Terbit: 14 September 2017 | Diperbarui: 19 May 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Jika kita mencermati, luka gores yang ada di jari tangan kita sebenarnya tidak terlalu dalam. Namun, luka dengan ukuran yang sangat kecil dan tidak mengeluarkan banyak darah ini bisa memicu rasa sakit yang sangat menyiksa. Apa yang menyebabkan hal ini?

Mengapa Luka Gores Pada Jari Bisa Sangat Menyakitkan Meskipun Tidak Dalam?

Pakar kesehatan menyebutkan bahwa hal ini disebabkan oleh banyaknya nosireseptor pada jari. Reseptor jujung saraf bebas ini jumlahnya bahkan jauh lebih banyak jika dibandingkan pada permukaaan bagian tubuh lain. Karena alasan inilah jari tangan kita cenderung lebih sensitif saat menyentuh benda atau barang dan dipakai untuk mengidentifikasikan sesuatu jika dibandingkan dengan bagian tubuh lainnya.

Sayangnya, saat terkena luka gores yan tidak dalam sekalipun, maka sensasi yang dirasakan akan mirip seperti terkena luka yang sangat kasar dan menyiksa. Hal ini disebabkan oleh luka yang langsung mengenai saraf yang sangat sensitif tersebut. Tak hanya itu, kecenderungan luka gores pada jari yang tidak mengeluarkan banyak darah atau bahkan tidak mengeluarkan darah sama sekali ini membuat luka tidak kunjung tertutup. Padahal, hal ini juga akan membuat saraf berada dalam kondisi terbuka dan akhirnya membaut rasa nyeri terasa jauh lebih lama.

Jadi, sudah mengerti kan alasan mengapa luka gores pada jari bisa memicu rasa sakit yang sangat hebat?


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi