Terbit: 20 February 2017 | Diperbarui: 24 June 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

Kapan saat yang tepat terkait sindrom syok toksik untuk pergi ke rumah sakit?

Sindrom Syok Toksik – Diagnosis

  • Anak-anak: Kunjungi dokter anak atau unit gawat darurat (UGD) rumah sakit jika ia mengalami demam, ruam datar, tingkah laku yang aneh, tampak bingung, sesak napas, atau pingsan.
  • Dewasa: Jika demam hadir dengan beberapa gejala sindrom syok toksik, bersama dengan ruam merah datar, segera datangi UGD rumah sakit untuk evaluasi. Jangan mengemudi sendiri, terutama jika orang tersebut merasa pusing atau bingung. Wanita yang sedang menstruasi dan menggunakan tampon harus segera melepaskan tamponnya sebelum pergi ke rumah sakit.

Diagnosis Sindrom Syok Toksik

Tidak ada tes khusus untuk membantu mendiagnosis sindrom syok toksik. Di ruang UGD, dokter biasanya memulai pemeriksaan dengan menanyakan beberapa pertanyaan pada pasien tentang gejala-gejala selama beberapa hari terakhir. Tanda-tanda vital seperti laju pernapasan, denyut nadi, dan tekanan darah akan diperiksa. Jika dokter mencurigai sindrom syok toksik didasarkan pada pemeriksaan fisik, beberapa prosedur lain akan dilakukan. Pasien akan dipasang monitor dan selang infus.

Jika dokter mencurigai sindrom syok toksik, pemeriksaan berikut biasanya dilakukan:

  • Pemeriksaan darah untuk memeriksa jumlah darah, elektrolit, dan fungsi hati dan ginjal. Hitungan peningkatan sel darah putih, peningkatan enzim hati, elektrolit yang abnormal, dan fungsi ginjal yang abnormal mungkin konsisten dengan sindrom syok toksik.
  • Wanita akan menjalani pemeriksaan panggul.
  • Pemeriksaan rontgen dada dapat menemukan apakah ada kelainan atau tidak, seperti adanya cairan di paru-paru.
  • Elektrokardiogram (EKG), yang menelusuri aktivitas listrik jantung
  • Tes kemungkinan dilakukan untuk menyingkirkan kemungkinan penyakit lain, seperti campak.

Pasien tidak diperkenankan dirawat di rumah, orang yang diduga sindrom syok toksik harus segera dibawa ke unit gawat darurat rumah sakit. Wanita yang sedang menstruasi dan menggunakan tampon harus melepas tampon sebelum pergi ke rumah sakit jika diduga terjadi sindrom syok toksik.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi