Informasi Glucophage 850 Mg Tab

 Golongan Obat  Obat keras (butuh resep dokter)
 Kategori  Diabetes
 Manfaat  Pengobatan untuk diabetes tipe 2
 Dosis  1 tablet, diberikan 2x sehari. Dosis maksimum 3 gram per hari
 Aturan Pakai  Dikonsumsi bersama dengan makanan
 Kemasan  1 dos isi 15 strip x 8 tablet

Apa Itu Glucophage 850 Mg Tab?

Glucophage 850 Mg Tab adalah obat yang digunakan untuk menangani diabetes tipe 2, khususnya pada pasien yang mengalami obesitas dan tidak dapat ditangani hanya dengan diet saja. Obat ini biasa diberikan bersama obat antidiabetes lain atau dengan insulin. Obat ini mengandung zat aktif metformin.

Manfaat

Pengobatan untuk diabetes tipe 2 pada diabetes yang tidak terkontrol hanya dengan diet dan aktivitas fisik

Komposisi

Metmorfin 850 mg

Dosis

1 tablet, diberikan 2x sehari. Dosis maksimum 3 gram per hari.

Aturan Pakai

Bersama dengan makanan

Efek Samping

  • Iritasi pada saluran pencernaan yang ditandai dengan diare, kram perut, mual, muntah, perut kembung, dan lebih sering kentut. Risiko efek samping pada pencernaan lebih tinggi daripada obat diabetes lain.
  • Efek samping yang lebih serius namun jarang terjadi adalah asidosis laktat. Gejala kondisi ini meliputi merasa sangat lemah, lelah, atau tidak nyaman, nyeri otot, kesulitan bernapas, gangguan perut, merasa kedinginan, pusing, detak jantung lambat atau tidak teratur. Jika efek samping ini terjadi segera hentikan pemakaian obat dan hubungi pihak medis.
  • Penggunaan jangka panjang dapat menyebabkan gangguan penyerapan vitamin B12.
  • Efek samping lain ruam kemerahan, gatal, bidura
  • Dapat menyebabkan hepatitis (radang hati) jika diberikan pada dosis tinggi dan jangka waktu lama.

Kontraindikasi

  • Hipersensitif terhadap obat metformin atau obat golongan biguanid lainnya.
  • Penderita gangguan ginjal, penyakit paru-paru, penyakit hati, dan kondisi lain yang bisa menyebabkan peningkatan resiko asidosis laktat.
  • Penderita gagal jantung.
  • Hipoksia jaringan misalnya kegagalan pernapasan, menderita infark miokardial (kerusakan otot jantung), sepsis (kuman dalam darah), atau gangguan hati.
  • Menjalani pemeriksaan radiologi yang menggunakan media iodin, pemakaian harus dihentikan. Bisa dilanjutkan setelah fungsi ginjal normal.
  • Jika anda harus menggunakan obat anestesi umum misalnya pembedahan, pemakaian harus dihentikan. Bisa dilanjutkan bila kondisi ginjal telah normal kembali.
  • Keracunan alkohol akut atau pasien yang rutin mengkonsumsi alkohol.

Beli Glucophage 850 mg Tab di DokterSehat. Beli obat online melalui DokterSehat lebih praktis, mudah, dan harganya terjangkau. Pastikan untuk selalu membaca informasi lengkap produk mulai dari komposisi hingga tanggal kedaluwarsa sebelum membeli produk.