Terbit: 6 November 2014
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Para peneliti rupanya sudah membuktikan bahwa berjalan kaki tanpa alas kaki memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh Ladies. Seperti yang telah dilansir oleh healthmeup.com, berjalan kaki tanpa alas kaki ini ternyata juga bisa menjadi metode penyembuhan beberapa penyakit.

Rahasia Dibalik Berjalan Tanpa Alas Kaki

Berjalan dengan telanjang kaki membuat kaki lebih dekat dengan bumi, tenaga yang berasal dari tanah atau bumi ini pun bisa mempengaruhi kesehatan manusia. Berikut ini adalah sederet manfaat yang akan Anda dapatkan saat berjalan dengan kaki telanjang :

  • Melancarkan Aliran Darah
    Daerah telapak kaki terdapat banyak pembuluh darah yang merupakan tempat berbaliknya aliran darah. Efek pijatan ringan pada telapak kaki yang menekan langsung pada lantai atau rumput dapat memperlancar aliran darah di sekitar kaki.
  • Membantu Relaksasi
    Berdasarkan sebuah penelitian diketahui bahwa berjalan tanpa alas kaki di atas rumput mampu mengurangi stres dan kelelahan mental. Sensasi pijatan ringan dan rangsangan sentuhan pada telapak kaki mampu merelakskan otot dan syaraf.
  • Mengurangi Resiko Kaki Bau
    Kondisi permukaan kaki yang jarang terbuka karena tertutup oleh sepatu dapat menyebabkan timbulnya bau kaki. Permukaan kaki yang terbuka mampu mengurangi kelembaban kaki akibat keringat.
  • Membantu Menjaga Kaki Lebih Sehat
    Kelembaban kaki yang berlebihan bila disertai dengan sel-sel kulit mati maka akan menjadi tempat yang cocok untuk perkembangbiakan bakteri dan jamur.
  • Memperluas Ruang Gerak Otot dan Sendi Kaki
    Jari kaki dan engkel akan bergerak lebih leluasa jika berjalan tanpa alas kaki. Penggunaan sepatu sehari-hari dapat membatasi gerak otot kaki, sehingga kaki terasa tidak nyaman.
  • Merangsang Fungsi Syaraf Keseimbangan
    Berjalan tanpa alas kaki membantu merangsang syaraf keseimbangan pada telapak kaki yang dapat meningkatkan kewaspadaan, keseimbangan dan ketangkasan gerak.
  • Membantu Tidur Nyenyak
    Efek pijatan pada telapak kaki mampu membantu relaksasi. Alhasil, orang akan tidur dengan pulas. Kebiasaan iniu juga dapat membantu orang yang susah tidur (insomnia).

Meskipun mempunyai banyak manfaat, namun tidak disarankan untuk berjalan tanpa alas kaki dalam waktu yang lama. Cukup 30 menit saja berjalan tanpa alas kaki. Selain itu perhatikan pula keamanan tempat Anda berjalan. Jangan sampai kegiatan ini malah melukai kaki Anda.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi