Terbit: 21 May 2016
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Dari kabar selebriti Hollywod belakangan ini, diketahui bahwa aktris Lena Dunham mengalami masalah kesehatan yang cukup parah berupa pecahnya kista ovarium. Kista ovarium sendiri adalah sebuah masalah kesehatan yang sangat ditakuti oleh sebagian besar kaum wanita. Kista ovarium sendiri bisa dijabarkan sebagai adanya cairan berbusa yang ada di bagian dalam atau atas ovarium wanita. Seringkali kista ovarium ini memiliki kaitan dengan penyakit endometriosis yang juga sangat berbahaya bagi bagi kaum hawa. Berikut adalah beberapa hal yang sebaiknya kaum hawa pahami mengenai masalah kesehatan kista ovarium ini.

Beberapa Hal Yang Sebaiknya Diketahui Mengenai Kista Ovarium

Pakar kesehatan dari Mt Sinai School of Medicine, Alyssa Dweck, M.D., menyebutkan jika ada banyak wanita yang mengalami kista ovarium saat siklus menstruasi tiba, namun, mereka cenderung tiadk menyadarinya. Dalam realitanya, kista memang baru bisa dianggap menjadi masalah jika ukuranya membesar dan menutupi ovarium. Dalam beberapa kasus, banyak wanita yang tidak menyadarinya hingga akhirnya kista ini pecah sebagaimana yang dialami Lena Dunham. Seringkali pecahnya kista ini terjadi saat berhubungan seks saat ovulasi. Yang mengerikan adalah, pecahnya kista ini bisa menimbulkan rasa sakit yang luar biasa bagi penderitanya.

Menurut Alyssa Dweck, cara paling efektif untuk mencegah munculnya kista ovarium adalah dengan pil KB, khususnya bagi kaum hawa yang memang rentan terserang. Uniknya, dalam beberapa kasus, ada wanita dewasa yang memakai alat kontrasepsi spiral atau IUD justru bisa membuat kista menjadi lebih mudah muncul. Sementara itu, mengenai proses pemulihannya, ada wanita yang cukup mengkonsumsi obat-obatan, namun tak jarang pula wanita membutuhkan operasi untuk mengangkat kista ini.

Jika wanita merasa ada yang aneh pada organ vitalnya, ada baiknya segera memeriksakan kondisi kesehatannya ke pakar kesehatan sehingga jika ternyata ada tanda-tanda anda rentan mengalami kista, anda mendapatkan saran atau solusi agar tidak terkena masalah kesehatan ini.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi