Terbit: 18 June 2016 | Diperbarui: 20 May 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Sebagai bagian tubuh yang menjadi indera pendengaran, telinga memiliki lubang yang menjadi tempat dimana suara bisa memasuki area dalam telinga untuk diproses oleh organ-organ pendengaran. Sayangnya, adanya lubang ini juga berarti telinga memiliki resiko untuk dimasuki berbagai kotoran. Yang menjadi masalah adalah, jika kita berusaha untuk membersihkan kotoran ini dengan cotton bud, bukannya kotoran ini menghilang, yang terjadi justru kotoran akan masuk terlalu dalam. Lantas, apa yang bisa kita lakukan jika hal ini terjadi?

Membersihkan Kotoran Telinga Yang Terlanjur Masuk Terlalu Dalam

Banyak pakar kesehatan yang sama sekali tidak menyarankan penggunaan cotton bud. Bagi mereka, cotton bud sebaiknya hanya digunakan untuk membersihkan daun telinga saja dimana pada bagian ini cukup banyak kulit mati yang masih menempel yang terkadang bisa mengeras. Jika tumpukan kulit mati ini sangat sulit untuk dihilangkan, kita bisa menggunakan baby oil untuk membuatnya lebih mudah dibersihkan dan menghindari lecet-lecet. Jika kita menggunakan cotton bud ke bagian lubang telinga, alih-alih bisa dikeluarkan, seringkali kotoran akan semakin masuk ke dalam dan beresiko mencederai bagian dalam telinga yang memiliki peran besar dalam menangkap pendengaran.

Alih-alih memakai cotton bud, gunakanlah semacam obat tetes telinga yang sangat mudah ditemukan di apotek terdekat. Obat tetes khusus telinga ini sendiri memiliki kemampuan khusus untuk membuat tumpukan kotoran yang menggumpal bisa menjadi lebih lunak dan bahkan bisa keluar dengan sendirinya. Hanya saja, ingatlah bahwa penggunaan obat tetes telinga ini harus dilakukan sesuai dengan kadar yang disarankan karena jika kita memakainya secara berlebihan, dikhawatirkan telinga justru akan mengalami infeksi atau gangguan pendengaran.

Jika kotoran di dalam telinga sulit untuk dikeluarkan dan mulai memberikan rasa sakit atau gangguan pendengaran, jangan ragu untuk segera memeriksakan kondisi ini ke dokter. Ingat, jangan memaksakan diri mencoba mengeluarkannya karena bisa jadi hal ini justru akan membuat keadaan menjadi semakin memburuk.


DokterSehat | © 2025 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi