Terbit: 28 June 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Pria dengan berat 200 kg di timur Tiongkok terpeleset di kamar mandi apartemennya yang ada di lantai 3 dan tidak bisa berdiri lagi karena mengalami cedera. Yang menjadi masalah adalah, meskipun sudah meminta bantuan petugas, tim penyelamat tetap saja kesulitan untuk membawanya karena berat badannya yang sangat luar biasa ini.

Terpeleset di Kamar Mandi, Pria 200 Kg Sulit Bangun

Dilansir dari South China Morning Post, paramedis dan petugas kepolisian datang ke tempat dimana sang pria terjatuh dalam kondisi tak memakai busana karena memang berada di kamar mandi. Posisi sang pria adalah di sebuah apartemen kecil di Nanjing, Provinsi Jiangsu. Setelah diperiksa, petugas paramedis menyebut sang pria harus dibawa ke rumah sakit karena cedera yang cukup parah, sayangnya, berat badannya yang luar biasanya membuat para petugas tak mampu mengangkatnya.

Petugas pemadam kebakaran pun didatangkan demi membantu memindahkan sang pria ke rumah sakit. Sayangnya, para petugas pemadam juga kesulitan untuk mengangkatnya. Mereka kemudian memanggil pihak lainnya, yakni Blue Sky Rescue, organisasi non-profit yang juga bisa membantu penyelamatan orang lain di Tiongkok, khususnya saat terjadi bencana alam.

Sempat kebingungan dengan apa yang harus dilakukan kepada sang pria, para petugas kemudian memakai tali untuk mengangkat sang pria. Dengan hati-hati, mereka pun memindahkan sang pria agar cederanya tidak semakin parah. Proses pemindahan sang pria dari lantai tiga apartemennya ke mobil ambulans memakan waktu 3 jam.

Ayah sang pria dengan masalah obesitas ini, Zhu, menyebutkan bahwa kondisi anaknya yang tidak biasa ini membuatnya tak bisa keluar dari apartemen dalam dua tahun terakhir. Ia sendiri menyebutkan bahwa ada kemungkinan berat badannya sudah lebih dari 200 kg karena sudah lama tidak menimbang badannya.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi