Terbit: 23 June 2018 | Diperbarui: 7 November 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Banyak wanita memang dekat dengan skincare sebagai cara untuk merawat kecantikan dan kesehatan mereka sehari-hari. Anda tentu juga sudah tahu banyak do’s and don’ts yang berkaitan dengan skincare. Namun, tidak jarang ada banyak mitos pula yang beredar tentang perawatan kulit atau skincare. Berikut ini beberapa mitos seputar skincare yang perlu Anda ketahui.

Mitos Seputar Perawatan Kulit yang Harus Diketahui

1. Air panas membuka pori-pori

Beberapa orang sering memilih mencuci wajah dengan air panas karena dipercaya dapat membuka pori-pori. Padahal melakukan hal ini justru dapat mengikis minyak alami kulit serta dapat menimbulkan iritasi dan kulit kering.

2. Facial adalah kunci perawatan kulit paling penting

Facial bisa jadi merupakan perawatan yang akan menghabiskan begitu banyak biaya. Facial memang dapat membuat Anda merasa rileks, namun sebenarnya metode ini tidak akan mengubah struktur maupun fungsi kulit baik jangka pendek ataupun panjang. Melembapkan kulit secara intens memang akan membuat kulit Anda lebih bercahaya selama satu atau dua hari setelahnya, namun tidak untuk waktu yang lama.

3. Kulit Anda menua seperti ibu Anda

Banyak orang mengira jika ibu mereka memiliki kulit yang bebas keriput, maka mereka juga ditakdirkan mendapat kulit yang sama cantiknya. Memang genetik berperan besar dalam proses penuaan, faktor eksternal lain seperti paMparan sinar matahari, ekspresi wajah, merokok, polusi dan diet juga akan mempengaruhi penampilan Anda.

4. Makeup yang mengandung SPF sama efektifnya dengan tabir surya

Produk makeup yang sudah mengandung sunscreen atau tabir surya memang pratis untuk digunakan. Meski demikian, jangan bergantung pada produk ini saja sebagai perlindungan dari sinar UV. Karena kekentalan makeup dan caranya berikatan pada kulit, Anda mungkin akan membutuhkan 14 kali lipat lebih banyak bedak dan 7 kali lipat lebih banyak foundation untuk mendapatkan perlindungan dengan jumlah SPF yang sesuai kebutuhan.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi