Terbit: 28 December 2016 | Diperbarui: 8 February 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

Beberapa orang mencoba melakukan yang terbaik untuk membantu seseorang yang membutuhkan pertolongan pertama, bahkan jika mereka tidak memiliki pengetahuan. Namun, seringkali orang takut membuat kesalahan jika mencoba untuk membantu korban, sehingga hal tersebut akan membuat orang yang ingin membantu menjadi lambat bergerak karena keragu-raguan.

Pertolongan Pertama – Ulasan Singkat

Langkah pertama dalam pertolongan pertama adalah ingin membantu. Apakah itu dengan membaca petunjuk di internet, atau mengambil kursus pertolongan pertama yang ditawarkan oleh Palang Merah, American Heart Association, sekolah lokal atau rumah sakit, atau di tempat-tempat yang mengajarkan dasar-dasar pertolongan pertama, mungkin akan menyelamatkan kehidupan orang lain.

Sementara beberapa orang memiliki akses perawatan medis dengan mudah, ada banyak hal yang bisa dilakukan untuk membantu diri kita sendiri, keluarga kita, dan tetangga hanya dengan mampu memberikan pertolongan pertama dalam beberapa menit pertama dari cedera atau sakit. Pertolongan pertama yang benar dapat membuat perbedaan dalam kehidupan dari orang-orang di sekitar kita.

Contoh misalnya ada seseorang yang tiba-tiba pingsan karena serangan jantung atau sumbatan jalan napas. Teknologi medis di rumah sakit dan kantor dokter dapat menyelamatkan nyawa. Namun, pertolongan pertama oleh para saksi mata menggunakan pedoman RJP (resusitasi jantung paru) (bantuan hidup dasar, dibahas pada artikel terpisah) akan membuat perbedaan signifikan apakah seseorang akan bertahan hidup atau tidak.

Orang yang memiliki teman-teman dan kerabat dengan diabetes harus bisa mengenali tanda-tanda dan gejala hipoglikemia (gula darah rendah), dimana individu menjadi bingung, lesu atau bahkan koma. Pengobatan bisa membantu mereka dengan meminum cairan yang mengandung gula (misal teh manis hangat) atau memberi mereka suntikan yang meningkatkan gula darah.

Idealnya setiap orang harus memiliki kemampuan untuk memberikan pengobatan awal untuk luka, luka bakar, patah tulang, keseleo, atau patah gigi.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi