Terbit: 19 November 2021 | Diperbarui: 2 July 2022
Ditulis oleh: Gerardus Septian Kalis | Ditinjau oleh: dr. Eko Budidharmaja

Apakah Anda seorang istri yang baru menikah atau sudah lama menikah—dan ingin membuat suami Anda puas secara seksual? Apa saja yang harus dilakukan seorang istri agar suami bahagia di ranjang? Simak penjelasan mengenai cara membuat suami mencapai puncak kenikmatan seksual, selengkapnya di bawah ini.

7 Cara Membuat Suami Mencapai Puncak Kenikmatan Seksual

Cara Agar Suami Mendapatkan Puncak Kenikmatan dengan Mudah

Sebelum menjelaskan cara membuat suami bahagia di ranjang, perlu Anda ketahui bahwa seperti halnya wanita, pria juga bisa mengalami libido rendah karena sejumlah alasan, baik fisik maupun emosional.

Berikut adalah berbagai cara membuat suami puas di ranjang, di antaranya:

1. Berikan Pujian Padanya

Seks sebagian besar merupakan tindakan fisik, tetapi Anda masih bisa memuaskan suami dengan menggunakan kata-kata. Lakukan sesuatu yang mungkin sudah lama tidak Anda lakukan, seperti memujinya terutama pada tubuh, kemampuan, atau kecakapan seksualnya.

Katakan padanya ketika Anda menikmati apa yang dia lakukan dengan menggunakan kata-kata. Pria menyukai instruksi terutama jika diberikan dengan cara yang penuh kasih karena itu berarti suami dapat memberi Anda lebih banyak kesenangan.

Jika Anda tidak dapat menggunakan kata-kata untuk berkomunikasi, gunakan erangan lembut untuk memberi tahunya ketika sesuatu terasa menyenangkan.

2. Sentuh Area Sensitifnya

Sentuhan dapat memberi rangsangan yang kuat pada suami. Oleh karena itu, Anda harus memahami bagian mana dari tubuh pasangan yang paling sensitif. Pelajari zona erotis suami dan cara membuat suami mencapai puncak dengan menyentuhnya.

Membuatnya merasa diinginkan adalah cara ampuh untuk membuat suami puas secara seksual. Jika Anda ingin memberinya kesenangan oral, pusatkan rangsangan di kepala penis, di sinilah sebagian ujung saraf berada.

Baca Juga: 10 Makanan Afrodisiak untuk Meningkatkan Gairah Seksual

3. Tersenyum

Bercinta dengan suami seharusnya tidak pernah menjadi beban. Oleh karena itu, tidak ada alasan bagi Anda untuk tidak tersenyum saat melakukan hubungan seksual bersamanya.

Ketika Anda tersenyum, hal itu menandakan pada suami bahwa Anda menikmati waktu berharga bersamanya dan bahwa tidak ada tempat lain di dunia ini yang lebih Anda sukai selain berada dalam pelukannya.

Saat suami merasa bahwa Anda menikmatinya, otomatis hal tersebut akan membantu suami mencapai puncak kenikmatan seksual. Bahkan, hal tersebut mungkin membuatnya tidak menyadari alasannya.

4. Melakukan Hal-hal Spontan

Sesekali mengalami kebosanan saat menjalani rumah tangga adalah sesuatu yang wajar. Saat menghadapi kondisi ini, aktivitas seksual biasanya dilakukan dalam waktu yang singkat. Guna menyiasati keadaan ini, cobalah sedikit spontanitas di ranjang untuk menjaga hal-hal menarik dengan suami.

5. Bercinta di Pagi Hari

Jika Anda adalah pasangan yang sama-sama berangkat kerja pada pagi hari dan satu-satunya waktu bersama adalah setelah bekerja, salah satu cara membuat suami bahagia di ranjang adalah dengan quickie atau seks kilat.

Sebuah quickie di pagi hari akan membuat Anda berdua menjalani hari dengan lebih baik dan membuat gairah seksual tetap terjaga. Bahkan, pasangan yang berhubungan seks di pagi hari lebih produktif di tempat kerja dan lebih sedikit mengalami stres.

Cara ini tidak hanya membantu suami merasa puas secara seksual, tetapi juga membantu Anda berdua merasa nyaman sepanjang hari. Apa yang terjadi saat quickie di pagi hari mungkin menjadi pembahasan yang intim dan seksi dengan suami di malam hari.

Baca Juga: Manfaat Menggunakan Pelumas saat Berhubungan Seks

6. Biarkan Suami Memimpin Permainan

Setiap pria memiliki perasaan untuk memimpin, jadi mengapa tidak menyentuh aspek ini saat bercinta. Biarkan suami memimpin jalannya aktivitas seksual.

Saat Anda membiarkan suami memimpin, hal itu meningkatkan rasa bahagia di dalam dirinya yang pada akhirnya dapat membantu mencapai puncak kenikmatan seksual. Selain itu, cara ini juga menunjukkan betapa Anda menghormatinya sebagai pria di rumah.

7. Mencengkeram Tubuh bagian Belakang

Mencengkeram bokongnya tidak hanya memberi Anda kontrol lebih besar terhadap kecepatan penetrasi, hal itu ternyata juga dapat menyenangkan suami. Selain itu, memberikan rangsangan pada kulit di bawah penis juga dapat memberinya kesenangan karena terdapat ujung saraf di area tersebut.

Perlu diketahui juga, menyentuh bokongnya dapat memberi petunjuk kapan suami akan orgasme. Hal ini memungkinkan Anda terus melakukan apa pun agar suami mendapatkan orgasme atau menahannya agar dia lebih lama.

 

  1. Green, Siski. 2019. Five ways to please a man in bed. https://www.saga.co.uk/magazine/relationships/love-sex/5-ways-to-please-a-man-in-bed. (Diakses pada 19 November 2021).
  2. Smith, Sylvia. 2020. 7 Tips on How to Keep Your Husband Sexually Satisfied. https://www.marriage.com/advice/physical-intimacy/husband-sexually-satisfied/. (Diakses pada 19 November 2021).


DokterSehat | © 2025 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi