DokterSehat.Com – Salah satu jenis penyakit kulit yang cukup menyebalkan bagi penderitanya adalah psoriasis. Bagaimana tidak, inflamasi pada kulit yang disebabkan oleh psoriasis ternyata memiliki sifat yang kronis dan menyebabkan kulit terlihat sangat kering dan mudah terkelupas. Psoriasis juga bisa menyebabkan kulit menjadi kemerahan dan bersisik dengan sensasi perih dan gatal-gatal. Psoriasis juga bisa timbul pada berbagai area tubuh layaknya siku, lutut, kulit kepala, atau bahkan di berbagai area lainnya. Sayangnya, masih banyak orang yang belum benar-benar mengetahui penyakit ini.
Pakar kesehatan menyebutkan jika meskipun penderitanya mengecek kondisi ini ke puskesmas terdekat, banyak penderita psoriasis pada akhirnya hanya mendapatkan obat untuk penyakit kulit biasa saja sehingga para penderita psoriasis, eksim, atau bahkan dermatitis pun cenderung kesulitan mendapatkan obat yang benar.
Menurut pakar kesehatan, untuk menangangi masalah psoriasis, kita sebaiknya mencari obat-obatan, yang sayangnya hanya tersedia di apotek yang berada di area kota besar. Obat yang bisa dipakai untuk menangani psoriasis biasanya berbentuk salep atau krim yang merupakan kelompok steroid berkekuatan sedang layaknya betametason, desoxymetason, atau bahkan diflukortolon valerat. Sayangnya, meskipun bisa menangani psoriasis, saat penggunaan salep ini berhenti, ada kemungkinan psoriasis bisa kambuh kembali.
Karena adanya kemungkinan kambuh kembali yang cukup besar, banyak penderita psoriasis yang pada akhirnya frustasi karena tidak bisa mendapatkan pengobatan yang memadai. Tahukah anda, menurut data dari Yayasan Peduli Psoriasis Indonesia, banyak penderita psoriasis baru bisa benar-benar sembuh setelah melakukan 30 tahun terapi penyembuhan. Tentu jangka waktu ini termasuk sangat lama.
Penderita psoriasis sendiri sebenarnya bisa mencari tahu solusi yang terbaik bagi penyakit kulit yang dideritanya dengan berkonsultasi pada dokter khusus kulit. Dengan mendapatkan diagnosa yang tepat, maka penderita psoriasis pun bisa segera melakukan terapi yang diharapkan bisa menurunkan gejala psoriasis atau bahkan benar-benar menyembuhkannya.