Terbit: 15 August 2019 | Diperbarui: 20 January 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Meski tidak memiliki kalori, air sangat penting untuk tubuh. Dengan mengonsumsi air dengan jumlah cukup, kondisi seperti dehidrasi tidak akan terjadi. Kesehatan dari organ penting seperti ginjal tidak akan menurun. Air juga bisa menurunkan suhu tubuh sehingga tubuh tidak cepat kehilangan banyak cairan dari keringat.

10 Cara Sederhana untuk Bisa Minum Air Putih Lebih Banyak

Meningkatkan konsumsi air putih

Minum air putih mungkin terlihat mudah dilakukan. Namun, pada beberapa orang, minum air putih bukanlah perkara yang mudah. Kadang mereka lupa, sulit minum dalam jumlah banyak, dan alasan lainnya. Akhirnya 6-8 gelas sehari tidak terpenuhi. Kalau Anda termasuk yang sulit minum air putih, ada baiknya untuk menerapkan beberapa cara di bawah ini.

  1. Ketahui berapa air yang dibutuhkan setiap hari

Setiap orang memiliki kebutuhan air yang berbeda-beda. Kadang ada yang lebih dari 2 liter dan ada yang bisa kurang dari itu. Pria biasanya memiliki kebutuhan air yang lebih besar dibandingkan wanita. Selain itu jenis aktivitas yang dilakukan juga menentukan berapa banyak air yang diminum.

Kalau Anda tidak tahu berapa kebutuhan air setiap hari, coba minum sebanyak 4-6 gelas air setiap hari. Kalau merasa lemas tanpa sebab, berarti air yang Anda minum masih kurang dan butuh lebih banyak. Sebaliknya kalau airnya terlalu banyak, Anda akan sering buang air kecil dengan jarak yang tidak terlalu lama.

  1. Buat target harian

Kalau Anda sulit sekali minum air dalam jumlah banyak, jangan langsung dipaksa. Kalau dipaksa perut bisa saja penuh air dan kembung. Buat saja target yang bisa dilakukan dan perlahan-lahan ditambah dengan sendirinya. Misal dalam bulan pertama harus minum 4 gelas, bukan selanjutnya jadi 5 dengan tambahan sedikit demi sedikit.

Sebisa mungkin untuk memenuhi target harian yang sudah dibuat. Tanpa target Anda tidak akan terbiasa untuk minum dengan banyak. Pertahankan target dan tambah sesuai dengan kemampuan. Lebih baik ada perkembangan sedikit demi sedikit daripada tidak sama sekali.

  1. Mengatur alarm

Atur alarm jam berapa saja Anda harus minum air putih. Misal harus minum segelas di antara jam makan pada pukul 09.00 dan 15.00. Buat alarm yang diset bunyi setiap hari. Dengan melakukannya, Anda tidak akan lupa dan selalu minum saat alarm berbunyi.

  1. Bawa botol berisi air ke mana saja

Selalu bawa botol air ke mana saja Anda pergi. Dengan botol air ini begitu tubuh merasa haus, Anda bisa segera menenggaknya sampai puas. Kalau air dalam botol tidak ada, Anda akan kerepotan untuk membeli dan akhirnya tidak jadi membelinya.

  1. Ganti minuman lain dengan air putih

Ganti minuman lain dengan air putih saja. Misal setelah makan Anda butuh air minum yang manis seperti es teh. Lebih baik diganti dengan air es saja tanpa ada tambahan gula. Teh bisa digunakan tanpa harus mencampurkan banyak gula karena gula berlebihan justru buruk untuk tubuh.

Pastikan membawa air dalam botol ke mana saja. Dengan begitu Anda tidak perlu minum sesuatu yang manis dan tidak baik untuk kesehatan. Kebutuhan air juga akan terpenuhi setiap harinya.

  1. Beri rasa pada air

Beri rasa pada air yang sedang Anda minum. Rasa ini bisa berupa penambahan rasa manis atau asam. Gunakan beberapa buah-buahan satu sayuran untuk membuat infused water. Dengan menggunakan cara ini air yang Anda minum tidak akan tawar dan tetap aman dikonsumsi setiap hari. Buat infused water setiap Anda bosan minum air putih.

  1. Minum segelas air sebelum makan

Sebelum makan pastikan untuk minum air segelas dahulu. Hal ini dilakukan untuk mengetahui apakah tubuh memang benar-benar lapar. Kadang dehidrasi juga memicu rasa lapar yang cukup besar. Kalau setelah setengah jam Anda masih lapar, tubuh memang sedang lapar, kalau masih kenyang, rasa laparnya akan hilang.

  1. Minum air saat olahraga

Selalu siapkan air saat olahraga. Minimal 750 ml air putih kalau Anda melakukan olahraga yang intens. Saat olahraga dan lelah segera ganti dengan air putih. Jangan minum es atau sesuatu yang manis karena efek dari olahraga jadi terganggu. Minum saja air untuk mengurangi lelah dan haus berlebihan.

  1. Minum sebelum dan sesudah tidur

Saat tidur kita akan puasa makan dan minum selama 7-9 jam atau tergantung dengan waktu tidur yang Anda miliki. Karena puasa minum, kemungkinan terjadi dehidrasi akan besar. Biasakan untuk minum segelas sebelum tidur dan setelah bangun segelas lagi. Cara ini dilakukan untuk menambah konsumsi air dan membuat tubuh segar.

  1. Mengonsumsi makanan berair

Minum air putih saja kadang membuat seseorang agak malas, apalagi dalam satu hari harus 6-8 gelas, bahkan bisa lebih. Kalau Anda merasa tidak bisa minum sebanyak itu, siasati saja dengan mengonsumsi makanan yang berair. Makanan yang berair itu terdiri dari aneka jenis semangka, melon, mentimun, dan sayuran lain yang segar.

Dengan mengonsumsi buah dan sayuran yang sebagian besar berisi air, Anda akan mendapatkan cukup banyak air tanpa kesulitan. Bawa buah-buahan ke mana saja dan makan saat lapar. Dengan buah itu kebutuhan air bisa terpenuhi dengan mudah dan tidak akan membuat Anda jadi bosan.

Sekali lagi, air sangat penting untuk tubuh dan wajib dikonsumsi setiap harinya. Orang tidak akan bisa bertahan lama dengan tidak minum air. Oleh karena itu sebisa mungkin penuhi kebutuhannya setiap hari. Lakukan beberapa cara di atas dengan baik dan terapkan perlahan-lahan agar tubuh terbiasa.

 


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi