Terbit: 14 April 2018 | Diperbarui: 25 September 2023
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

Meskipun seks terasa nikmat, kadang kala suami menolak istri untuk berhubungan intim. Apa yang menjadi penyebab suami menolak berhubungan intim? Simak penyebabnya di bawah ini!

8 Penyebab Suami Menolak Ajakan Bercinta

Penyebab Suami Menolak Berhubungan Intim

Hubungan seks penting bagi pasangan suami istri, maka tak heran dokter andrologi menganjurkan agar rutin berhubungan intim. Namun, terkadang suami enggan melakukannya karena sejumlah sebab baik karena masalah kesehatan atau mental. 

Berikut ini berbagai penyebab suami menolak untuk berhubungan intim, di antaranya:

1. Sangat Lelah

Sebagai istri, sudah seharusnya Anda mengetahui kondisi serta kesibukan suami. Jika suami menolak saat Anda mengajaknya untuk berhubungan intim, bisa jadi dia sangat lelah setelah bekerja seharian.

Perlu diketahui, saat tubuh sudah lelah karena pekerjaan, maka tidak akan terbesit sedikit pun untuk melakukan aktivitas seksual. Yang ada dalam otak hanyalah beristirahat dan menenangkan pikiran.

2. Sedang Stres

Saat sedang stres, seseorang akan menjadi sedikit berbeda dari pola perilakunya. Dari yang awalnya ceria, bisa menjadi lebih murung. Begitu pula dalam bercinta, dari yang awalnya menggelora, bisa berubah menjadi tak bergairah sedikitpun akibat stres yang mengganggu pikiran.

Sebagai solusinya, Anda bisa mengajak suami Anda untuk sekadar mengobrol agar dia menceritakan semua masalah yang sedang mengganggu pikirannya.

3. Sedang Asyik

Untuk urusan yang satu ini, Anda harus lebih pengertian dan jangan menyalahkannya. Sebab, saat suami sedang asyik dengan dunianya, misal sedang bermain game atau membaca buku, maka tidak akan ada hasrat seksual yang terpikirkan.

Jadi, wajar saja jika dia menolak ajakan Anda. Namun, setelah aktivitas mengasyikkan tersebut telah usai, maka Anda bisa mengajaknya untuk bercinta kembali dan sebaiknya lakukan foreplay terlebih dahulu.

4. Kadar Testosteron Rendah

Kebanyakan pria memiliki pasokan testosteron yang banyak. Namun, ketika hasrat seksual berkurang, dan pengalaman pria akan seks berbeda dibandingkan sebelumnya, inilah saatnya Anda memeriksakan diri ke dokter.

Terkadang ada masalah kesehatan serius yang menyebabkan rendahnya testosteron, namun sering kali kadar hormon ini turun karena alasan yang tidak diketahui. Ini dapat menyebabkan berkurangnya hasrat dan sering kali ereksi menjadi lebih buruk.

Baca Juga: 5 Cara Menolak Ajakan Suami Berhubungan Intim Tanpa Menyakiti Hati

5. Kecemasan Kinerja Seks

Banyak pria percaya bahwa status mereka sebagai suami ditentukan oleh kemampuannya untuk mendapatkan dan mempertahankan ereksi yang kuat.

Terlepas dari apakah dia merasakan hasrat, jika pria mempunyai masalah dalam mendapatkan atau mempertahankan ereksi, atau jika dia kesulitan bertahan dalam jangka waktu yang cukup lama saat berhubungan intim, dia mungkin ragu untuk melakukannya.

Sayangnya, perempuan bisa salah mengartikan masalah ini sebagai masalah ketertarikan, yang justru memperumit hubungan.

6. Kecanduan Porno

Penggunaan pornografi dalam hubungan tidak selalu menimbulkan dampak negatif, kecuali jika pornografi telah menjadi kecanduan dan menggantikan keintiman seksual dalam pernikahan.

Meskipun kecanduan pornografi bisa disembuhkan, hal ini juga bisa menjadi tantangan. Otak pria menjadi kecanduan dan peka terhadap pornografi.

Baca Juga: Perhatian, Ini 9 Penyebab Pasangan Jarang Berhubungan Intim

7. Disfungsi Seksual

Banyak jenis kelainan seksual seperti disfungsi ereksi (DE), kecemasan seksual, dan kondisi medis seperti kanker prostat dapat memengaruhi keintiman seksual.

Meski kebanyakan orang mengira DE hanya didiagnosis pada orang lanjut usia, namun hal tersebut tidaklah benar.

Semakin banyak pria muda yang mengalami DE, dan hal ini menjadi kondisi yang semakin umum terjadi. Disfungsi ereksi dapat terjadi jika pria sedang mengonsumsi obat untuk kondisi medis seperti tekanan darah tinggi.

Pria juga dapat mengalami gangguan kecemasan dan depresi penyerta yang sering kali terjadi pada pria dengan gangguan seksual seperti disfungsi ereksi.

8. Merasa Bosan

Mengingat sudah lama bersama dalam satu atap dan seks sudah menjadi rutinitas, bisa saja suami merasa bosan. Berkurangnya ketertarikan sering kali berkembang seiring waktu ketika pasangan tidak lagi saling berbagi cerita.

Bahkan rasa ingin tahu satu sama lain telah hilang. Cara yang Anda terapkan untuk membuat hubungan lebih aman sering kali membuat Anda lebih membosankan.

Keakraban dalam hubungan jangka panjang bisa menjadi platonis (hubungan tanpa hasrat seks), sehingga mengarah pada seks yang membosankan.

Nah, itulah ulasan tentang penyebab suami menolak berhubungan intim yang perlu istri kenali. Semoga informasi ini bermanfaat ya, Teman Sehat! 

 

  1. Davin, Kristin. 2023. My Husband Has Lost Interest in Me Sexually: 9 Possible Reasons & Tips to Get Your Sex Lives Back on Track. https://www.choosingtherapy.com/husband-lost-interest-in-me-sexually/ (Diakses pada 25 September 2023)
  2. Gregory, Brielle dan Shannen Z. 2023. 6 Possible Reasons Your Husband Doesn’t Want Sex Like He Used To. https://www.prevention.com/sex/g20488132/why-men-dont-want-sex-with-their-wives/ (Diakses pada 25 September 2023)


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi