Terbit: 21 May 2016
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Belakangan ini kita masyarakat Indonesia menjadi semakin sadar dengan kesehatan tulang jika dibandingkan dengan jaman dahulu. Disamping karena gencarnya kampanye kesehatan tulang oleh berbagai pakar kesehatan, iklan beberapa produk penjaga kesehatan tulang yang banyak beredar secara masif di layar kaca juga membuat banyak orang semakin ingin tahu apa saja yang harus dilakukan agar kesehatan tulangnya tetap terjaga hingga masa tua. Memang, dalam realitanya, setelah usia 20 tahunan maka pertumbuhan tulang akan cenderung melambat sehingga dikhawatirkan bisa berimbas pada berkurangnya kepadatan tulang. Kita pun harus pandai-pandai mengatur gaya hidup yang sehat agar kesehatan tulang tetap terjaga.

Beberapa Hal Mengenai Kesehatan Tulang yang Bisa Kita Pelajari

Wanita ternyata memiliki resiko mengalami masalah tulang di hari tua lebih besar jika dibandingkan dengan pria. Uniknya, hormon estrogen ternyata memiliki peran besar dalam hal ini. Saat wanita mengalami fase menopause, maka produksi hormon estrogen akan mengalami penurunan dan ditakutkan akan menimbulkan penurunan kepadatan tulang hingga 20 persen. Sebelum hal ini terjadi, pakar kesehatan menyarankan wanita untuk banyak mengkonsumsi makanan atau minuman kaya kalsium atau fosfor yang bisa menjaga kesehatan tulang semenjak usia 30an.

Uniknya, meskipun resiko mendapatkan masalah kesehatan tulang lebih besar dialami wanita, banyak pria yang mengalami patah tulang pinggul dan pada akhirnya meninggal dunia. Pakar kesehatan menyebutkan jika satu dari tiga pria di seluruh dunia beresiko mengalami patah tulang pinggul dan 37 persen diantaranya meninggal dunia. Hal ini berarti pria juga harus waspada akan kesehatan tulangnya layaknya wanita.

Anda penyuka minuman alkohol? Awas, anda akan mengalami resiko pengeroposan tulang yang jauh lebih tinggi daripada orang lain. Alkohol yang dikonsumsi secara berlebihan ternyata bisa merusak kepadatan tulang dengan cepat. Pakar kesehatan bahkan menyebutkan jika mereka yang rutin mengkonsumsi minuman beralkohol akan beresiko lebih besar mengalami patah tulang.

Tak hanya kalsium, pakar kesehatan menyebutkan jika vitamin D menentukan kesehatan tulang anda. Bagi orang dewasa yang ingin menjaga kesehatan tulangnya, setidaknya kita harus mengkonsumsi 1.000 mg kalsium dan rutin melakukan olahraga, khususnya di bawah sinar matahari yang kaya akan vitamin D.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi