Terbit: 8 October 2016
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Bagi sebagian pasangan, berhubungan intim ternyata juga membutuhkan alat bantu tambahan. Sebagai contoh, bagi pasangan yang masih ingin belum mendapatkan keturunan, maka mereka bisa memakai kondom yang memang cukup efektif dalam menahan kemungkinan untuk hamil. Namun, ada pula orang yang memakai pelumas saat berhubungan intim. Bagi beberapa pasangan yang kurang berpengalaman, tentu akan asing dan merasa heran mengapa ada pasangan memakai pelumas saat berhubungan intim. Padahal, ada alasan tersendiri yang membuat pasangan ini memakainya.

Mengapa Ada Pasangan yang Memakai Pelumas Saat Berhubungan Intim?

Pakar kesehatan Debby Herbenick, Phd yang merupakan penulis buku Because it Feels Good: a Woman’s Guide to Sexual Pleasure and Satisfaction, menyebutkan jika pasangan yang memakai pelumas biasanya adalah wanita yang mengalami masalah vagina kering. Menurut beliau, meskipun secara alami organ vital wanita bisa memproduksi pelumas yang akan membuat hubungan intim menjadi lebih lancar, namun pada saat-saat tertentu layaknya saat fase menyusui, menstruasi, hingga fase menopause, wanita tidak bisa memprosuksi pelumas alami ini dan membuatnya lebih mudah mengalami masalah vagina kering. Padahal, andai pasangan tetap melakukan hubungan intim tatkala vagina dalam kondisi kering, maka bisa muncul rasa sakit yang bisa mengurangi kenikmatan bercinta atau bahkan bisa membuat pasangan benar-benar tidak mau melanjutkan hubungan intim kembali.

Pakar kesehatan seksual dari Loveology University dari Los Angeles bernama Ava Cadell bahkan menyebutkan jika telah ada penelitian yang membuktikan bahwa pelumas bisa membantu pasangan mendapatkan kepuasan seksual yang lebih baik. Hal ini dikaitkan dengan menurunnya frekuensi hubungan seksual saat seseorang semakin menua atau bahkan rangsangan vagina dan dengan memakai pelumas ini, maka rangsangan vagina bisa semakin meningkat sekaligus membuat hubungan intim bisa dilalui tanpa adanya rasa sakit karena masalah vagina kering.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi