Incidal OD merupakan obat antihistamin yang diformulasikan untuk mengatasi gejala alergi. Selengkapnya ketahui mengenai obat ini mulai dari fungsi, dosis, efek samping dan lainnya dalam ulasan di bawah ini!

Rangkuman Informasi Umum Obat Incidal-OD
Berikut ini adalah informasi umum obat Incidal, yaitu:
Nama Obat | Incidal-OD |
Kandungan Obat | Cetirizine |
Kelas Obat | Antihistamin |
Kategori | Obat resep |
Kategori obat untuk ibu hamil dan menyusui | Kategori B:
Studi pada hewan percobaan tidak menunjukkan adanya risiko, namun belum dilakukan studi pada wanita hamil. Penggunaan pada ibu menyusui tidak disarankan sehingga penggunaannya harus di bawah pengawasan dokter. |
Manfaat Obat | Mengatasi gejala alergi |
Kontraindikasi | Hipersensitif terhadap kandungan Incidal (cetirizine) |
Sediaan Obat |
|
Harga Obat |
|
Incidal-OD Obat Apa?
Incidal OD adalah obat yang digunakan untuk mengobati gejala pilek atau alergi seperti bersin, gatal, mata berair, atau hidung meler. Obat ini juga digunakan untuk mengobati reaksi alergi, gatal, dan pembengkakan yang disebabkan oleh urtikaria kronis (gatal-gatal) dan meminimalkan atau menghilangkan gejala rinitis alergi menahun, rinitis alergi musiman, urtikaria idiopatik kronis, asma alergi, urtikaria fisik, dan dermatitis atopik.
Incidal mengandung bahan aktif Cetirizine dihydrochloride yang termasuk dalam obat antihistamin atau obat antialergi. Obat ini bekerja dengan cara menekan kerja histamin yang merupakan senyawa penyebab munculnya reaksi alergi. Histamin dapat menimbulkan gejala bersin, gatal, mata berair, dan hidung meler.
Manfaat Obat Incidal-OD
Incidal merupakan obat antihistamin yang umumnya digunakan untuk mengatasi gejala alergi seperti berikut ini:
- Ruam merah
- Gatal-gatal
- Bersin-bersin
- Mata dan hidung berair
- Kesulitan bernapas.
Penyebab dari alergi bermacam-macam pada setiap orang. Selain membantu mengatasi gejala alergi, obat ini jika dikombinasikan dengan obat lainnya juga dapat digunakan untuk membantu mengatasi infeksi kulit akibat bakteri dan jamur.
Dosis Obat Incidal-OD
Incidal hadir dalam dua sediaan yaitu kapsul dan sirup. Setiap kapsul Incidal mengandung Cetirizine sebanyak 10 mg, sedangkan untuk bentuk sirup dalam setiap satu sendok takar atau 5 ml mengandung Cetirizine 5 mg. Dosis yang diberikan disesuaikan dengan usia dan kondisi pasien.
Berikut adalah dosis Incidal untuk alergi yang disarankan:
1. Incidal Kapsul
- Dewasa atau usia di atas 12 tahun: 10 mg diminum satu kali sehari. Obat dapat diberikan dua kali sehari masing-masing 5 mg.
- Anak usia 6-12 tahun: 10 mg diminum satu kali sehari. Dosis obat dapat diberikan menjadi dua dua kali sehari masing-masing 5 mg.
- Anak usia 2-6 tahun: 5 mg diminum satu kali sehari. Dosis dapat diberikan dua kali sehari masing-masing 2.5 mg.
- Anak usia 6 bulan-2 tahun: 2.5 mg diminum satu kali sehari atau dapat ditingkatkan menjadi dua kali 2.5 mg per hari.
- Manula: 5 mg diminum 1 kali sehari.
2. Incidal Sirup
- Dewasa atau usia di atas 12 tahun: 2 sendok takar atau 10 ml diminum satu kali sehari.
- Anak usia 6-12 tahun: 2 sendok takar atau 10 ml diminum satu kali sehari.
- Anak usia 2-6 tahun: 1 sendok takar diminum satu kali sehari.
- Anak usia 6 bulan-2 tahun: ½ sendok takar diminum satu kali sehari.
Dosis di atas merupakan dosis yang disarankan. Dosis yang diresepkan oleh dokter mungkin berubah bergantung pada kondisi pasien. Untuk itu, jangan mengganti dosis tanpa berkonsultasi dengan dokter atau apoteker.
Petunjuk Penggunaan Obat Incidal-OD
Gunakanlah obat antialergi ini dengan benar agar pengobatan efektif dan menghindari risiko efek samping dan overdosis. Berikut ini petunjuk penggunaan obat Incidal:
- Minum obat ini sesuai petunjuk pada label atau sesuai resep dokter.
- Minum obat ini bersama satu gelas air dengan atau tanpa makanan.
- Untuk obat sediaan sirup, ukur dengan sendok atau cangkir pengukur dosis khusus, bukan sendok makan biasa. Jika tidak memiliki alat pengukur dosis, mintalah kepada apoteker.
- Kocok botol obat sirup sebelum mengonsumsinya. Tutup dengan rapat setelahnya.
- Jangan gunakan obat dalam jumlah yang lebih banyak atau lebih lama dari yang dianjurkan.
- Hubungi dokter jika gejala alergi tidak membaik, memburuk, atau jika disertai demam.
Petunjuk Penyimpanan Obat Incidal-OD
Menyimpan obat di tempat yang benar akan membantu menjaga kinerja obat dan melindunginya dari kerusakan. Ikuti petunjuk penyimpanannya berikut ini:
- Simpan obat ini di tempat bersuhu 20°C-25°C.
- Simpan obat di kotak P3K khusus atau laci yang tertutup rapat.
- Simpan obat pada kemasan aslinya agar memudahkan untuk memerhatikan tanggal kedaluwarsa obat.
- Jauhkan obat dari tempat yang lembap atau basah.
- Jauhkan obat dari tempat yang terpapar sinar matahari langsung.
- Jangan menyimpan obat sirup di dalam freezer karena akan merusak kualitasnya.
- Pastikan tutup botol obat sirup tertutup rapat agar kelembapan udara tidak masuk.
- Jauhkan obat ini dari pandangan atau jangkauan anak-anak dan hewan peliharaan.
- Jangan membuang sisa obat atau obat kedaluwarsa sembarangan karena berisiko mencemari lingkungan. Konsultasikan pada dokter tentang cara pembuangan obat ini.
Efek Samping Obat Incidal-OD
Incidal merupakan obat dengan kandungan Cetirizine yang mungkin dapat menimbulkan efek samping, dari yang ringan hingga serius.
Berikut ini efek samping Cetirizine yang tergolong ringan, termasuk:
- Pusing
- Rasa kantuk
- Rasa lelah
- Mulut kering
- Sakit tenggorokan
- Batuk
- Mual
- Sembelit
- Sakit kepala
Sebaiknya hentikan penggunaan Cetirizine dan segera hubungi dokter jika Anda mengalami salah satu dari efek samping serius berikut:
- Detak jantung cepat, berdebar, atau tidak teratur.
- Kelemahan, tremor (gemetar tak terkendali), atau masalah tidur (insomnia).
- Perasaan gelisah parah.
- Hiperaktif.
- Kebingungan.
- Masalah dengan penglihatan.
- Buang air kecil lebih sedikit dari biasanya atau tidak sama sekali.
Ini bukan daftar lengkap efek samping dan efek samping lainnya mungkin saja terjadi. Sebaiknya konsultasikan ke dokter tentang efek samping yang tidak biasa atau mengganggu.
Interaksi Obat Incidal-OD
Interaksi obat merupakan reaksi yang terjadi ketika menggunakan dua obat atau lebih secara bersamaan tanpa resep dokter. Efek interaksi obat dapat memicu efek samping atau mengurangi kinerja obat bagi tubuh.
Berikut ini adalah daftar obat-obatan yang memiliki risiko interaksi dengan kandungan Cetirizine, antara lain:
- Obat pereda nyeri atau batuk opioid, seperti kodein dan hidrokodon.
- Obat untuk tidur atau kecemasan, seperti alprazolam, lorazepam, dan zolpidem.
- Relaksan otot, seperti carisoprodol dan cyclobenzaprine.
- Obat antihistamin lainnya, seperti klorfeniramin dan difenhidramin.
- Obat antihistamin lain yang dioleskan ke kulit, seperti krim, salep, semprotan diphenhydramine.
- Hidroksizin dan levocetirizine.
Cetirizine juga dapat menimbulkan reaksi interaksi jika digunakan bersama alkohol dan marijuana (ganja). Guna menghindari efek interaksi obat, sebaiknya beri tahu dokter atau apoteker tentang obat-obatan yang Anda gunakan seperti obat resep, obat nonresep, vitamin, suplemen, dan obat herbal.
Peringatan dan Perhatian Obat Incidal-OD
Sebelum menggunakan obat ini, ada sejumlah hal yang menjadi peringatan dan perhatian yang perlu Anda ketahui berikut ini:
- Jangan gunakan obat ini pada pasien yang hipersensitif terhadap Cetirizine.
- Jangan gunakan obat ini jika pasien alergi atau memiliki reaksi yang merugikan terhadap Cetirizine.
- Hati-hati penggunaan obat ini pada lansia, pasien dengan epilepsi, dan pasien dengan gangguan ginjal atau hati.
- Penggunaan obat ini pada ibu hamil masuk dalam kategori B yang artinya studi pada hewan tidak menunjukkan risiko, namun belum dilakukan studi terkontrol pada wanita hamil. Maka dari itu konsultasikan dengan dokter sebelum menggunakannya jika sedang hamil.
- Penggunaan pada ibu menyusui dan anak usia di bawah 2 tahun tidak disarankan sehingga penggunaannya harus di bawah pengawasan dokter.
- Obat ini dapat menimbulkan rasa kantuk sehingga tidak boleh digunakan pada saat Anda ingin menyalakan mesin atau akan berkendara.
- Obat ini dapat menyebabkan efek samping yang dapat mengganggu pikiran atau reaksi Anda. Jadi berhati-hatilah jika Anda mengemudi atau melakukan apa pun yang mengharuskan Anda untuk tetap terjaga dan waspada.
- Lansia mungkin perlu mengonsumsi dosis yang lebih rendah dari biasanya. Untuk itu, ikuti petunjuk penggunaan obat dari dokter.
- Hubungi dokter jika gejalanya tidak kunjung membaik, jika bertambah parah, atau jika Anda juga mengalami demam.
Harga Obat Incidal-OD
Obat resep ini bisa Anda dapatkan di apotek dan toko obat, baik secara online maupun offline. Harga obat ini bervariasi tergantung pada lokasi daerah, jenis apotek, dan lainnya. Biasanya obat Incidal kapsul dijual dengan kisaran harga Rp21.700 per strip, sedangkan sediaan sirup di kisaran harga Rp45.000 per botol.
Demikian ulasan lengkap mengenai Incidal-OD, obat antihistamin yang digunakan untuk mengatasi gejala alergi. Informasi kesehatan ini tidak menggantikan konsultasi langsung dengan apoteker atau dokter.
- Drugs. Cetirizine. https://www.drugs.com/cetirizine-hcl.html#warnings (Diakses pada 11 September 2024)
- Nall, Rachel. 2023. Cetirizine. https://www.healthline.com/health/drugs/cetirizine#interactions (Diakses pada 11 September 2024)
- WebMD. Cetirizine HCL – Uses, Side Effects, and More. https://www.webmd.com/drugs/2/drug-12065/cetirizine-oral/details (Diakses pada 11 September 2024)