Terbit: 21 June 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Ibu berusia 27 tahun bernama Alicia Barber harus memandikan bayinya yang masih berusia 1 tahun bernama Jamison dengan deterjen pemutih dua kali selama seminggu selama 15 menit demi menghilangkan kulit yang mengeras dan mencegah infeksi pada buah hatinya. Hal ini disebabkan oleh kondisi Jamison yang menderita Harlequin Ichtyosis.

Bayi Ini Dimandikan dengan Deterjen Pemutih 2 Kali Seminggu

Dilansir dari Metro.co.uk, penyakit yang diderita oleh Jamison sangatlah langka dan menimpa hanya 1 dari 500.000 kelahiran. Kondisi ini disebabkan oleh mutasi genetik yang membuat kulit bayi diselimuti oleh lapisan keras protein yang bisa saja mengalami keretakan.

Dengan kondisi kulit yang sangat keras dan retak-retak seperti ini, sangat sulit bagi penderita Harlequin Ichtyosis untuk bergerak dengan bebas. Bagi bayi yang menderita masalah kesehatan ini, mereka juga akan kesulitan untuk bernapas dan lebih rentan terkena infeksi.

Alicia menyebutkan bahwa dokter sudah mendiagnosis kondisi ini saat usia kehamilannya baru 7 bulan. Kondisi Jamison yang sangat rentan untuk meninggal di usia dini ini membuatnya sangat sedih. Sebenarnya, dokter sudah meminta Alicia untuk menggugurkan kandungannya karena hanya memiliki kemungkinan hidup sebanyak 2 persen, namun, Jamison bahkan bisa tetap bertahan hingga usia lebih dari 1 tahun.

Alicia pun secara rutin harus melakukan perawatan khusus pada buah hatinya, termasuk dengan memandikannya dengan deterjen pemutih dan memberikan morfin demi menurunkan rasa sakit yang dialami oleh Jamison.

Wanita dari Chattaroy, Washington, Amerika Serikat ini menyebutkan bahwa sebelumnya, ia tidak pernah mendengar penyakit Harlequin Ichtyosis sampai dokter memberitahukan hal ini kepadanya. Karena tetap tidak ingin menggugurkan kandungannya, Alicia pun harus menjalani operasi caesar untuk melahirkannya demi mencegah kerusakan pada kulit Jamison jika dilahirkan dengan normal.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi