Terbit: 14 May 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com– Ketika ingin bergabung dan ikut latihan di pusat kebugaran, tentunya Anda akan memilih instruktur atau personal trainer yang berpengalaman di bidangnya. Sebab, dengan instruktur fitnes yang berpengalaman, maka Anda akan dibimbing sesuai dengan kebutuhan dan target Anda dalam melakukan fitnes.

Bingung Pilih Instruktur Fitnes? Gunakan 3 Tips ini!

Selain itu, dengan bimbingan yang tepat, Anda pun akan lebih aman serta terhindar dari risiko cidera maupun kecelakaan saat latihan. Namun, tidak sedikit orang yang merasa bingung ketika harus memilih instrukstur. Sebab, dari begitu banyaknya instruktur, Anda harus jeli melihat skill dan pengalamannya agar latihan Anda menjadi lebih maksimal.

Nah, jika Anda merasa kebingungan, doktersehat.com punya beberapa tips memilih instruktur fitnes untuk Anda. Berikut diantaranya:

1. Jam Terbang

Pastikan bahwa personal trainer yang Anda pilih memiliki jam terbang yang tinggi. Sebab, saat ini banyak orang yang mengaku berpengalaman, padahal jam terbangnya terbilang masih kurang dan belum cukup jika harus melatih seseorang. Untuk itu, pastikan bahwa berapa orang yang telah dilatihnya serta berapa lama dia menjadi personal trainer.

2. Tes Pengetahuan

Menjadi seorang personal trainer, diharuskan untuk memiliki pengetahuan serta wawasan luas dalam dunia kebugaran. Jika pengetahuannya terbatas, maka Anda akan dibimbing dengan cara yang terbatas pula. Dengan begitu, hasilnya pun tidak akan maksimal. Sebaiknya Anda menanyakan beberapa hal seputar fitnes, misalnya contoh atlet fitnes, seputar kesehatan, seputar tips dan trik, seputar otot, dan kebutuhan tubuh saat melakukan fitnes.

3. Attitude Baik

Dan yang tak kalah penting adalah attitude. Ya, seorang personal trainer harus memiliki attitude yang baik dan memiliki kesabaran ekstra dalam melatih orang baru. Sebab, banyak terjadi personal trainer yang pemarah membuat orang-orang yang dilatihnya menjadi enggan untuk meneruskan latihannya. Oleh karenanya, jika Anda memiliki personal trainer yang sopan, pengertian, dan bisa membimbing dengan sabar, maka semangat Anda akan terbangun sehingga hasilnya akan cepat tercapai.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi