Terbit: 30 April 2017
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Kadangkala kita mendapati seorang pria dengan usia yang sudah cukup tua dan bisa disebut sebagai kakek-kakek ternyata masih bisa mendapatkan seorang anak dari pasangannya. Sebagai contoh, vokalis band rock terkemuka Mick Jagger bisa mendapatkan anak saat usianya sudah mencapai 73 tahun. Apakah kaum pria memang memiliki masa subur yang sangat panjang hingga bisa mendapatkan anak di usia lanjut?

Sampai Usia Berapakah Pria Masih Bisa Mendapatkan Anak?

Pakar kesehatan menyebutkan bahwa masa subur pria ternyata memang bisa mencapai seumur hidupnya. Hal ini tentu sangat kontras dengan kaum hawa yang cenderung mengalami penurunan kesuburan setelah usianya mencapai 35 tahun apalagi jika sudah mencapai fase menopause, atau sekitar usia 50 tahunan. Hal ini berarti, sampai mereka berusia lanjut pun, pria masih tetap memiliki kemampuan untuk mendapatkan anak.

Mengapa hal ini bisa terjadi? Pakar kesehatan menyebutkan bahwa berbeda dari sel telur yang cenderung memiliki jumlah yang sedikit, sel sperma pada tubuh pria ternyata akan terus diproduksi oleh setidaknya setiap 16 hari, bahkan pada tubuh pria yang sudah mencapai usia di atas 70 tahun. Hal ini tentu akan membuat cukup banyak sel sperma yang sehat, baru, dan memiliki kemampuan dalam membuahi sel telur.

Lantas, apakah ada perbedaan resiko mendapatkan anak bagi pria di usia muda dengan saat mereka sudah di usia lanjut? Pakar kesehatan menyebutkan bahwa pria yang mendapatkan anak di usia lanjut ternyata bisa menambah resiko anak akan mengalami masalah layaknya down syndrome, kelainan genetik, bayi yang terlahir dengan premature, atau bahkan bayi dengan berat badan yang rendah. Hal ini disebabkan oleh sebagian sel sperma yang diproduksi oleh pria berusia lanjut ternyata akan mengalami mutasi yang tentu bisa berpengaruh pada pembuahan.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi