Terbit: 14 January 2020 | Diperbarui: 28 September 2022
Ditulis oleh: Rhandy Verizarie | Ditinjau oleh: Tim Dokter

Diet adalah salah satu metode ampuh untuk menurunkan berat badan, pun menjaga tubuh agar tetap sehat. Kendati demikian, manfaat diet tersebut baru bisa didapatkan apabila Anda melakukannya dengan benar. Lantas, apa saja tips atau cara diet sehat?

8 Cara Diet Sehat yang Benar, Mudah, dan Efektif

Cara Diet Sehat yang Benar dan Efektif

Banyak orang—mungkin termasuk Anda salah satunya—yang salah dalam menerapkan metode diet untuk menurunkan berat badan maupun menjaga kesehatan tubuh entah itu dari pilihan makanan, porsi, hingga frekuensinya. Alih-alih berhasil, yang terjadi justru munculnya masalah kesehatan yang bisa saja membahayakan tubuh.

Berikut ini tips diet sehat yang bisa diterapkan agar mendapatkan manfaat diet yang maksimal:

1. Banyak Minum Air Mineral

Air mineral adalah salah satu komponen penting dalam penerapan diet sehat. Studi membuktikan bahwa minum air mineral—terutama 30 menit sampai 1 jam sebelum makan—dapat mengurangi asupan kalori ke dalam tubuh. Selain itu, minum air mineralsebelum makan memiliki efektivitas 44 persen lebih besar dalam menurunkan berat badan.

2. Mengurangi Konsumsi Gula

Tips diet sehat yang kedua adalah dengan mengurangi asupan gula ke dalam tubuh. Gula adalah bahan makanan yang juga turut andil dalam meningkatkan berat badan jika dikonsumsi secara berlebihan. Gula juga merupakan pemicu penyakit lainnya seperti diabetes dan jantung. The American Heart Association (AHA) menyarankan konsumsi gula sebaiknya 6 – 9 sendok teh per hari.

3. Membatasi Asupan Lemak Jenuh

Selain gula, lemak adalah zat lainnya yang harus Anda hindari jika ingin menerapkan diet sehat dan efektif. Terlalu banyaknya lemak yang masuk ke dalam tubuh—sama seperti gula—hanya akan membuat berat badan bertambah sekaligus meningkatkan risiko terkena penyakit-penyakit berbahaya seperti serangan jantung.

4. Perbanyak Konsumsi Buah dan Sayuran

Sebaliknya, cara diet sehat dan tepat adalah dengan rajin mengonsumsi sayur dan buah-buahan. Kedua jenis makanan ini kaya akan kandungan serat yang mana salah satu fungsinya adalah untuk menjaga berat badan tetap ideal. Tak hanya itu, berbagai jenis nutrisi di dalamnya juga telah terbukti efektif meminimalisir risiko terkena penyakit seperti hipertensi, jantung, hingga kanker sekalipun.

Baca Juga: Macam-Macam Diet untuk Turunkan Berat Badan

5. Minum Suplemen Glukoman

Cara diet sehat selanjutnya adalah dengan mengonsumsi suplemen mengandung glukoman. Glukoman adalah salah satu jenis serat yang menurut beberapa penelitian efektif dalam membantu menurunkan berat badan. Hal ini dikarenakan saat masuk ke dalam tubuh, glukoman akan menyerap air lalu ‘menetap’ sementara di dalam usus. Mekanisme tersebut pun menghasilkan efek kenyang yang lebih lama.

6. Telur saat Sarapan

Mengonsumsi telur ketika sarapan juga menjadi tips diet sehat yang tidak boleh Anda lewatkan. Berdasarkan penelitian, mengganti menu sarapan dari makanan berbahan dasar gandum menjadi telur membuat tubuh menyerap lebih sedikit kalori dalam kurun waktu 36 jam ke depan. Hal ini lantas berdampak pada berkurangnya berat badan sekaligus lemak pada tubuh.

7. Puasa Intermiten

Puasa intermiten atau puasa ‘selang-seling’ adalah tips diet sehat yang juga bisa Anda jadikan pilihan. Menurut sejumlah studi, cara diet sehat yang satu ini efektif menurunkan berat badan sekaligus mengoptimalkan proses pembakaran kalori oleh tubuh. Di samping itu, puasa intermiten juga dapat meminimalisir defisiensi massa otot akibat penerapan diet rendah kalori.

8. Olahraga Teratur

Aktivitas olahraga yang dilakukan secara teratur menjadi pelengkap dari program diet sehat yang sedang Anda jalani. Ya, apalah arti makan sehat jika tidak didukung oleh olahraga? Oleh sebab itu, pastikan untuk rajin berolahraga, terutama olahraga jenis kardio. Selain mempercepat penurunan berat badan, olahraga mencegah tubuh terserang berbagai penyakit mulai dari darah tinggi hingga kanker.

Nah, itu dia tips atau cara diet sehat yang sebaiknya Anda terapkan mulai dari sekarang. Tentunya masih banyak lagi tips diet sehat yang bisa dilakukan. Jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter perihal jenis diet yang sesuai. Semoga bermanfaat!

 

Sumber:

  1. Felman, A. 2017. How can I make the change to a healthful diet? https://www.medicalnewstoday.com/articles/153998.php#1 (Diakses pada 14 Januari 2020)
  2. Gunnars, K. 2018. 26 Weight Loss Tips That Are Actually Evidence-Based. https://www.healthline.com/nutrition/26-evidence-based-weight-loss-tips (Diakses pada 14 Januari 2020)
  3.  WHO.  Healthy Diet. https://www.who.int/behealthy/healthy-diet (Diakses pada 14 Januari 2020)

DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi