit kepala. Bra yang terlalu ketat apalagi kekecilan ternyata akan membuat leher dan kepala akan ikut terpengaruh karena tekanan yang sangat besar pada bahu dan tulang belakang, apalagi jika bra dipakai dalam waktu yang sangat lama seharian. Tekanan yang sangat besar ini akan membuat area sekitar leher menjadi lebih pegal dan kaku sehingga pada akhirnya memicu sakit kepala.

Selain karena memang disengaja memilih bra yang lebih kecil untuk memperbaiki penampilan, banyak kaum wanita yang memang kurang pandai dalam memilih bra sehingga pada akhirnya memilih ukuran bra yang salah. Bra yang terlalu sempit atau bahkan tali bra yang terlalu kencang pada akhirnya menimbulkan ketengangan pada otot-otot dan bahu sehingga area bahu, punggung, dan juga leher akan mudah sakit. Lambat laun rasa sakit ini akan ikut menjalar ke area kepala dan bisa berlangsung cukup lama.

Melihat adanya fakta ini, pakar kesehatan dan kecantikan pun merekomendasikan wanita untuk jauh lebih cerdas dalam memilih bra. Memang, bra bisa mempengaruhi penampilan payudara yang jauh lebih baik. Hanya saja, ingatlah bahwa kenyamanan dan kesehatan tubuh jauh lebih penting daripada penampilan payudara anda. Pilihlah bra dengan ukuran yang tepat dan nyaman dipakai karena selain bisa mencegah sakit pada bahu, punggung, dan kepala, bra yang nyaman dipakai juga bisa mempengaruhi postur tubuh menjadi lebih baik.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi