Terbit: 29 July 2017
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Pakar kesehatan sudah berkali-kali menyarankan setiap orang untuk berhenti merokok. Meskipun memang bisa memberikan kenikmatan tersendiri dan membuat kecanduan, kandungan di dalam rokok sangatlah berbahaya bagi kesehatan tubuh. Cukup banyak penyakit berbahaya yang bisa didapatkan oleh seseorang yang merokok atau orang-orang yang berada di sekitar para perokok.

Orang Tua Tetap Merokok, Anak Beresiko Terkena Pneumonia

Salah satu penyakit yang sangat berbahaya yang disebabkan oleh rokok adalah pneumonia. Yang cukup ironis adalah, banyak anak-anak penderita pneumonia yang ternyata disebabkan oleh kebiasaan orang tuanya yang kerap merokok di dalam rumah atau di sekitar anak. Sebagai informasi, pneumonia adalah penyakit yang disebabkan oleh infeksi pada paru yang memiliki gejala berupa batuk dan sesak nafas serta peningkatan suhu tubuh. Sebenarnya, pneumonia dipicu oleh virus atau bakteri. Namun, akibat dari banyaknya orang tua yang merokok di sekitar anaknya, maka pneumonia pada anak kini bisa dipicu oleh kebiasaan buruk ini.

Tidak hanya memicu pneumonia, kebiasaan orang tua yang merokok di dalam rumah atau di sekitar anaknya bisa menyebabkan pengaruh buruk bagi sel-sel kekebalan tubuh anak, khususnya sel T, sel igE, dan sel sitkokin. Hal ini akan membuat anak lebih mudah terkena alergi atau asma. Selain itu, sistem kekebalan tubuh yang tidak benar-benar terbentuk dengan sempurna ini tentu akan membuat anak lebih mudah terserang penyakit-penyakit berbahaya.

Jika seorang pria tetap merokok meskipun istrinya sudah dalam kondisi hamil, maka janin di dalam kandungan istrinya bisa mengalami perubahan struktur paru-paru. Bahkan, jika yang merokok adalah ibu hamil, maka kandungan nikotin pada rokok yang dihisap ini bisa menurunkan asupan peredaran darah dan oksigen bagi janin yang tentu berimbas pada terhambatnya pertumbuhan berbagai organ-organ penting pada janin tersebut.

Melihat adanya fakta ini, ada baiknya memang semua orang tidak lagi menghisap rokok yang sangat buruk bagi kesehatan ini.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi