Terbit: 22 January 2017
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Pria asal Meksiko yang bernama Roberto Esquivel Cabrera ini menarik perhatian banyak pihak karena memiliki ukuran penis yang sangat luar biasa, tepatnya sepanjang 45 cm. Pria yang kini berusia 54 tahun ini mengaku jika Ia kesulitan untuk menemukan pasangan karena banyak wanita yang takut dengan ukuran penisnya. Beberapa dokter bahkan sudah merekomendasikannya untuk melakukan operasi pengecilan penis karena hal ini. Namun, Roberto ternyata memilih untuk tetap memiliki penisnya yang luar biasa ini dengan harapan mampu memecahkan rekor Guiness Book of Records.

Luar Biasa, Alat Kelamin Pria Ini Memiliki Panjang 45 cm!

Tak hanya kesulitan untuk mendapatkan pasangan, Roberto mengaku jika gara-gara ukuran penisnya yang super ini, banyak sekali hal-hal yang membuatnya repot. Sebagai contoh, Ia tak mampu berlutut, berlari, dan kesulitan menggunakan seragam kerja. Selain itu, pakar kesehatan juga menyebutkan jika Roberto beresiko tinggi mengalami infeksi saluran kemih mengingat tidak semua urine bisa mengalir keluar melewati kulit kulup yang sangat panjang ini.

Dr. David Salazar Gonzales, pakar kesehatan yang menangani kasus unik milik Roberto ini berkata bahwa sebenarnya Ia sudah berkali-kali mengingatkan Roberto untuk mengecilkan ukuran penisnya menjadi lebih normal. dengan ukuran yang lebih kecil, Ia tentu tidak akan lagi mengalami berbagai kesulitan dan akan lebih mudah untuk mendapatkan keturunan. Dr. Salazar berkata jika ukuran penis Roberto yang luar biasa ini membuatnya kesulitan untuk ereksi dan melakukan hubungan intim. Sayangnya, Roberto ternyata masih terobsesi untuk menjadi pemecah rekor pemilik ukuran penis yang paling besar di seluruh dunia sehingga akan tetap menjaga penisnya seperti ini.

Ada sebuah hal yang menarik yang terjadi pada Roberto, karena mengalami berbagai macam kesulitan untuk melakukan berbagai hal, pemerintah negara Meksiko ternyata menganggap Roberto sebagai penyandang disabilitas sehingga Ia pun bisa mendapatkan berbagai jaminan dan tunjangan yang diperlukan.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi