Terbit: 26 March 2012
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Tanaman ini termasuk tanaman perdu tahunan, dengan tinggi lebih kurang 2,5 meter. Batang berkayu, tegak, beruas dan berwarna hijau. Daun tunggal, berhadapan, bentuk lanset, panjang 8-12 mm, lebar 4-6 mm, bertulang menyirip, berwarna hijau. Bunga majemuk, bentuk malai, di ketiak daun dan di ujung batang, mahkota bunga berbentuk tabung, panjang 2-3 cm berwarna merah muda. Buah kotak, bulat memanjang berwarna cokelat.

Dandang Gendis – Pengobatan Alternatif

Sinonim : Clinacanthus Burmani Nees

Familia : Achantaceae

Nama Daerah

Ki Tajam (Sunda), Gendis (Jawa).

Bagian yang digunakan

Daun.

Kegunaan

Disentri

Kencing manis

Cara Pemakaian

Kencing manis

Daun dandang gendis segar 7 gram, air 110 ml.
Cara pembuatan: dibuat infuse atau seduhan.
Cara pemakaian : diminum 1 kali sehari 100 ml.

Komposisi

Alkaloid, saponin, dan minyak atsiri.

Sumber : Herlina Widyaningrum & Tim Solusi Alternatif (Buku Tanaman Obat Nusantara)


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi