Terbit: 24 March 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com– Aktivitas sehari-hari membuat seseorang tidak pernah bisa lepas dari kendaraan bermotor. Pergi ke sekolah, pergi bekerja, pergi berbelanja, ataupun pergi ke suatu tempat untuk keperluan pasti membutuhkan transportasi mulai dari transportasi umum maupun pribadi.

Waspada, Inilah Akibat Jika Anda Sering Berkendara di Siang Hari

Photo Credit : pexels.com

Namun, kendaraan yang paling banyak dipilih adalah motor. Ya, motor memang sangat fleksibel, cepat, dan mudah digunakan. Apalagi, saat ini sudah banyak sekali ojek online yang memudahkan Anda untuk pergi beraktivitas jika tidak mempunyai motor sendiri. Anda hanya tinggal memesannya melalui aplikasi saja.

Akan tetapi, tahukah Anda bahwa ada bahaya yang mengintai Anda jika terlalu sering berkendara di siang hari, salah satunya adalah masalah pada kulit Anda. Berikut adalah beberapa bahaya lainnya jika berkendara di siang hari;

  • Sinar Matahari dan Polusi

Bahaya pertama yang akan mengintai Anda adalah sinar matahari dan polusi. Terpapar sinar matahari secara langsung terutama terpapar oleh sinar ultraviolet akan membuat serat kolagen dan elastin (lapisan dermis kulit) rusak. Selain itu, jika Anda hidup di kota besar, pastinya akan sangat banyak kendaraan baik roda dua maupun roda empat. Tentu saja, kendaraan tersebut akan menghasilkan polusi.

Polusi yang berasal dari kendaraan dan pembakaran sampah, serta asap pabrik juga bisa merusak kulit Anda. Sinar matahari yang bertemu dengan polusi udara tersebut akan membuat kulit Anda keriput, kendur, kulit kusam, berjerawat, dan pori-pori membesar yang mengakibatkan timbulnya tanda-tanda penuaan dini. Bahkan akibat terburuknya adalah bisa memicu kanker kulit.

  • Debu yang Berterbangan

Selain sinar matahari dan polusi udara yang dihasilkan oleh kendaraan dan pembakaran sampah, serta asap pabrik, debu juga akan mengintai kulit Anda. Di jalan pasti banyak sekali debu yang berterbangan, apalagi jika Anda berkendara dengan motor, pastinya akan debu tersebut akan menyentuh kulit secara langsung.

Debu yang memiliki partikel kecil akan berbaur dengan polutan udara sehingga sangat mudah untuk masuk ke pori-pori kulit. Hal tersebut akan menyebabkan kulit menjadi kusam, berjerawat, dan timbul komedo yang sangat banyak.

Meskipun ada bahaya yang akan mengintai Anda jika berkendara motor di siang hari, lantas tidak haruss membuat Anda berhenti mengendarai motor. Solusinya agar kulit Anda terhindar dari masalah kulit saat mengendarai motor adalah dengan cara menggunakan jaket, celana panjang, masker, dan helm.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi