Terbit: 30 March 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com– Menjaga kekuatan tulang merupakan sebuah kewajiban bagi setiap orang. Pasalnya, dengan tulang yang sehat dan kuat, aktivitas pun akan lancar tanpa hambatan. Selain itu, perlu diketahui pula jika tulang tidak hanya berfungsi sebagai penggerak badan saja, tapi juga berfungsi sebagai pelindung sistem saraf dan organ akibat benturan atau hantaman dari luar.

Tak Hanya Minum Susu, Ternyata 3 Cara ini Juga Efektif untuk Menguatkan Tulang Anda!

Photo Credit : pexels.com

Tanpa tulang, organ di dalam tubuh manusia akan lebih mudah cidera akibat gangguan luar. Nah, satu-satunya pelindung yang paling hebat adalah tulang. Itulah sebabnya, mengapa para pakar kesehatan sangat sering menganjurkan agar selalu menjaga kesehatan serta kekuatan tulang.

Namun, tidak sedikit orang yang beranggapan bahwa menjaga tulang hanya bisa dilakukan dengan mengonsumsi susu. Padahal anggapan tersebut tidak sepenuhnya benar. Memang, susu sangat baik bagi kesehatan tulang dan sangat direkomendasikan, tapi masih ada cara lain yang bisa menguatkan tulang Anda tanpa susu. Apa saja caranya?

1. Olahraga Kardio

Jenis olahraga yang satu ini memang sangat mudah dilakukan kapanpun dan di manapun. Kardio sendiri bisa berupa lari, bersepeda, jalan santai, atau olahraga ringan lainnya. Seperti dilansir dari laman Fitnessmagazine, mengatakan bahwa kardio sangat ampuh sebagai metode melatih tulang manusia. Semakin sering dilatih, maka ketahanannya akan teruji. Oleh karenanya, Anda disarankan untuk rutin melakukan kardio setiap hari.

2. Hindari Soda

Bukan menjadi rahasia umum lagi jika soda adalah jenis minuman yang bisa memberikan efek buruk bagi kesehatan seseorang. Selain bisa memicu datangnya penyakit mematikan seperti diabetes, kanker, serta sebagainya, minuman soda juga diklaim mampu merapuhkan tulang Anda. Dari hasil penelitian, orang yang rutin minum soda lebih sering mengalami patah tulang bila dibandingkan mereka yang jarang, bahkan tidak pernah minum soda.

3. Gizi Seimbang

Poin ini adalah yang paling penting untuk menjaga kesehatan tulang Anda. Gizi seimbang bisa Anda dapatkan dari mengatur pola makan. Jika Anda memiliki kebiasaan atau pola makan yang buruk, maka ubahlah dari sekarang. Usahakan tubuh Anda selalu mendapat asupan nutrisi seperti vitamin B6, vitamin K, vitamin B12, fosfor, serta magnesium.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi