Terbit: 5 December 2019 | Diperbarui: 6 December 2019
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Tahun ini puasa Ramadan di Indonesia tiba saat musim panas. Artinya saat siang hari terik matahari akan membuat udara lembap dan malam hingga dini hari udara akan sangat dingin. Dengan kondisi cuaca yang cukup ekstrem ini influenza atau flu mudah sekali menular dan membuat Anda jadi terinfeksi dan akhirnya mengganggu aktivitas puasa.

7 Cara Efektif Mencegah Penularan Flu Saat Puasa

Agar puasa Ramadan tahun ini berjalan dengan lancar dan Anda tidak terkena flu, coba lakukan pencegahan dengan beberapa cara di bawah ini.

  1. Selalu gunakan masker saat berada di luar ruangan

Siang hari saat musim kemarau biasanya akan berdebu kalau Anda berada di jalanan. Untuk mencegah penularan flu, selalu gunakan masker. Masker akan menyaring udara yang Anda hidup sehingga kemungkinan virus masuk ke dalam tubuh melalui hidung akan rendah.

Masker yang sudah dipakai sekali jangan digunakan lagi. Kotoran yang menempel bisa saja mengenai tangan dan tidak sengaja masuk ke dalam tubuh saat menyentuh area mulut dan hidung.

  1. Minum air yang cukup

Saat dehidrasi atau tubuh lemas di siang hari, virus flu akan mudah sekali masuk. Agar kondisi ini tidak terjadi, penuhi kebutuhan air putih harian. Dalam satu hari Anda harus minum 8 gelas air dengan pembagian saat sahur 3 gelas, saat berbuka 3 gelas, dan sebelum tidur 2 gelas.

  1. Tidur yang cukup

Agar selalu dalam kondisi yang prima saat menjalankan puasa tidurlah yang cukup setiap harinya. Saat puasa Anda tetap disarankan tidur selama 6-8 jam setiap harinya. Saat malam hari Anda bisa tidur mulai pukul 21.00 dan bangun pukul 03.30. Kalau Anda ingin ibadah malam disarankan untuk tidur lebih awal agar bisa bangun malam berlanjut sahur saat dini hari.

  1. Mengonsumsi makanan yang sehat

Selain tidur, cara terbaik untuk menjaga daya tahan tubuh agar tetap dalam kondisi prima adalah mengonsumsi makanan yang sehat. Anda bisa mengonsumsi makanan dengan nutrisi seimbang baik dari segi karbohidrat, protein, dan juga lemak saat sahur dan berbuka puasa.

Saat sahur jangan terlalu banyak makan yang pedas, asin, dan berlemak. Sementara itu saat berbuka juga jangan terlalu banyak minum yang manis meski dianjurkan. Tetap makan sesuai degan takaran agar tubuh selalu sehat.

  1. Selalu cuci tangan

Virus flu tidak terlihat saking kecilnya. Karena itulah Anda disarankan untuk selalu cuci tangan setelah berada di luar ruangan atau melakukan kontak dengan mereka yang sudah terkena flu.

Sebelum mencuci tangan jangan pegang area wajah khususnya mulut, hidung, dan mata. Virus bisa dengan mudah masuk dan menyebabkan Anda langsung bersih-bersin dan esok harinya mulai meriang. Kalau tidak sempat cuci tangan, bawa selalu hand sanitizer. Dengan cairan ini tangan akan selalu bersih kapan pun dan di mana pun.

  1. Konsumsi suplemen atau multivitamin

Saat puasa kita akan memiliki keterbatasan dalam hal pemenuhan kebutuhan nutrisi khususnya vitamin dan juga mineral. Agar tubuh tetap sehat dan daya tahan tetap terjaga Anda disarankan untuk mengonsumsi suplemen seperti Vitamin C dan juga zinc.

  1. Tetap lakukan olahraga

Puasa bukan alasan untuk malas-malasan. Anda harus tetap berolahraga secara rutin paling tidak seminggu 3-4 kali. Olahraga akan membuat tubuh selalu fit dan daya tahan tubuh meningkat. Kalau tubuh selalu kuat, flu akan susah masuk karena langsung dilibas oleh antibodi karena dianggap berbahaya.

Semoga puasa tahun ini lancar ya. Tidak terganggu dengan flu yang sering datang di saat yang tidak tepat.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi