Terbit: 12 April 2018 | Diperbarui: 27 May 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Penderita diabetes tipe 2 bisa mengalami gejala seperti penurunan berat badan secara drastis dalam waktu yang cepat, kelelahan berlebihan, dan kerap buang air kecil. Salah satu penyebab dari gejala-gejala kesehatan tersebut adalah kadar gula darah yang tak terkontrol. Karena alasan inilah pakar kesehatan menyarankan penderita diabetes tipe 2 untuk menerapkan diet yang tepat demi mengendalikan kadar gula darahnya.

Makanan Enak Ini Bisa Membantu Menurunkan Kadar Gula Darah

Dilansir dari Express, penderita diabetes tipe 2 memiliki pankreas yang sudah tidak mampu memproduksi insulin dengan cukup sehingga tubuh pun tak mampu mengubah gula dalam darah menjadi energi. Yang menjadi masalah adalah, jika kondisi ini dibiarkan begitu saja, maka mereka bisa mengalami komplikasi yang berbahaya dan mematikan seperti penyakit jantung.

Pakar kesehatan menyarankan para penderita diabetes tipe 2 untuk mengonsumsi telur demi menurunkan kadar gula dalam darah. Menurut sebuah penelitian yang dilakukan di Australia, jika penderita diabetes tipe 2 mengonsumsi dua butir telur secara rutin setiap hari, maka tubuh akan mengalami perbaikan kondisi gula darah dengan signifikan. Hal ini juga akan membuat kadar kolesterol baik meningkat dan menurunkan peradangan.

Kandungan lutein dan zeaxanthin yang merupakan sejenis antioksidan di dalam telur juga akan membuat tubuh penderita diabetes tipe 2 tidak mudah terkena komplikasi berbahaya.

Pakar nutrisi Franziska Spritzler menyebut telur sebagai salah satu bahan makanan paling sehat di dunia, termasuk bagi para penderita diabetes tipe 2. Franziska juga menyarankan kita untuk selalu menjaga berat badan mengingat masalah berat badan termasuk dalam pemicu masalah kesehatan ini. Salah satu cara untuk menjaga berat badan badan tetap ideal adalah dengan rutin makan telur.

Melihat adanya fakta ini, jangan ragu untuk mengonsumsi telur dengan rutin ya? Rasanya juga enak dan mudah diolah kok.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi