DokterSehat.Com– Diet merupakan salah satu cara untuk menurunkan berat badan yang paling mudah. Diet bisa dilakukan dengan cara mengurangi asupan kalori yang masuk ke dalam tubuh dan membatasi jumlah makan. Tak jarang pula pelaku diet melakukan berbagai macam diet ketat dan ekstrem yang justru dapat membahayakan kesehatan tubuh.
Photo Credit : pixabay.com
Padahal, menurunkan berat badan tidak harus dengan cara diet ketat yang akhirnya justru membahayakan kesehatan. Anda bisa mencoba beberapa cara diet berikut ini untuk bisa menurunkan berat badan sekaligus bisa menyehatkan jantung Anda.
- Kurangi Garam
Bagi Anda pecinta masakan asin tentu akan merasa sulit jika harus mengurangi garam. padahal, mengonsumsi garam terlalu berlebih bisa meningkatkan risiko darah tinggi, penyakit kardiovaskular, dan masih banyak penyakit lainnya. Masakan tanpa garam memang akan terasa hambar dan tidak lezat, namun Anda harus bisa membiasakan diri untuk mengurangi konsumsi garam agar tubuh Anda tetap sehat. Cobalah untuk mengganti garam dengan bumbu lain seperti kecap asin.
- Mengonsumsi Banyak Sayuran
Anda pasti setuju jika sayuran merupakan sumber vitamin yang baik untuk tubuh. Mengonsumsi banyak sayur akan memberikan dampak baik bagi kesehatan tubuh karena mengandung gula alami yang tinggi. Kandungan vitamin dan mineralnya juga mampu mencegah penyakit jantung. Selain itu, sayuran juga mengandung serat dan rendah kalori sehingga bagus untuk menurunkan berat badan.
- Konsumsi Lebih Banyak Protein
Tubuh membutuhkan protein agar tetap sehat dan harus dipenuhi oleh tubuh. Namun, kendati penting, Anda harus memerhatikan terlebih dahulu jenis asupan protein yang masuk ke dalam tubuh. Protein yang baik adalah protein tanpa lemak seperti ikan salmon daripada daging yang tinggi lemak dan mengandung banyak lemak jenuh, sehingga dapat menyebabkan kadar kolesterol dan memicu risiko penyakit jantung. Hindari konsumsi daging olahan seperti hot dog maupun sosis.