Terbit: 5 February 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com– Jika kita cermati, cukup banyak selebritis, khususnya yang aktif di dunia komedi yang cenderung latah saat dibuat kaget oleh rekan-rekannya. Meskipun bisa menjadi bahan bercandaan yang lucu di acara televisi, banyak orang yang menganggap kondisi latah yang membuat seseorang meniru ucapan atau tindakan orang lain ini sebagai sebuah penyakit. Lantas, seperti apa pendapat pakar kesehatan mengenai hal ini?

Sebenarnya, Latah Termasuk Penyakit Tidak Sih?

Dalam dunia medis, fenomena latah ternyata masih sulit untuk dijelaskan dengan gamblang. Hanya saja, kondisi ini tidak bisa dikategorikan sebagai penyakit meskipun bisa dianggap sebagai gejala gangguan jiwa. Psikiater dr. Andri, SpKJ yang berasal dari Rumah Sakit Omni Alam Sutra, Tangerang, menyebutkan bahwa latah bisa dianggap sebagai gejala dari gangguan kejiwaan. Yang menarik adalah, latah ini ternyata juga terkait dengan kultur atau budaya masyarakat.

Sebenarnya, dalam dunia medis, terdapat istilah Coprolalia, kondisi dimana seseorang cenderung mengulangi kata-kata yang kotor, jorok, atau kurang sopan. Hanya saja, latah tidak membuat seseorang cenderung mengulangi kata-kata yang kotor atau jorok. Seringkali, kata-kata umum bahkan bisa diulangi begitu saja sehingga tidak bisa digolongkan dalam kondisi ini. Karena tidak bisa digolongkan sebagai penyakit, dr. Andri pun memilih untuk memasukkannya ke gejala psikiatri yang berkaitan dengan kultur dan budaya saja.

Pakar kesehatan lainnya, Ratih Zulhaqi yang merupakan psikolog dari Klinik Terpadu Fakultas Psikologi Universitas Indonesia juga menyetujui pendapat dr. Andri. Menurut beliau, latah tidak bisa dikategorikan sebagai penyakit namun lebih ke arah gangguan neurologis atau kelainan pada kontrol saraf tubuh.

Jika Anda memiliki teman yang latah, jangan sembarangan mengerjainya ya. Kadangkala mereka juga lelah dan kurang nyaman dengan kondisi latah yang mereka miliki, lho.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi