Terbit: 4 September 2020
Ditulis oleh: Rhandy Verizarie | Ditinjau oleh: dr. Ursula Penny Putrikrislia

Tidak hanya buahnya, daun srikaya juga memiliki sederet manfaat penting bagi kesehatan tubuh Anda. Simak informasi selengkapnya berikut ini!

11 Manfaat Daun Srikaya dan Efek Sampingnya

Daun Srikaya dan Kandungan Nutrisinya

Sama seperti beberapa jenis buah lainnya, manfaat srikaya tidak hanya terletak pada buahnya namun juga daunnya. Hal ini tidak lepas dari kandungan nutrisi yang dimiliki oleh daun srikaya di mana nutrisi yang terkandung tersebut hampir sama seperti nutrisi yang terdapat pada buahnya, yaitu antara lain:

  • Serat
  • Potasium
  • Magnesium

Manfaat Daun Srikaya bagi Kesehatan

Mengonsumsi daun srikaya dipercaya dapat mendatangkan sejumlah manfaat bagi kesehatan, dari mulai mencegah hingga mengatasi penyakit sekalipun. Apa saja manfaat daun srikaya yang dimaksud? Berikut ulasannya.

1. Merawat Kesehatan Mata

Manfaat yang pertama adalah merawat kesehatan mata. Ini dimungkinkan karena pada daun srikaya—sama seperti buahnya—terdapat kandungan zat antioksidan berupa lutein.

Menurut penelitian, lutein terbukti mampu menjaga organ penglihatan ini tetap sehat dan berfungsi dengan baik. Asupan lutein yang mencukupi juga disebut-sebut dapat meminimalisir risiko mata mengalami degenerasi makula di masa mendatang.

2. Mencegah Penuaan Dini

Khasiat daun srikaya selanjutnya adalah mencegah penuaan dini. Lagi-lagi, hal ini dikarenakan daun tersebut mengandung zat antioksidan.

Antioksidan berfungsi untuk merawat sel-sel tubuh, termasuk sel kulit. Penuaan dini adalah salah satu akibat dari rusaknya sel kulit akibat serangan radikal bebas. Nah, antioksidan ini berperan dalam menangkal serangan radikal bebas tersebut.

3. Menjaga Kesehatan Jantung

Daun srikaya diperkaya oleh 2 (dua) jenis mineral yaitu potasium dan magnesium. Kandungan kedua mineral tersebut bahkan tergolong tinggi.

Hal ini lantas menjadikan daun srikaya juga baik untuk menjaga kesehatan jantung. Pasalnya, potasium dan magnesium sama-sama memiliki peran untuk merilekskan otot-otot jantung. Dengan demikian, organ tersebut dapat bekerja dengan baik dan terhindar dari masalah-masalah yang bisa mengancam jiwa.

4. Membantu Mengendalikan Gula Darah

Selain potasium dan magnesium, nutrisi penting lainnya yang ada pada daun srikaya adalah serat. Adanya kandungan serat ini lantas membuat daun srikaya juga kemungkinan dapat membantu mengendalikan gula darah, terutama bagi para penderita diabetes.

Serat bekerja dengan cara mengontrol proses penyerapan gula darah oleh tubuh. Pasalnya, serat tidak dapat dicerna secara cepat oleh tubuh. Inilah yang kemudian dapat mencegah terjadinya lonjakan kadar gula darah.

5. Menyembuhkan Luka

Mengalami luka, Anda juga bisa mengonsumsi air rebusan daun srikaya untuk membantu mengatasi kondisi ini, khususnya meredakan nyeri dan peradangan yang ditimbulkan. Sayangnya, belum ada studi ilmiah yang cukup untuk membuktikan kebenaran khasiat daun srikaya yang satu ini.

Akan tetapi, tidak ada salahnya jika Anda ingin mencoba menggunakan daun srikaya sebagai penunjang pengobatan medis.

6. Meningkatkan Metabolisme Tubuh

Meminum air rebusan daun srikaya setiap hari—terutama di pagi hari—dipercaya dapat membantu meningkatkan metabolisme tubuh. Selain itu, daun ini juga akan membuat tubuh Anda penuh energi sehingga dapat menjalankan aktivitas dengan lancar.

Kandungan zat pada daun srikaya akan melakukan detoksifikasi racun-racun di dalam tubuh yang—sedikit banyak—telah menyebabkan tubuh selama ini kurang berenergi.

7. Membantu Menurunkan Berat Badan

Kembali ke kandungan serat yang dimilikinya manfaat daun srikaya yang tidak kalah penting adalah membantu menurunkan berat badan. Serat berguna untuk menghasilkan efek kenyang yang lebih lama sehingga frekuensi makan bisa lebih terkendali.

Jadi, Anda yang saat ini sedang menjalani program penurunan berat badan sangat dianjurkan untuk turut mengonsumsi daun srikaya agar berat badan bisa tetap terjaga. Minumlah air rebusan daun srikaya setiap pagi sebelum beraktivitas, atau bisa juga di malam hari sebelum tidur.

8. Mengatasi dan Mencegah Peradangan

Daun srikaya mengandung magnesium. Oleh sebab itu, mengonsumsi daun ini akan mendatangkan manfaat dari mineral tersebut, salah satunya berkaitan dengan peradangan (inflamasi).

Ya, magnesium merupakan agen antiinflamasi. Menurut sebuah studi, asupan magnesium yang cukup terbukti dapat mengobati peradangan yang kerap dialami oleh individu paruh baya, obesitas, dan pradiabetes. Sementara pada individu yang sehat, tidak kekurangan magnesium dapat meminimalisir risiko gangguan kesehatan yang satu ini.

9. Mencegah Stres

Masih dari kandungan magnesium yang dimiliki, khasiat daun srikaya selanjutnya adalah untuk mencegah stres dan depresi berkepanjangan. Berdasarkan penelitian, mereka yang kerap mengalami stres dan depresi diketahui memiliki kadar magnesium yang rendah di dalam tubuhnya.

Sementara itu, sebuah studi terkontrol yang dilakukan terhadap sejumlah orang dewasa menunjukkan jika asupan magnesium setiap hari terbukti dapat menghasilkan suasana hati (mood ) yang baik. Kendati demikian, belum dapat dipastikan seberapa efektif magnesium yang dimiliki daun srikaya dalam mencegah stres dan depresi ini.

10. Merawat Kesehatan Otot dan Tulang

Otot dan tulang adalah elemen penting tubuh yang harus selalu dijaga kesehatannya. Salah satu keuntungan dari mengonsumsi daun srikaya secara rutin adalah untuk merawat kesehatan keduanya.

Alasannya, daun srikaya mengandung potasium. Dari penelitian yang dilakukan, ditemukan fakta bahwa asupan potasium yang cukup dapat membantu mencegah penurunan massa otot. Sementara pada penelitian yang lainnya, potasium efektif untuk meningkatkan kepadatan tulang.

11. Mengendalikan Tekanan Darah

Manfaat daun srikaya yang juga dihasilkan oleh potasiumnya adalah mengendalikan tekanan darah. Ini tentu saja penting mengingat tekanan darah yang tidak terkendali—dalam hal ini terlalu tinggi—dapat meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular yang berbahaya.

Diketahui jika asupan potasium yang rendah dapat meningkatkan tekanan darah. Jadi selain mengurangi konsumsi makanan yang mengandung sodium tinggi, Anda juga disarankan untuk mencukupi asupan potasium melalui daun srikaya ini jika ingin tekanan darah tetap normal.

Perlu diperhatikan, khasiat-khasiat di atas belum memiliki bukti ilmiah yang mencukupi sehingga sebaiknya tetap imbangi penggunaan daun srikaya dengan sumber-sumber nutrisi lainnya. Untuk lebih jelasnya, Anda bisa bertanya kepada dokter spesialis gizi.

Efek Samping Daun Srikaya

Sayangnya, daun srikaya kemungkinan dapat menimbulkan efek samping. Ya, kandungan senyawa bernama annonacin pada daun ini dalam jangka panjang dapat menyebabkan masalah pada tubuh, khususnya sistem saraf dan otak. Selain itu, daun bisa saja mengakibatkan Anda mengalami kekakuan pada otot dan gangguan gerak lainnya.

Oleh sebab itu, harap konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter jika ingin mengonsumsi daun srikaya. Ini utamanya berlaku bagi Anda yang memiliki masalah kesehatan kronis.

 

  1. Kapoor, A. 2017. 5 Surprising Benefits of Custard Apple Leaves. https://food.ndtv.com/food-drinks/5-surprising-benefits-of-custard-apple-leaves-1723866 (diakses pada 4 September 2020)
  2. Spritzler, F. 2018. 10 Evidence-Based Health Benefits of Magnesium. https://www.healthline.com/nutrition/10-proven-magnesium-benefits#section5 (diakses pada 4 September 2020)
  3. Ware, M. 2018. Everything you need to know about potassium. https://www.medicalnewstoday.com/articles/287212#benefits (diakses pada 4 September 2020)
  4. Zahid, M et al. 2019. ANNONA SQUAMOSA LINN. (CUSTARD APPLE): AN AROMATIC MEDICINAL PLANT FRUIT WITH IMMENSE NUTRACEUTICAL AND THERAPEUTIC POTENTIALS. INTERNATIONAL JOURNAL OF PHARMACEUTICAL SCIENCES AND RESEARCH. https://ijpsr.com/bft-article/annona-squamosa-linn-custard-apple-an-aromatic-medicinal-plant-fruit-with-immense-nutraceutical-and-therapeutic-potentials/?view=fulltext(diakses pada 4 September 2020)


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi