Terbit: 4 December 2015
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Penyakit batuk kerap kali dianggap sebagai penyakit yang remeh dan tidak perlu dikhawatirkan mengingat banyak obat-obatan murah yang bisa mengatasinya. Hanya saja, batuk tetap memiliki potensi untuk membuat penderitanya merasa sangat tersiksa mengingat saat terkena penyakit batuk, saluran pernapasan akan terasa sangat sakit dan bahkan bisa membuat nafsu makan berkurang dan seluruh tubuh terasa tidak nyaman.

Mengenal Penyakit Batuk dan Berbagai Jenisnya

Secara medis, batuk sendiri ternyata tidak bisa dianggap sebagai sebuah penyakit mengingat batuk adalah salah satu cara tubuh untuk mengobati saluran pernafasan dari berbagai masalah layaknya lendir, iritasi karena polusi, atau bahkan karena tersedak. Beberapa penyebab lain layaknya alergi terhadap beberapa benda seperti contohnya adalah alergi pada serbuk sari bunga, adanya penyakit asma, atau bahkan adanya iritasi karena naiknya asam lambung juga bisa menjadi penyebab utama terjadinya batuk-batuk.

Kita sendiri bisa membedakan batuk menjadi tiga jenis; yakni batuk kering, batuk berdahak, dan juga batuk khusus. Batuk kering sendiri adalah batuk yang tidak disertai dengan dahak atau lendir di saluran pernafasan. Batuk kering akan membuat saluran pernafasan sangat tersiksa dan gatal dan rasa batuk pun bahkan bisa sangat menyakitkan. Sementara itu, batuk berdahak biasanya disertai dengan adanya lendir berwarna kuning atu kehijauan akibat dari infeksi saluran pernafasan bagian dalam. Batuk khusus sendiri bisa disebabkan oleh beberapa hal layaknya penyakit TBC, asma, atau bahkan adanya kondisi polusi udara yang sangat besar.

Batuk biasanya akan bertahan sekitar beberapa hari hingga satu minggu dan mudah diobati dengan berbagai obat di toko-toko atau apotek terdekat. Namun, jika anda mengalami batuk yang bertahan hingga lebih dari tiga minggu, maka ada baiknya anda berkonsultasi pada dokter untuk mengetahui batuk jenis apa yang menimpa tubuh anda. Jika batuk berlanjut dan dibiarkan saja, saluran pernafasan atau bahkan paru-paru bisa jadi akan terkena imbas yang tidak baik sehingga penanangan profesional pun dibutuhkan untuk mengobati batuk dan juga memastikan bahwa saluran pernafasan dalam tubuh berjalan dengan normal.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi