Memiliki libido atau gairah seks yang terlalu tinggi dapat berdampak negatif pada kualitas hidup pada pria maupun wanita. Jadi, penting untuk mencari cara bagaimana menurunkan libido! Lebih lanjut ketahui caranya dalam ulasan di bawah ini.
Cara Menurunkan Libido pada Pria dan Wanita
Libido menurun membuat gairah seks ikut berkurang dapat menyebabkan stres berkepanjangan pada hubungan seksual. Sebaliknya, libido yang berlebihan dapat menjadi masalah jika mulai mengganggu aktivitas sehari-hari. Siapa pun yang memiliki libido sangat tinggi, sebaiknya segera lakukan cara yang mungkin bisa membantu Anda.
Berikut ini berbagai cara menurunkan libido yang bisa Anda terapkan, di antaranya:
1. Mengalihkan Perhatian
Melakukan aktivitas seksual, baik dengan pasangan atau melalui masturbasi, kemungkinan akan membuat Anda kecanduan melakukan seks lebih banyak. Untuk itu, jika seseorang ingin menurunkan gairah seksnya, mungkin sebaiknya mencoba tidak bertindak berdasarkan setiap dorongan seksual.
Mengalihkan pikiran dengan beberapa bentuk latihan fisik atau aktivitas yang menyerap energi mungkin membantu seseorang menyalurkan energi ini ke tempat lain.
2. Psikoterapi
Jika memiliki libido yang tinggi membuat Anda tidak bahagia, menghubungi psikolog bisa membantu mengeksplorasi pikiran, perasaan, dan keinginan Anda seputar seks.
Seorang psikolog dapat membantu Anda menemukan cara menurunkan libido dan masalah apa pun yang terkait dengannya.
3. Memberi Waktu untuk Suatu Hubungan
Orang dengan lobido yang lebih rendah mungkin salah menafsirkan gerakan intim apa pun oleh orang lain sebagai upaya untuk berhubungan seks. Sebaliknya bagi mereka dengan libido yang tinggi.
Mungkin bisa membantu jika Anda bermesraan tanpa berhubungan seks. Misalnya, berkencan atau saling memijat untuk menunjukkan perhatian pada pasangan, bukan agar lebih cenderung setuju untuk berhubungan seks.
4. Terapi Seks Bersama Pasangan
Memiliki libido yang jauh lebih tinggi daripada pasangan ternyata banyak yang mengalaminya. Sekitar 80% pasangan mengalami ketidakcocokan hasrat seksual.
Namun memiliki dorongan seks yang tidak seimbang tidak berarti hubungan akan berantakan. Terkadang orang dengan dorongan seks yang berbeda dapat membuat hubungan berjalan melalui komunikasi yang baik.
Salah satu cara untuk mencapai komunikasi yang lebih baik adalah menjalani terapi seks bersama pasangan, yang membantu lebih selaras dengan pasangan. Terapi seks adalah bentuk terapi yang berfokus pada masalah seks dan keintiman.
Baca Juga: 10 Penyebab Gairah Seks Menurun pada Pria
5. Terapi Seks Individu
Mereka yang lajang juga bisa mendapatkan manfaat dari terapi seks untuk libido yang tinggi. Jika dorongan seks sangat tinggi, Anda mungkin menjadi asyik dengan seks yang memengaruhi kesenangan secara umum. Misalnya, mungkin mengembangkan kebiasaan bersama pasangan seks atau pornografi yang memengaruhi waktu bersosialisasi, tidur, kerja, dan keuangan.
Orang mungkin menjadi terlalu fokus pada seks ketika merasa kurang kendali dalam hidupnya dan masalah ini dapat Anda atasi dengan terapi seks individu.
Jenis terapi lain, seperti terapi perilaku kognitif, berfokus pada perubahan keyakinan dan perilaku yang tidak sehat, dan juga terbukti membantu mengurangi pikiran dan perilaku seksual.
6. Mencari Seks yang Memuaskan
Libido yang tinggi bisa sangat mengganggu bagi mereka yang belum memiliki pasangan seksual. Untuk itu, mendapatkan pasangan seksual adalah solusinya dan mungkin membantu meredam hasrat seksualnya yang begitu menggebu.
Cara menurunkan libido secara alami ini dapat membantu, termasuk:
- Mencari cara untuk membangun kepercayaan diri.
- Meningkatkan cara berhubungan dengan orang lain.
- Menemukan cara bertemu pasangan seksual.
- Mempelajari cara berhubungan seks dengan seseorang yang mungkin mereka sayangi.
Meski situs jejaring sosial atau aplikasi kencan mungkin membantu menemukan pasangan seksual, tetapi ini tidak selalu menjadi solusi yang berkelanjutan bagi orang dengan libido tinggi. Ini tidak selalu menjamin seks, apalagi seks yang memuaskan. Situs ini mungkin juga bertentangan dengan moral orang tersebut.
7. Menyalurkan Energi ke Hal Lain
Beberapa orang mungkin bisa mendapatkan kelegaan, kesenangan, dan kebanggaan yang besar karena telah menyalurkan energi seksualnya ke hal-hal lain. Ini bisa berarti melakukan sesuatu yang kreatif, fisik, mendebarkan atau spiritual.
Kegiatan populer yang bisa meredam libido berlebih, termasuk lari jarak jauh, senam, yoga, menari, belajar musik, melukis, berkebun, memasak, dan hal lainnya.
8. Mengatasi Masalah Hubungan
Beberapa orang yang memiliki libido tinggi dalam hubungan monogami sangat sering meminta pasangannya untuk berhubungan seks. Ini merupakan kebiasaan yang sangat buruk. Apakah suatu pasangan menyerah atau tidak, dapat mengganggu perasaan seksual apa pun pada pasangannya terhadap Anda karena bahkan kasih sayang yang lembut dianggap sebagai harapan menuju hubungan seksual.
Sebagai salah satu cara menurunkan libido secara alami, mungkin menjadwalkan waktu untuk menjalin hubungan menjadi akrab. Selama waktu-waktu ini pasangan dapat memilih untuk melakukan hal-hal seperti berkencan, melakukan sesi bercumbu, atau mungkin mandi bersama tanpa khawatir terangsang.
9. Merubah Pola Makan
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa ada beberapa perubahan pola makan yang dapat memengaruhi tingkat libido. Namun kebanyakan perubahan pola makan dapat menurunkan gairah seks yang bisa membahayakan kesehatan secara keseluruhan.
Afrodisiak adalah makanan atau obat yang meningkatkan libido, sebaliknya yang mengurangi libido adalah anafrodisiak. Ini adalah makanan atau obat yang menurunkan libido.
Licorice dan kedelai dipercaya bisa menurunkan kadar hormon testosteron, sehingga lobido menurun. Namun, khasiatnya masih memerlukan penelitian lebih lanjut.
10. Batasi Menonton Film Porno
Menonton film pornografi tergolong lazim, namun hal ini juga merupakan isu kontroversial dalam masyarakat modern. Penelitian menunjukkan bahwa pornografi dapat meningkatkan atau menurunkan hasrat seksual, dan mungkin terkait dengan disfungsi seksual, seperti disfungsi ereksi yang dipicu oleh pornografi.
Beberapa orang mendapati bahwa berhenti menonton film pornografi dapat memengaruhi hasrat seksual mereka.
Oleh sebab itu, mungkin ada baiknya membatasi menonton film pornografi untuk melihat apakah hal itu membuat perbedaan dalam libido Anda. Mungkin Anda ingin membatasinya secara keseluruhan, atau mungkin menghindarinya sama sekali.
11. Tidur yang Cukup
Jangan biarkan tubuh Anda terlalu sibuk atau begadang karena ini malah akan membuat gairah seks meningkat. Menurut penelitian pada hewan dan manusia, kurang tidur meningkatkan rasa kecemasan yang justru meningkatkan gairah seks.
Oleh sebab itu, pastikan Anda mendapatkan tidur yang cukup untuk membantu mengatur keseimbangan hormonal dan mengurangi stres, yang dapat menurunkan gairah seks.
12. Tentukan Tujuan
Jika Anda ingin mengurangi libido Anda yang berlebihan, pertama-tama penting untuk mengetahui apa sebenarnya tujuannya untuk Anda. Apakah ingin membatasi berapa kali berhubungan seks setiap minggu atau bulan? Mengukur tujuan ini berdasarkan jumlah orgasme atau waktu yang dihabiskan untuk menonton film porno, atau apakah ini tujuan kolaboratif yang Anda bagikan dengan pasangan?
Tidak ada jawaban yang benar atau salah, namun ada baiknya jika Anda mempertimbangkan dasar-dasarnya saat ini dibandingkan dengan tujuan yang Anda inginkan.
Mungkin juga bermanfaat jika Anda membuat tujuan yang jelas dan terukur, sehingga Anda dapat mengetahui kemajuan Anda dengan lebih baik.
13. Olahraga Teratur
Melakukan olahraga secara teratur baik aktivitas fisik dan latihan ringan atau berat dapat membantu menyeimbangkan hormon (testosteron) dan mengurangi ketegangan seksual.
Menyeimbangkan hormon dan menurunkan ketegangan seksual bisa membantu mengurangi tingginya libido Anda.
14. Obat-obatan
Jika cara lainnya mungkin tidak efektif, mungkin sebaiknya berkonsultasi dengan dokter tentang langkah selanjutnya. Obat penurun libido tertentu mungkin bisa membantu dan bisa menjadi salah satu cara mengurangi gairah seksual.
Berikut ini beberapa obat yang dapat mengurangi gairah seksual:
- Kortikosteroid.
- Kemoterapi atau radiasi.
- Antidepresan.
- Hormon untuk kanker prostat.
- Opioid seperti morfin dan oxycodone.
- Ketoconazole, merupakan obat antijamur.
- Cimetidine, untuk sakit maag dan kondisi refluks.
- Steroid anabolik untuk membangun otot.
Dokter mungkin akan menyarankan untuk mengubah atau mengurangi obat yang sedang Anda gunakan saat ini, jika ini yang menyebabkan gairah seks meningkat.
15. Hentikan Penggunaan Obat-obatan Terlarang
Selain menggunakan obat untuk menurunkan libido, menghindari obat-obatan terlarang bisa membantu. Ketergantungan kokain dan metamfetamin bisa meningkatkan gairah seks, untuk itu mengurangi penggunaannya dapat membantu menurunkan gairah seks.
Berhenti sendiri dari jenis obat terlarang ini mungkin sulit, tetapi ada sejumlah komunitas dan layanan yang tersedia untuk berhenti dari ketergantungan.
Itulah ulasan tentang berbagai cara menurunkan libodo yang berlebihan baik pada pria maupun wanita. Apabila kesulitan mengontrol libido setelah mencoba tips di atas, sebaiknya konsultasikan dengan dokter, psikolog, atau terapis untuk mendapatkan solusinya. Semoga informasi ini bermanfaat ya, Teman Sehat!
- Berry, Sarah. 2019. High sex drive: can you lower your libido?. https://www.netdoctor.co.uk/healthy-living/sex-life/a27015579/libido-high-sex-drive/. (Diakses pada 16 November 2020)
- Eagle, Ruth. 2020. Why is my sex drive so high?. https://www.medicalnewstoday.com/articles/why-am-i-so-horny. (Diakses pada 16 November 2020)
- Kennedy, Adeline. 2020. 4 ways to lower your sex drive and maintain a healthy relationship. https://www.insider.com/how-to-lower-sex-drive. (Diakses pada 16 November 2020)
- Yetman, Daniel. 2020. How to Decrease Libido. https://www.healthline.com/health/how-to-decrease-libido. (Diakses pada 16 November 2020)