Colistin adalah salah satu antibiotik yang digunakan untuk pengobatan berbagai infeksi bakteri. Selengkapnya ketahui tentang obat ini mulai dari manfaat, dosis, efek samping, dan lainnya dalam ulasan di bawah ini!
Rangkuman Informasi Obat Colistin
Nama Obat | Colistin |
---|---|
Kandungan Obat | Colistin Sulfate (Polymyxin E. Sulphate) |
Kelas Obat | Antibiotik |
Kategori | Obat resep |
Manfaat Obat | Mengatasi infeksi saluran cerna oleh bakteri gram negatif seperti:
|
Kontraindikasi |
|
Sediaan Obat | Tablet |
Harga obat | Rp7.100 – Rp14.400 per tablet (1.500.000 IU) |
Colistin Obat Apa?
Colistin adalah obat golongan antibiotik yang diformulasikan untuk membantu mengatasi infeksi pada saluran pencernaan, salah satunya gastroenteritis.
Cara kerja obat ini dengan merusak membran sel dari bakteri. Hal ini dimungkinkan karena senyawa yang terkandung dalam obat memiliki sifat lipofilik dan hidrofilik. Aktivitas perusakan membran sel pada bakteri inilah yang akhirnya membuat mikroorganisme tersebut mati.
Kendati demikian, penggunaan obat Colistin dalam mengatasi infeksi biasanya dibarengi dengan obat antibiotik jenis lainnya untuk meningkatkan efektivitasnya. Hal ini tentunya tergantung dari saran dokter setelah melakukan pemeriksaan.
Fungsi Obat Colistin
Obat ini digunakan untuk membantu mengatasi infeksi pada saluran pencernaan seperti yang disebabkan oleh bakteri gram negatif. Infeksi saluran pencernan ini termasuk berikut:
- Gastroenteritis
- Enterokolitis
- Disentri basiler
Dosis Obat Colistin
Obat ini termasuk dalam kategori obat resep, sehingga penggunaannya tidak bisa sembarangan dan harus melalui resep dokter. Obat tersedia dalam bentuk tablet. Berdasarkan usia dan kondisi, berikut adalah dosis obat ini yang perlu Anda ketahui:
Oral (sterilisasi usus):
- Dewasa: 1,5 – 3 juta IU tid.
- Anak–anak 15-30 kg: 0,75 – 1,5 juta IU tid. (di bawah 15 kg tidak diperbolehkan).
Parenteral (Infeksi bakteri gram negatif):
- Dewasa: 2,5 – 5 mg/kg BB/hari. Dosis dapat dibagi menjadi 2 – 4 dosis/hari.
- Anak-anak: 2,5 mg/kg BB/hari. Dosis dibagi setiap 6 -12 jam/hari.
Dosis yang diresepkan oleh dokter mungkin saja berbeda. Jadi pastikan untuk menggunakan obat sesuai dengan aturan dosis yang telah ditentukan oleh dokter guna menghindari overdosis yang bisa berdampak buruk bagi tubuh Anda.
Petunjuk Penggunaan Obat Colistin
Konsumsi obat ini sesuai anjuran dari dokter atau petunjuk penggunaan yang tertera pada kemasan obat ini. Berikut adalah petunjuk penggunaan obat yang harus Anda perhatikan sebelum menggunakan obat ini:
- Konsumsi obat ini sebelum atau sesudah makan.
- Gunakan obat sesuai dengan dosis yang telah diresepkan oleh dokter.
- Gunakan obat secara teratur, yakni di rentang waktu yang sama setiap harinya. Tentukan jadwal penggunaan obat dan lakukan setiap hari secara konsisten.
- Apabila lupa menggunakan obat pada jadwal yang sudah ditentukan, segera minum ketika ingat. Hindari pemakaian obat melampaui dosis sebagai pengganti jadwal yang terlewat.
- Imbangi pemakaian obat dengan minum air putih yang banyak, istirahat yang cukup, dan aktivitas lainnya sesuai arahan dokter.
Petunjuk Penyimpanan Obat Colistin
Simpan obat ini sesuai dengan petunjuk penyimpanannya yang tertera di balik kemasan untuk mencegah obat rusak dan efektivitasnya menurun. Berikut adalah petunjuk penyimpanan obat ini, antara lain:
- Simpan obat di tempat bersuhu 20 – 25 derajat celcius.
- Hindari menyimpan obat di tempat lembap.
- Hindari menyimpan obat di tempat yang terpapar sinar matahari langsung.
- Jauhkan dari pandangan atau jangkauan anak-anak dan hewan peliharaan.
- Segera buang obat apabila sudah memasuki masa kedaluwarsa.
Efek Samping Obat Colistin
Penggunaan obat ini kemungkinan akan menimbulkan gejala efek samping. Gejala efek samping yang dimaksud adalah sebagai berikut:
- Perut tidak nyaman
- Kulit gatal
- Kepala pusing
- Perubahan warna pada urine
- Mati rasa pada sejumlah bagian tubuh (lengan, kaki, dll.)
- Demam
Gejala efek samping obat tersebut merupakan hal yang wajar dan biasanya akan mereda setelah beberapa saat. Akan tetapi, disarankan untuk segera memeriksakan diri ke dokter apabila gejalanya tidak kunjung mereda setelah beberapa lama.
Interaksi Obat Colistin
Interaksi obat dapat terjadi apabila Colistin digunakan bersama dengan jenis obat-obatan lain tertentu. Interaksi obat dapat menyebabkan efektivitas obat menurun dan meningkatkan potensi terjadinya efek samping. Maka dari itu beri tahu dokter apabila Anda sedang mengonsumsi atau belakangan mengonsumsi obat-obatan tertentu termasuk obat resep, non-resep, hingga obat herbal.
Obat-obatan yang dimaksud meliputi:
- Relaksan otot
- Aminoglycosides
- Amphotericin B
- Capreomycin
- Vancomycin
Peringatan dan Perhatian Obat Colistin
Obat ini dapat dikonsumsi melalui resep dari dokter sehingga penggunaanya harus berhati hati. Sebelum mengonsumsi obat ini, ada beberapa hal yang perlu menjadi peringatan dan perhatian selama penggunaan obat ini, antara lain:
- Jangan mengonsumsi obat apabila Anda juga sedang mengonsumsi obat-obatan yang berinteraksi dengan obat ini.
- Obat ini masuk ke dalam kategori C untuk ibu hamil dan menyusui. Penggunaannya diperkenankan apabila manfaat yang diberikan lebih besar ketimbang risiko yang ditimbulkan.
- Hentikan penggunaan obat jika dirasa mengalami sejumlah efek samping seperti kepala pusing, kulit gatal, perut tidak nyaman, dan gejala efek samping lainnya sebagaimana telah disebutkan di atas.
- Beri tahu dokter apabila Anda sedang mengonsumsi obat-obatan tertentu, memiliki alergi obat, atau memiliki riwayat suatu penyakit.
Harga Obat Colistin
Obat ini bisa Anda dapatkan di berbagai apotek dan toko obat baik secara online maupun offline. Harga obat Colistin di setiap toko obat dan apotek berbeda-beda. Umumnya obat Colistine Tablet 1.500.000 IU dijual dengan kisaran harga antara Rp7.100 – Rp14.400 per tablet.
Demikian ulasan lengkap tentang obat Colistin, obat yang digunakan untuk mengatasi infeksi pada saluran pencernaan seperti gastroenteritis. Informasi kesehatan ini tidak menggantikan konsultasi langsung dengan apoteker atau dokter.
- MIMS. Colistin. https://www.mims.com/malaysia/drug/info/colistin?mtype=generic (Diakses pada 15 Februari 2020)
- Medicover Hospitals. What is Colistin?. https://www.medicoverhospitals.in/medicine/colistin (Diakses pada 24 Juni 2024)
- Medicine Net. Colistin. https://www.medicinenet.com/colistin/article.htm (Diakses pada 24 Juni 2024)
- RxList. Colistin. https://www.rxlist.com/colistin/generic-drug.htm (Diakses pada 24 Juni 2024)
- WebMD. Colistimethate vial. https://www.webmd.com/drugs/2/drug-8761/colistin-colistimethate-sodium-injection/details (Diakses pada 15 Februari 2020)